
🌹🌹Happy Reading🌹🌹
" Hallo Chris, apa kabarmu?" ucap Alice tersenyum.
Chris yang melihat adik sepupunya berkunjung segera bangkit dari kursi kebesarannya dan berjalan menghampirinya sambil merentangkan tangannya lebar- lebar. Alice segera menghampirinya sepupunya dan memeluknya sambil tersenyum.
' Hmm...hangat. Untung pengawalku di luar ruangan kalo tidak ia bisa melaporkan hal ini pada suamiku.'
" Kabarku baik dear. Bagaimana denganmu Alice Morris Arkitson?" tanya Chris yang melihat raut muka Alice yang terlihat sedang jengkel .
" Hei...kau sudah mengetahui bahwa kita bersaudara dan mempunyai darah Arkitson. Darimana kau mengetahuinya?" tanya Alice penasaran.
" Tentu saja dari Almira. Dia menceritakan hal itu semua setelah kau menyatukan keluarga kecilku dan membuatku patah hati sebelumnya. Kenapa kau tidak memberitahuku ketika kita berada di Paris?" tanya Chris penasaran.
" Aku tidak mau kau menjauhiku karena kita memiliki Grandpa ( kakek) yang sama, kau tahu mommy mu sangat membenci oma ku." ucap Alice menundukkan kepalanya sambil menghela nafasnya.
" Tentu saja tidak my younger sister ( adik perempuanku). Aku tidak pernah membencimu dan oma mu. " ucap pria bermata biru yang berbeda usia dengannya 5 tahun.
Chris tersenyum melihat raut muka adik sepupunya itu yang terlihat seperti singa betina yang sedang menahan emosinya.
' Dia benar- benar mewarisi darah Arkitson dan semakin mirip dengan mommy ku.'
Chris menggandeng tangan Alice untuk duduk di sofa yang ada di ruang kerjanya. Ia tersenyum melihat tingkah adik sepupunya.
" Duduklah dan ceritakan apa yang membuatmu jengkel hari ini?" ucap Chris sambil duduk di sofanya dan melipat lengan tangannya dan bersedekap di dadanya.
Alice tersenyum hangat menatap wajah Chris. Ia lega ternyata menerima persaudaraan dengannya dengan tulus dan penuh kasih sayang. Ia merasakan memiliki seorang brother ( kakak laki- laki) yang siap menjaganya.
" Baru saja aku bertemu dengan Farel Bramantya di lobby gedungmu ini . Apa yang dia lakukan disini?" tanya Alice penasaran.
" Oh. Pria sombong itu menawarkan projek kerjasama dengan perusahaanku. Tapi aku belum menyetujuinya .Kau mengenalnya? atau dia berbuat kurang ajar denganmu ?" ucap Chris menautkan kedua alisnya.
" Aku mengenalnya dan kami baru saja berbincang dengannya di lobby. Dia bilang telah memiliki beberapa aset perusahaanku dan sedikit mengejek suamiku agar siap- siap tersingkir dari jabatan CEO nya dan menikahi diriku. DASAR PRIA GILA , BODOH DAN OTAK MESUM. Udah punya 2 istri sah, segudang istri sirinya dan selingkuhan bertebaran masih aja mau istri orang. Apa burungnya aku gunting aja ya brother? " ucap Alice dengan nada tinggi dan ekspresi jengkel.
Chris tertawa terbahak- bahak mendengar perkataan adik sepupunya yang cantik sedang marah- marah.
" Sabar dear. Aku akan menyelidiki perusahaannya dan mengambil alih aset perusahaanmu tanpa ia tahu. " ucap Chris sambil tersenyum.
Alice membelalakan matanya lalu memeluk kakak sepupunya dan mencium pipinya
" Thanks brother." ucap Alice tersenyum manis.
" Oh ya. Aku akan video call dengan kak Almira sekarang. Aku sangat rindu dengannya." ucap Alice sambil memencet nomor whatsapp Almira
Almira📞: Hai Alice. Apa kabarmu dear? kau ada di kantor Chris sekarang ya ?
Alice📞: Hai kak. Kabarku baik. Iya , aku sedang berkunjung ke kantor Chris hari ini. Bagaimana kabarmu ? Aku dengar kau sudah melahirkan seorang baby girl. Bolehkah aku melihatnya?
Almira mengarahkan ponselnya ke arah tempat tidur baby.
Alice📞: so sweety...dia begitu miripmu Chris.
Almira📞: How about your baby boy? ( bagaimana dengan bayi lakimu) . Maaf aku belum sempat mengunjungimu. Next time kita janjian ketemuan ya.
Alice📞: Baby ku sehat kak. Oke kak . Next time kita ketemuan sambil membawa anak- anak kita ya kak. Bye kak
Almira📞: Bye dear.
Alice menutup ponsel dan melirik Chris yang sudah kembali ke kursi kebesarannya serius menatap layar laptopnya.
" Chris. Bagaimana perasaanmu sekarang setelah bersatu dengan keluarga kecilmu ?Apakah kau sangat mencintai kak Almira ? " tanya Alice penasaran.
