
Haloo para kesayangan Longqin! Sebelumnya Author udah baca komen-komen kalian tentang cerita ini dan Author sangat berterima kasih atas masukan dan kebersamaan kalian sampai cerita ini selesai.
Author juga tahu ternyata ada banyak pembaca yang kurang puas dengan endingnya. Ada juga yang minta dibuatkan season dua, bisa dibilang cukup banyak juga. Nah, belakangan ini Author udah merenung.
Jadi, Author memutuskan untuk lanjutin cerita Longqin di musim kedua. Eits, tapi sabar dulu. Karena butuh proses yang lumayan panjang, ditambah Author juga lagi nyusun tugas akhir dan beberapa penelitian, kemungkingan musim kedua ini bakal tayang awal tahun depan.
Jadi, buat kalian yang masih mau tahu kelanjutan kisah Linglong & Murong Qin di musim kedua, sabar ya! Jangan hengkang dan jangan lupa dulu sama certianya. Mohon doanya dari para pembaca juga, mudah-mudahan untuk musim keduanya bisa selesai dan rilis secepatnya.
Sampai jumpa di musim kedua! 😘