This Cool Prince Is Mine

This Cool Prince Is Mine
S2. Hamil lagi



Author POV


Sudah 2 minggu setelah kejadian teror di kantor Rey dan juga sudah 2 minggu DeadScorpio serta DarkLion bergantian menjaga ketua mereka itu. Selama 2 minggu juga cowo penguntit itu tidak berulah yang membuat Cathlyne dan Rey bisa bernafas lega.


Saat ini Cathlyne sedang berbaring di paha sang suami sambil menonton tv di ruang tamu bersama Leo dan Cia yang sibuk bermain dengan mainan mereka masing masing. Rey pun sedari tadi memijat kepala istri nya itu yang mengeluh pusing terus.


"Masih pusing?" Tanya Rey pada Cathlyne.


"Udah enggak sih tapi perut aku masih gak enak" kata Cathlyne. Hal itu membuat Rey tersenyum dalam diam sambil mengusap perut sang istri namun hal itu di lihat oleh Cathlyne


"Kok istrinya sakit malah senyum sih? Kamu senang aku sakit?" Tanya Cathlyne sewot


"E-eh gak gitu sayang. Kita ke rumah sakit aja yuk" Ajak Rey pada istrinya itu


"Gak mauuu, kaki ku pegel Reynalddd" rengek Cathlyne. Rey pun menggaruk kepalanya yang tidak gatal itu.


"Mau aku gendong hum?" Tanya Rey. Cathlyne pun tampak berfikir sejenak lalu menggeleng keras yang membuat Rey menghela nafas kecewa


"Kalo kamu gak mau ke rumah sakit, kita gak bakalan tau apa yang terjadi ama kamu Cath" Kata Rey lembut


"Tapi aku mager Rey lagian masa kita ninggalin anak anak di rumah berdua doang?" Kata Cathlyne, kali ini Rey yang berfikir lalu mengalah dan memutuskan untuk tidak membawa istri nya itu ke rumah sakit malam ini.


"Kalo gitu besok kan aku libur jadi besok aja kita kerumah sakit habis anter anak anak ke sekolah ok?" Tawar Rey


"Yain dah biar fast" Kata Cathlyne. Rey pun tersenyum lalu kembali memijat kepala Cathlyne dengan tangan yang satu nya sibuk mengelus perut milik istri nya itu.


"Leo Cia, tadi di sekolah kalian belajar apa?" Tanya Cathlyne yang masih di pijat oleh suaminya


"Tadi Leo nyucun puzzle gambal cars" Jawab Leo sambil menatap mama dan papa nya


"Bisa gak?" Tanya Cathlyne


"Bica lah! Leo yang peltama celecai" Kata Leo dengan nada angkuh


"Wagelasehh, keren bet anak gue" Kata Cathlyne girang


"Anak nya papa Rey tuh" Sombong Rey


"Dih? Anak aku itu" Kata Cia


"An-"


"Anak kalian berdua kali" Ucap Leo malas yang membuat kedua orang tua nya itu nyengir kuda


"Kalo Cia tadi ngapain?"Tanya Cathlyne pada sang putri yang sedari tadi sibuk bermain boneka


"Tadi Cia bikin kue pake playdough ma" Jawab Cia girang


"Bagus gak?" Tanya Cathlyne yang dihadiahkan gelengan dari Cia


"Loh kok gitu?" Tanya Cathlyne lagi


"Pas kue Cia cudah jadi, temannya Cia jatohin kue nya Cia jadi na hancul" Kata Cia dengan bibir yang sudah maju 5 centi


"Udah gak papa, nanti Cia bikin yang lebih bagus lagi" Kata Rey yang membuat Cia mengangguk sambil tersenyum


"Oh iya, kalian mau nyemil apa? Biar mama bikinin" Kata Cathlyne pada kedua anak nya itu


"Leo mau calad buah" Kata Leo


"Cia uga  au calad buah" Lanjut Cia. Cathlyne pun mengangguk lalu beralih menatap suami nya


"Papa  mau apa?" Tanya Cathlyne pada Rey


"Samain aja sama anak anak" Jawab Rey yang membuat Cathlyne mengangguk lalu berdiri dari paha sang suami untuk pergi ke dapur.


Cathlyne pun membuka kulkas nya untuk mencari salad buah yang dia sudah bikin kemarin dan masih banyak sisa nya karna Cathlyne memang sengaja membuat banyak mengingat kemarin anak anak DeadScorpio mau dibikinkan salad buah.


Setelah menyidukan salad buah ke dalam 3 mangkok, Cathlyne pun membuatkan mereka es jeruk setelah itu menaruh ke 3 mangkok salad dan 3 gelas es jeruk itu ke atas nampan lalu membawa nya menuju ruang keluarga yang sudah ada 3 orang yang dia sayangi itu. Cathlyne pun menaruh nampan itu di meja ruang keluarga yang langsung di serbu oleh suami dan kedua anak nya.


