
Nathan segera mempercepat langkahnya saat melihat Bella kembali jatuh terjungkal di hadapannya.Sedangkan Bella sendiri langsung membereskan sebagian baju yang tercecer sebelum Nathan sampai di hadapannya,namun percuma sebab Nathan sudah berjongkok dan membantu membereskan semuanya.
"Kau selalu lari jika bertemu denganku..Kenapa hah..! Apa wajahku seseram itu hingga kau merasa takut ..?"Tutur Nathan memungguti beberapa baju dan memasukkannya ke kantung belanjaan.
"Aku buru-buru."Jawab Bella beralasan."Sini...!!"Bella akan mengambil kantung belanja dari tangan Nathan namun Nathan menjauhkan tangannya dari Bella.
"Aku bawakan,kelihatannya kau keberatan membawanya."Nathan langsung berdiri dan mengulurkan tangannya Namun Bella lagi-lagi tidak menyambut uluran tangan Nathan dan berdiri begitu saja.
"Biar aku bawa sendiri...! Kesinikan kataku..!"Runtuk Bella geram.
"Apa susahnya sekali saja tidak berprotes,jari tanganmu terlalu kecil untuk membawa ini semua,"Nathan mengambil sisa belanjaan dari tangan Bella namun Bella mengengam belanjaan tersebut erat.
"Singkirkan tanganmu.."Runtuk Bella.
"Kau lepas atau aku tarik semua belanjaan ini."Ancam Nathan menatap Bella tajam.
"Kenapa kau selalu mengangguku sih..!!"
"Aku membantumu Bella bukan menganggumu,lepas..!! Biar aku antar kau pulang.."Tutur Nathan yang terasa seperti sebuah perintah untuk Bella.
"Aaaaggghhh sial...!!! Dasar anak kecil..!!"Bella terpaksa melepas kantung belanjaannya.
Nathan menarik nafas panjang sebab merasa kesal saat Bella memanggilnya dengan sebutan anak kecil."Mobilku di ujung jalan ini,mari..."Ucap Nathan menahan perasaan kesalnya.
Bella terpaksa berjalan mengikuti Nathan, perlahan Nathan memperlambat laju langkah kakinya agar bisa berjalan sejajar dengan Bella yang memang mempunyai postur tubuh lebih pendek darinya.
"Kau tidak apa-apa Bella?Atau ada yang terluka."Tanya Nathan merasa khawatir.
"Aku tidak pernah terluka,jadi buang semua pikiran burukmu itu..!!"Jawab Bella asal.
"Astaga...Aku bertanya baik-baik tapi jawabanmu selalu seperti itu,apa kau ada dendam pribadi denganku Bella."Melihat ke arah Bella sekilas.
"Kau yang kenapa??Kenapa selalu mengikutiku..?"Tanya Bella ketus.
"Aku tidak mengikutimu,tadi aku sedang ada pertemuan di luar dan tidak sengaja melihatmu,apa aku salah jika menghampirimu seperti ini.Niat baikku selalu saja kau nilai negativ terus."Jawab Nathan yang sesekali melihat ke arah Bella yang terlihat semakin cantik saat matahari sesekali menyorot tubuh Bella yang hampir mirip sebuah boneka manequin.Nathan memperhatikan sekitar yang tatapannya seolah terfokus pada Bella saat ini,dia menarik nafas lembut sebab hatinya terasa semakin kagum dan terjerat pada wanita yang saat ini berjalan di sampingnya.
"Kau selalu datang di saat yang tidak tepat Nath."Ucap Bella lirih.
"Bukannya sangat tepat sebab aku bisa membawakan semua belanjaanmu ini."Nathan mengambil kunci dan membuka pintu bagasi mobilnya.
"Hmm terserah.."Bersandar di body mobil Nathan yang terlihat selalu bersih.
"Selain aneh,,ternyata kamu tukang belanja juga ya.."Gerutu Nathan menutup pintu bagasi.
"Ya...!! Aku tidak menyukai mulutmu yang seperti itu, selalu protes, padahal kau tidak perlu di sekitarku jika kau tidak menyukai semua yang kulakukan."Tatap Bella ke arah Nathan yang berdiri di hadapannya sekarang..
Aku benar-benar sudah sakit mata...Nathan kenapa setampan ini sih...Astaga aku menyukai visual wajahnya yang terlihat sangat..Aku tidak sanggup berkata-kata sebab dia sebenarnya tidak masuk kriteriaku...Umurnya yang membuatku merasa sedikit ragu padanya...Heiii Bella kau memikirkan apa hah..!! Ingat Bella..!! Nathan itu cuma anak kecil,setampan apapun dia tetap saja dia masih belum dewasa...!!
Batin Bella kembali berperang sehingga membuat dia merasa tidak sadar jika daritadi dia menatap lekat ke arah Nathan.Manik keduanya kembali beradu dan Nathan secara tidak sadar juga membalas tatapan Bella saat ini.Di tengah keramaian seperti sekarang,keduanya melakukan hal tersebut sehingga cukup menyita perhatian orang di sekitar mereka.Hmm mereka menganggap jika Bella dan Nathan adalah sepasang kekasih yang sedang di candu asmara,sehingga mereka mengira jika keduanya sedang berada di dalam fase dunia hanya milik berdua.Suara klakson mobil sebuah truk pemuat sembako membuat keduanya sadar dan segera berpaling seolah ingin bersembunyi di dalam perasaanya masing-masing.
