
Genap satu tahun meninggalnya Karina, pagi itu Willy membawa 1buket bunga mawar putih, bunga kesukaan Karina, menuju makam Karina diatas bukit.
"Pagi sayang.....sudah satu kamu tinggalin mas dan anak-anak, anak-anak baru belajar jalan sayang, lucu gemesin." ujar Willy sambil menaruh bunga tersebut dibawah pohon flamboyan.
"Mas kangen Rin, setiap hari mas bertahan hanya demi anak-anak" kata Willy tiba-tiba hembusan angin lembut menyapa Willy menjatuhkan bunga flamboyan merah dipangkuan Willy, membuat Willy menangis sambil tersenyum.
"Will....." terdengar suara bass dari belakang tubuh Willy, sehingga Willy memutar tubuhnya dan melihat siapa yang berada dibelakangnya.
"Hyung....kamu datang?"ucap Willy sambil tersenyum.
"Maaf saat itu aku langsung pergi tanpa berpamitan padamu, karena aku juga harus menenangkan diri dulu" kata Mike sambil menundukkan kepalanya.
"Willy mengerti hyung, kamu sekarang tinggal dimana?tinggallah dirumah kami hyung...jangan sungkan" ucap Willy melihat Mike yang terlihat juga hancur dan kurus.
"Terima kasih Will, aku ke sini hanya sebentar.
Selain berpamitan juga untuk Menyampaikan pesan terakhir dari Karin buatmu"
"Maaf harusnya sudah aku sampaikan setelah pemakaman, tetapi kondisi saat itu kita sama-sama hancur" ucap Mike dengan nada menyesal.
"Iya hyung, Willy paham pesannya Karin apa hyung?"
"Sebelum aku sampaikan, aku mau menjelaskan keluarga Kim sebenarnya, bisakah kamu mempercayaiku meski apa yang aku ceritakan sangat mustahil tapi percayalah ini nyata" ucap Mike.
Dengan kening berkerut bingung, Willy hanya menganggukkan kepalanya.
"Baik kita mulai dari awal bahwa aku dan Karina bukanlah kakak adik yang sebenarnya, aku adalah malaikat pelindung Karina, sedangkan Karina berasal dari masa depan"
"Yah aku tahu kamu bakalan tidak percaya akan ceritaku, tetapi aku harap kamu akan percaya setelah melihat wujudku yang asli" ucapan Mike yang kemudian berubah menjadi seorang malaikat lengkap dengan sayapnya.
Willy yang melihat itu langsung jatuh terduduk dengan mulut terbuka lebar karena terlalu kaget.Lalu berdiri mengitari Mike dan meneliti sayap Mike, mengusap dan menepuk-nepuk pipinya
"Percayalah ini nyata, itulah sebabnya mengapa aku dan Karin sebagai dokter sangat hebat di masa ini, karena kami menggunakan keahlian ilmu kedokteran dari masa depan yang di masa ini belum ada" ucap Mike lagi.
Kemudian Mike menceritakan bagaimana Karina bisa ke masa lalu, dan karena kesalahan Karina yaitu dengan melawan takdirlah maka dia mendapatkan hukuman dari Tuhan.
"Hanya menyelamatkan aku, Rin rin dihukum? apa tidak salah hyung?"
"Kalau menyelamatkan dari cedera itu mah masih gak papa Will, tapi Karina menyelamat dari takdir kematianmu"
"Maksudnya hyung?Willy tidak paham"
"Harusnya kemarin yang meninggal bukanlah Angga melainkan dirimu"
Willy sangat kaget mendengarnya, dan mulai mengingat pada saat itu Karina menangis dan meminta maaf padanya, Willy pikir saat itu Karina takut karena melihat kebrutalan para pemberontak, ternyata karena masalah ini.
"Lalu apa hukuman yang diterima Karin hyung?" tanya Willy
"Hukumannya adalah kedua anakmu meninggal , tetapi Karin menggunakan permintaan keduanya untuk menyelamatkan kedua anakmu dan menggantinya dengan nyawanya." jelas Mike
Mendengar itu membuat Willy langsung menangis "Kenapa Rin...padahal tanpa anak sekalipun aku sudah bahagia Rin asal bersamamu" Willy menangis tersedu-sedu sambil memukuli dadanya.