"Kalian makan aja di sini ya, mama mau bobo. Udah ngantuk soalnya, Leo ama Cia jangan tidur malam malam soalnya besok masih harus sekolah" Kata Cathlyne lalu mencium kening Leo dan Cia bergantian


"Good night ma" Ucap Leo dan Cia bersamaan


"Good night too honeyy" Kata Cathlyne lalu beralih menatap sang suami yang juga menatap nya


"Mau aku temenin?" Tanya Rey yang di beri gelengan oleh Cathlyne


"Gak usah, kamu temenin anak anak aja" Kata Cathlyne.


"Yaudah, sleep tight babe" Kata Rey lalu mencium kening sang istri sebelum wanita itu pergi ke kamar untuk tidur duluan.


Di dalam kamar, Cathlyne pun langsung merebahkan tubuhnya di kasur kingsize miliknya dan juga Rey. Beberapa saat dia memejamkan matanya namun belum bisa tertidur, Cathlyne pun memutuskan untuk bermain hp sebentar agar matanya lelah dan dia lebih mudah tertidur.


Cathlyne mulai mengecek semua sosial media milik nya yang selalu rame itu mulai dari IG, Twitter, Weverse, Telegram, hingga WA. Cathlyne pun mulai membalas chat dari teman teman nya yang mengirim pesan pribadi mau pun di grup chat DeadScorpio, namun tiba tiba ada 1 pesan dari nomor yang tidak dia kenal.


Karna penasaran, Cathlyne pun membuka pesan itu yang hanya berisi ucapan selamat malam dengan emot love dan juga inisial pengirim pesan itu. Cathlyne pun langsung membuka informasi dari nomor WA itu namun tidak ada yang Cathlyne dapatkan, dengan nekat Cathlyne menelfon nomor itu namun sialnya ternyata Cathlyne sudah di blokir.


"Gilak nih orang lulus S3 bikin orang kepo kali yak?" Gumam Cathlyne lalu menaruh hp nya di nakas dan setelah itu menutup matanya agar tertidur. Tak perlu beberapa menit, Cathlyne sudah masuk ke alam mimpi nya.


Pagi ini Cathlyne terbangun pukul 6 pagi lalu melakukan semua tugas nya seperti yang dia lakukan setiap pagi yaitu mandi, membangunkan anak anak nya, membangunkan Rey, lalu membuatkan keluarga sarapan. Hari ini Cathlyne memutuskan untuk membuat 3 mangkuk sereal untuk kedua anak nya dan juga diri nya dan juga telur dadar + 2 sosis bakar untuk Rey tak lupa 3 gelas milkshake untuk dirinya, Cia dan Leo serta 1 gelas Cappuccino untuk Rey.


Setelah itu Cathlyne pun duduk manis sambil makan sereal nya sambil menunggu suami dan ke dua anak nya bersiap siap. Setelah beberapa menit akhirnya Rey turun yang di susul oleh Cia dan Leo, mereka pun menghampiri Cathlyne lalu memberikan morning kiss untuk sang ibu rumah tangga itu.


Mereka pun memakan sarapan mereka dengan tenang hingga makanan mereka habis tak tersisa. Cathlyne pun membersihkan piring dan gelas yang telah mereka pakai itu lalu bergerak menghampiri suami dan anak anak nya yang sudah menunggu di depan pintu. Wanita itu hanya memakai baju putih polos  dan celana hitam.



Mereka pun masuk ke dalam mobil lalu bergerak menuju sekolah Ci dan Leo , di sepanjang perjalanan mereka terus saja mengobrol yang membuat suasana tidak canggung. Rey pun ikut nimbrung sesekali  begitu juga Leo si es batu generasi ke dua.


Setelah 20 menit perjalanan, mereka pun akhirnya sampai di sekolah Cia dan Leo. Rey menghentikan mobilnya di depan gerbang sekolah anak anak nya itu, Cathlyne dan Rey pun bergantian untuk mencium anak anak nya itu.


"Leo jagain Cia dan Cia nurut ama Leo ok?" Kata Cathlyne yang diangguki ol eh kedua anak kembar nya itu.


"Take care boy, gurl" Kata Rey sebelum Cia dan Leo turun dari mobilnya dan masuk ke dalam sekolah nya.


Setelah memastikan kedua anak mereka masuk ke dalam sekolah dengan aman, Rey pun menjalankan mobil nya menuju rumah sakit terdekat untuk memeriksa keadaaan Cathlyne dan Cathlyne pun hanya bisa mengiyakan semua permintaan suami nya itu.