Ini sangat memalukan..! Batin Bella menunduk.
Aku benar-benar sudah gila karena wanita ini... Batin Nathan.
Raut wajah Bella terlihat gugup saat Nathan masih saja sesekali memperhatikannya."Apa kita akan seperti ini terus Nath..??"Protes Bella untuk menutupi perasaan gugupnya.
"Pertanyaanku tidak kau jawab tadi??"
"Pertanyaan apa??"Tanya Bella yang memang tidak tahu.
"Ya sudah lupakan saja,ayo masuk."Nathan meraih pegangan pintu mobil dan membukannya untuk Bella.
"Aku bisa membukanya sendiri."
"Ohhh astaga... Tinggal masuk saja apa salahnya sih..!!"Nada bicara Nathan mulai meninggi lagi.
Jika melihatnya seperti ini,dia lelaki yang sangat menyebalkan... Dengan raut wajah cemberut Bella terpaksa masuk.
Nathan menutup pintu mobil lalu tersenyum sejenak sebelum berjalan mengitari bagian depan mobil untuk sampai ke sisi lain mobil.Nathan segera masuk dan mulai melajukan mobilnya.
"Apa Kau mau berjualan baju Bella??"Tanya Nathan berusaha mengali info.
"Bajumu sangat banyak tadi,hmm dan aku menyukai semua modelnya..."Ujar Nathan tanpa ekspresi.
BLUSSSS.....
Wajah Bella terasa hangat saat Nathan mengatakan pujian tersebut,jantungnya langsung memacu dengan cepat dan Bella sangat sadar dengan apa yang di rasakannya saat ini,hal itu menandakan jika Bella mulai tertarik dengan lelaki di sampingnya.Sudah bertahun-tahun Bella tidak pernah merasakan hal seperti ini,meski banyak yang ingin mengutarakan itikat baiknya untuk menikahinya,namun tetap saja Bella menutup rapat-rapat perasaannya meskipun untuk sekedar mencoba saja.Namun saat ini terasa sangat lain,sekuat apapun dia menolaknya namun tetap saja pertahanannya runtuh saat dia bersama Nathan seperti sekarang,yang bahkan jauh lebih muda darinya.
"Tidak..Semua itu..Emm untuk ku pakai."Jawab Bella lirih dan hampir tidak terdengar.
"Syukurlah jika kau mau berubah Bella,aku sangat senang mendengarnya."
"Tapi perubahanku ini bukan karena kamu ya..!! Ini aku lakukan untuk sahabatku..Karin."Bella masih mencoba ingin menutupi ketertarikannya pada Nathan.
"Hmm oke...Aku tidak mempermasalahkan hal itu Bella,asal kau merubah penampilanmu aku sudah sangat senang."
"Hmm.."Melipat kedua tangannya dan fokus melihat jalan.
"Apa kau sudah makan siang??"
"Hmm sudah..."
"Makan malam?"
Bella langsung melihat kearah Nathan."Kau sadar ini masih sangat sore, kenapa kau bertanya soal makan malam?"Tutur Bella berprotes.
Dia sangat cerewet...Dasar...!! Batin Nathan.
"Mau makan malam bersamaku Bella?Itu maksud ucapanku tadi."Jawab Nathan menjelaskan.
"Aku nanti akan ke kafe.."
"Ya sudah sepulang dari kafe saja."Jawab Nathan masih tanpa ekspresi.
"Apa kau ingin mendekatiku Nath?"Tanya Bella melihat ke arah Nathan.
"Apa kau merasa seperti itu Bell?"
"Kenapa malah balik bertanya?"
"Hmm aku ingin tahu pendapatmu soal sikapku ini.."Melihat ke arah Bella sejenak.
"Lagu lama.."Tanpa melihat ke arah Nathan.
"Maksudmu??"Tanya Nathan binggung.
"Datang,mengenal lebih jauh dan pergi setelah tahu kenyataannya."Jawab Bella lirih.
"Berarti kau ingin aku tidak pergi setelah mengenal mu lebih jauh.."
"Ish ... Aku tidak pernah mengatakan hal itu...! Kau pergi atau tidak itu terserah padamu...! Aku makin senang jika kau tidak berada di sekitarku..!!"Tutur Bella yang sangat bertentangan dengan perasaannya saat ini.
"Hmm..."Mengangguk-angguk.
Kenapa dia hanya menjawabnya dengan ekspresi yang seperti itu.!! Aku sungguh tidak memahami kenapa ada lelaki sedingin Nathan.Wajahnya bahkan tidak berespresi seperti itu,hampir mirip seperti robot yang tidak pernah tertawa atau mempunyai ekspresi... Batin Bella.
Aku akan mematahkan pikiranmu soal itu Bella,aku akan membuatmu percaya jika masih ada orang baik di luar sana yang mampu mengerti soal kekuranganmu itu.-
Terima kasih masih setia🙋
Silahkan like 👍
Komentar 💬
Klik ♥️
Vote juga please 😚
♥️Salam sayang♥️
Arabella Maheswari 😉