"Karin seorang ibu Will, jadi insting seorang ibu yaitu mengutamakan anaknya dulu. Kita sebagai kaum pria gak bakalan paham" terang Mike.
"Dari 3 permintaan yang diberikan Tuhan baru dua yang diminta oleh Karina dan permintaan ke tiga diberikan untukmu, apa yang akan kamu pinta supaya dikabulkan oleh Tuhan Will? pikirkan baik-baik sebelum meminta" ujar Mike.
"Semua permintaan hyung?apapun itu?" tanya Willy.
"Hehehe sudah terbaca ya hyung?"kata Willy sambil menggaruk tengkuknya yang tidak gatal.
"Hyung bisakah aku melihat sekali saja Karina di masa depan?"
"Saat bertemu kamu sudah berusia 94an kamu yakin masih mau bertemu? dan ketika Karina di masa depan semua ingatan di masa ini hilang tak berbekas, kamu yakin akan permintaanmu?"
"Kenapa tidak meminta kutukan di keluargamu hilang, sehingga kamu bisa menikah dengan wanita lagi?"tanya Mike.
"Meskipun tidak ada kutukan tersebut, Willy sama sekali tidak memikirkan dan tertarik dengan wanita lain hyung selain Karina, hyung tahu itu" ucap Willy sungguh-sungguh.
"Haizz....keluarga aneh, dan makanya kalian berjodoh yang satunya minta ke masa lalu yang satunya ke masa depan, apakah kamu tahu maksud Karina memberikan permintaan terakhirnya untukmu?" tanya Mike yang dijawab Willy dengan gelengan kepala.
"Ya supaya kamu bisa menemukan wanita lain untuk menemanimu sehingga kamu bahagia"
"Bahagiaku hanya bersama Karina adikmu hyung, untuk saat ini cukup membesarkan anakku saja itu sudah cukup untukku bertahan hidup"
Sambil menghela nafas panjang Mike menjawab "Baiklah Will, permintaanmu dikabulkan, kamu akan berjumpa dengan Karina saat kamu berusia 94, setelah bertemu saat itulah waktu hidupmu di dunia ini selesai, apakah kamu paham Will?"
"Paham Hyung, apakah aku harus pindah ke Jakarta karena Karina tinggal di Jakarta?"tanya
"Tetaplah disini, Karina yang akan mendatangimu kelak" kata Mike menjelaskan.
"Baiklah Will, tugasku di masa ini sudah selesai, jagalah dirimu dan anak-anak sebaik-baiknya, cium sayang buat Haru dan Hana" ucap Mike sambil berkaca-kaca.
"Hyung terimakasih"
"Hmm...maaf selama ini aku selalu memarahimu, bukan karena membencimu, hanya karena terlalu menjaga Karina supaya tidak tersakiti, tetapi melihat Karina begitu bahagia di sini bersama, seumur-umur Karina belum pernah bahagia."
"Terimakasih atas cintamu William Putra Simorangkir kepada Karina, sampai jumpa saat kita di surga, Annyeong Nae Adeul" ( mohon buka sendiri di kamus bahasa korea ya untuk tau artinya yah, ucapan ini akan terungkap di episode Who is Michael Kim)
Setelah mengucapkan itu, Mike langsung terbang ke awan sampai tidak terlihat, membuat Willy kembali tersenyum dan bersemangat kembali, karena ada harapan yang dia nanti bahwa suatu hari nanti akan bertemu kembali dengan Karina.
...***...
...TBC...
...Maaf ya teman-teman untuk kisah Willy dan Karina hanya sampai episode ini, di next episode akan membuka semua masalah di tiap2 tokoh di masa depan, jadi tidak bingung 😁...
Berikut nama para cast yang Author ambil untuk imajinasi novel ini
dr Indah Kusuma sebagai dr Karina Mitchell Kim
Rendy Kjarnett sebagai Kapten William Putra Simorangkir.
Choi Jin Hyuk sebagai dr Michael Kim
Fedi Nuril dan Calysta Vanny sebagai Kapten Rangga dan suster Rini
...Terimakasih sudah mau membaca novel aku semoga berkenan dan jangan lupa LIKE....LIKE....VOTE & COMMENTNYA...
...SARANGHAE🙏😘...