"Sayang, aku udah daftar duluan jadi nanti kita langsung masuk aja" Kata Rey


"Kayak nya kamu ngebet banget bikin aku di periksa ama dokter" Kata Cathlyne dengan tatapan menyelidik


"Emang kenapa? Kan aku cuma gak mau kamu kenapa napa Cath" Kata Rey


"Masa?"


"Iya sayang" Jawab Rey meyakinkan


"Iyain dah" Balas Cathlyne


Mereka pun terus saja berbicara hingga akhirnya mereka sampai di depan rumah sakit. Cathlyne dan Rey pun turun dari mobil setelah memarkirkan mobilnya di parkiran lalu masuk ke dalam rumah sakit. Rey menuntun Cathlyne menuju ruangan dokter yang sudah dia hubungi tadi malam setealh Cathlyne tertidur


"Kok ke dokter kandungan?" Tanya Cathlyne bingung saat mereka sampai di depan pintu ruangan dokter kandungan


"Emang gak boleh?" Tanya Rey


"Ya engg-"


"Yaudah yok masuk" Kata Rey sambil mendorong belakang Cathlyne untuk masuk.


Saat sudah di dalam ruangan, mereka di sambut oleh dokter yang mengurusi Cathlyne saat hamil trimester 1. Cathlyne pun berjalan mendekat pada dokter dengan Rey di sebelah nya.


"Hai, selamat datang kembali bu Cathlyne" Sapa Dokter muda yang bernama Irene


"Halo dok" Sapa Cathlyne sambil tersenyum kikuk.


"Silakan periksa timbangan dulu" Kata Dokter Irene yang langsung di turuti oleh Cathlyne. Alangkah kaget nya Cathlyne saat timbangan nya naik.


"Berapa bu?" Tanya sang dokter


"60 kilo dok" Kata Cathlyne malu malu karna menurutnya ini sudah gendut apalagi biasa nya berat badan nya hanya 52 paling berat itu 55 kilo. Namanya juga bodygoals bung


Dokter Irene pun tersenyum lalu menuliskannya di kertas laporan miliknya. Setelah itu menuntun Cathlyne menuju brangkar yang ada di ruangannya lalu mulai mengecek tekanan darah Cathlyne.


"110 per 70, normal ya bu" Kata Dokter Irene


Setelah memeriksa tekanan darah Cathlyne, dokter Irene pun mulai melakukan USG yang membuat Cathlyne mengerutkan dahinya namun tak urung terus melakukan intruksi sang dokter.


"Kalian bisa liat titik kecil di layar, itu dia calon anak kalian" Kata Dokter Irene. Cathlyne yang mendengar hal itu pun membelalakan matanya karna terkejut lalu menatap Rey yang ternyata sudah tersenyum girang sambil melihat ke arah layar.


"Tunggu tunggu, saya hamil dok?" Tanya Cathlyne pada sang dokter


"Loh? Ibu belum cek pake testpack ya?"


"Belum dok, saya curiga hamil aja gak ada apalagi gak ada tanda tanda kayak morning sickness gitu" Kata Cathlyne yang membuat Dokter Irene tersenyum


"Morning sickness itu memang sering terjadi pada ibu hamil trimester pertama tapi untuk ibu hamil trimester ke dua seperti ibu hal itu jarang terjadi."  Jelas Dokter yang membuat Cathlyne ber oh ria


"Jadi saya beneran hamil lagi dok?" Tanya Cathlyne


"Iya bu, ibu hamil lagi anak ke tiga" Kata Dokter Irene yang membuat Cathlyne tersenyum senang lalu menatap sang suami yang juga menatapnya dengan binar di mata nya


"I'm pergnant again Rey" Ucap Cathlyne antusias


"Yes, we will have a baby again" Balas Rey tak kalah antusias.


"Baik, saya akan kasih vitamin untuk ibu Cathlyne. Pastikan ibu Cathlyne meminumnya dan juga minum susu khusus ibu hamil dan oh iya makan makanan yang mengandung banyak zat besi agar menghidari ada nya cacat pada baby bapak ibu" Kata Dokter Irene.


Rey pun membantu Cathlyne untuk berdiri dari brangkar lalu mengambil resep yang di berikan dokter Irene.


"Jaga baby nya ya bu? Jangan stress atau pun sedih berlebih nanti baby nya juga ikutan stress" Ucap Dokter Irene


"Terima kasih dokter, kalo begitu kami permisi dulu" Kata Cathlyne yang daingguki oleh Dokter Irene


Rey dan Cathlyne pun keluar dari ruangan Dokter Irene lalu berjalan untuk menebus resep yang diberi oleh Dokter Irene setelah itu pulang kerumah dan tak sabar untuk memberitahu kabar bahagia ini ke pada semua orang terutama pada Cia dan Leo yang akan menjadi kakak.


"Thanks God for your Grace" Batin Rey