" Tentunya aku bahagia dear. Dulu aku hanya ingin bermain- main saja dengan gadis cantik dan lembut seperti Almira, tapi ada sifat Almira yang membuatku ingin selalu berada di sisinya dan membuatku menjadi posesif. Untung saja kau menyadarkanku bahwa Nevan itu anakku. Aku terlalu cemburu dan mengira Almira selingkuh dengan orang lain. Cinta membuatku menjadi orang bodoh. Tentu saja aku sangat mencintai istriku dan anakku .Ada apa denganmu? Bukannya kau mengatakan mencintai Arya seperti yang kau ucapkan di acara kompetisi ' Young Designer' di Paris waktu itu? Aku ingat kau mengucapkan di ponsel sewaktu kau menelpon suamimu." ucap Chris .
"Entahlah Chris. Mungkin aku mengalami "sindrom thantophobia" kecemasan kehilangan dirinya. Oma ku membuat perjanjian 'Pra Nikah ' dengan Arya yang isinya Arya harus meninggalkan perusahaanku dan diriku setelah 2 tahun dan mendapat imbalan saham 10% dari perusahaanku. Aku takut melukai dasar hatiku kalo aku sangat mencintainya dan berusaha tidak mempunyai anak dengannya. Tapi sudah nasib, aku lupa meminum pil setelah aku berhubungan dengannya pada malam sebelum keberangkatan ku ke Paris. Setelah 4 bulan aku di Paris, aku merasa hatiku kosong dan sangat rindu pada dirinya. Aku merasa diriku egois meninggalkan dirinya dan mengejar impianku. Apa yang harus kuperbuat apabila suamiku benar- benar meninggalkanku dan babyku Chris.?Hiks...hiks.." ucap Alice menangis sesunggukan.
Chris berdiri dari kursi kebesarannya menuju sofa dimana Alice sedang duduk sambil menangis. Ia memeluk adik sepupunya sambil mengelus punggung adik sepupunya itu.
" Jangan sedih dear. Aku rasa Arya pria yang bertanggung jawab dan setia padamu. Ayo tunjukkan kekuatanmu dear Princess Alice.!" ucap Chris sambil mengelus punggung Alice.
Alice tersenyum pada Chris sambil menghapus air matanya yang jatuh di pipinya dengan jari lentiknya. Tiba- tiba pintu ruangan Chris dibuka seseorang dan terdengar suara sekretaris Chris berteriak
" Tunggu sebentar pak..." ucap sekretaris Chris.
ceklek
Arya berjalan memasuki ruangan Chris dengan muka merah menahan emosinya. Alice terkejut menatap wajah suaminya yang sepertinya sedang marah
' Ada apa dengan kak Arya? Baru kali ini aku melihatnya ia begitu marah dan menahan emosinya.'
Arya berjalan mendekati sofa tempat duduk Alice dan Chris. Arya menarik lengan istrinya sehingga Alice sontak berdiri dari sofa tempat duduknya.
" Maaf tuan Bale. Saya ada janji dengan istriku siang ini. Permisi kami pamit." ucap Arya sambil menarik lengan istrinya.
Alice hanya bisa mengikuti langkah suaminya sambil menolehkan mukanya ke belakang ke arah Chris
" Sampai jumpa lagi brother. Bye." ucap Alice tersenyum sambil melambaikan lima jari tangannya.
Chris hanya bisa membalas dengan melambaikan lima jari tangannya sambil tersenyum.
' Sepertinya Arya sedang cemburu. '
Alice masih mengikuti langkah suaminya dengan lengan diseret suaminya menuju pintu lift. Sang pengawal wanita mengikuti langkah tuan dan nyonya mudanya sambil menggeleng- gelengkan kepalanya. Tiba- tiba Alice kesal lalu mengibaskan lengannya .
" Cukup kak. Lenganku dan kakiku sakit diseret olehmu. Ada apa denganmu sayang?" tanya Alice menautkan kedua alis hitamnya.
ting..
Pintu lift terbuka. Arya merangkul pinggang istrinya untuk segera memasuki lift.
" Yan, kau pulang duluan! Aku ada urusan bersama istriku." ucap Arya sambil melihat pengawal wanita Alice.
" Baik tuan." ucap pengawal wanita Alice.
' Ada apa dengan tuan Arya.? Dia tidak seperti biasanya, ia seperti sedang marah dan bad mood. Aah...bodo amat lah. Hore...hari ini aku bisa beristirahat cukup lama dari biasanya. Yes.'
Di dalam mobil Arya tampak serius mengemudikan mobilnya menatap ke depan. Alice melirik beberapa kali ke arah suaminya . Akhirnya ia memberanikan dirinya bertanya pada suaminya
" Ada apa denganmu sayang siang ini? ada yang membuatmu kesal? ada masalah di kantor?" tanya Alice penasaran.
" Kau tau yang membuatku kesal." ucap Arya ketus.
' Ada apa dengan dirinya? Dia sedang PMS kah? '
Bersambung🙏
^ Ayo dukung author dengan beri Vote, Like dan Comment😁
Salam sehat selalu ya guys..Thanks🙏
^ Jangan lupa klik Favorit untuk update cerita terbaru😁