Finding Lost Wife

Finding Lost Wife
FLW BAB 54 - Karina



Dengan sedikit berlari Arra menaiki anak tangga, buru-buru dia masuk ke dalam kamar dan mengunci pintunya.


Masih bersandar di balik pintu Arra langsung melihat ponselnya yang tertera nama Karina.


Tanpa pikir panjang lagi dia langsung menghubungi nomor itu.


Tersambung, terdengar bunyi tut tut tut yang teratur hingga beberapa kali.


Sampai akhirnya suara lembut seorang wanita menjawab panggilan telepon itu.


"Halo," jawabnya di ujung sana, seketika Arra malah menelan ludahnya dengan kasar.


Ketika memposisikan dirinya sendiri sebagai Arra, entah kenapa dia jadi merasa lemah. Namun saat ingat kini dia adalah Selena, keberanian Arra kembali bangkit.


Ya, tenanglah, kamu adalah Selena.


Arra selalu melakukan ini ketika dia takut.


"Halo, selamat siang, maaf mengganggu waktu Anda, perkenalkan saya adalah Selena."


"Selena?"


"Iya Nyonya." Arra pernah mendengar kabar jika setelah berpisah dengan Erzan, Karina sudah menikah lagi.


"Maaf, anda siapa?" tanya Karina.


Ini adalah kali pertama Arra saling terhubung dengan mantan istri pertama Erzan, ternyata Karina adalah wanita yang lembut.


Dan saat ditanya dia siapa, Selena memperkenalkan dirinya sebagai teman Arra, istri kedua Erzan.


Karina yang mengetahui Arra pun mengangguk kecil. Pembicaraan diantara mereka berdua seketika itu mengalir begitu saja.


Awalnya Karina tidak ingin menceritakan masa lalunya ddngan Erzan, baginya itu adalah privasi yang harus dia sembunyikan.


Namun saat Selena mengatakan jika Arra kabur dan Eudora kembali tinggal disini, membuat Karina kembali geram.


Akhirnya dia mengatakan apa yang sebenarnya terjadi di masa lalu. 3 tahun pernikahannya dengan Erzan jadi tidak tenang karena adanya Eudora, saat itu Karina tak kunjung hamil dan Eudora mengatakan jika dia mandul.


Argus dan Miya ingin Erzan menikah lagi dan memperistri Eudora sebagai istri kedua, tapi Karina tidak mau, Erzan pun sebenarnya menolak pula keputusan itu. Tapi Karina yang merasa lelah memutuskan untuk menyerah. Karina memutuskan untuk berpisah.


Setelah mereka berpisah, Erzan tak kunjung menikahi Eudora, namun Argus dan Miya membuat mereka bertunangan. Tak lama setelahnya Erzan malah memiliki anak dari Arra.


Tapi Karina pun menyayangkan jika akhirnya Arra harus kabur.


Dan Arra yang mendengar cerita itu semua mendadak membeku, mendadak bingung mau mengatakan apa lagi.


"Suamiku sudah kembali, bisakah kita mengakhiri panggilan ini?"


"Em iya, terima kasih Nyonya."


Panggilan itu putus, tapi Arra masih sibuk dengan pikirannya sendiri. Dia juga masih berdiri di tempat yang sama, bersandar di balik pintu.


"Eudora," gumam Arra, dia meremat ponselnya sendiri yang berada di genggaman. Merasa selama ini hidupnya telah dipermainkan oleh wanita itu.


Saat hamil pikiran Arra kacau, dia tidak bisa berpikir dengan jernih. Dan dikeadaan seperti itu, Eudora terus memberinya tekanan.


"Aku akan membalas semuanya. Akan aku balas," gumam Arra.


Kini tujuan hidupnya bertambah, bukan hanya mengambil Eleanor dari Erzan, tapi dia juga ingin membalaskan dendam pada Eudora.


Hidupnya benar-benar hancur karena wanita itu.


Disaat masih melamun, tiba-tiba terdengar suara pintu kamar nya yang diketuk.


Seorang pelayan memanggilnya untuk makan siang.


Arra pun keluar, saat itu Baby El belum juga bangun, jadi dia turun seorang diri.


Tapi siapa sangka, jika lagi-lagi tak sengaja dia beetemu dengan Erzan di ujung tangga. Pria ini pulang lebih cepat.


Arra menatap Erzan dengan tatapan yang entah, antara marah, kesal dan benci.


Tentang Eudora nyatanya Erzan tetap membiarkan wanita itu berkeliaran disini.


...ΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩΩ...


Rekomendasi Author


One Night Love Devil karya Ita Yulfiana