That Day I Became A Daughter Of The Demon Lord

That Day I Became A Daughter Of The Demon Lord
Biodata Karakter (Bagian 1)



Haiii para readers >_<


Terima kasih karna udah ngikutin sampai sejauh ini >w<)❤


Jadi mumpung udah nyampe 40 episode nih, aku mau ngenalin anak-anakku dulu ke kalian. Yahh, walaupun udah pada kenal sih sama mereka, tapi lebih tepatnya ini kayak biodatanya gitu loh *-*)/


Insya Allah nanti update biodata tiap 5 episode mweheheh :3


Untuk yang pertama, kita mulai dari tokoh utamanya :3


- O w O -


Felicia Sair El Lucifer a.k.a Miyazono Miyuki



Nama lengkap : Felicia Sair El Lucifer


Nama panggilan : Felice, Elice


Nama sebelum mati : Miyazono Miyuki


Umur : 15 tahun


Umur saat mati : 19 tahun


Tanggal lahir : 16 April


Tanggal lahir sebelum mati : 20 Desember


Golongan darah : B


Makanan fav : Segala jenis olahan ****


Minuman fav : Boba milktea


Tinggi badan : 158 cm


Berat badan : 45 kg


Hubungan :


- Edgar Sair El Lucifer (papa)


- Brezenska Van Der Lucifer (mama) (nama belakangnya ganti jadi Lucifer sejak nikah)


- Romeo Van Der Belphegor (kakek)


- Claude Van Der Belphegor (paman)


- Adelt Sair El Lucifer (kakek)


- Nayla Sair El Dantalion (tante) (nama belakangnya ganti jadi Dantalion sejak nikah)


- Adella Dantalion (sepupu)


Hubungan sebelum mati :


- Miyazono Iruka (ibu)


- Miyazono Shiota (ayah)


Cerita singkat :


Miyazono Miyuki, akrab disapa dengan nama Miyu, adalah anak dari seorang model ternama berparas tampan dengan seorang sekretaris perusahaan yang bergerak di bidang asuransi. Rambutnya berwarna hitam legam, dengan iris berwarna cokelat karamel.


Ia sudah sering ditinggalkan sendirian di rumah sejak umurnya menginjak 10 tahun. Ia lebih banyak menghabiskan waktu bersama Yagami Ami, pembantunya.


Ia diterima di sebuah universitas dekat rumahnya. Ia mengambil jurusan psikologi. Saat memasuki dunia perkuliahan, ia mulai kembali menjadi anak yang rajin. Namun tentu saja ia masih bermain game. Hanya saja tidak segila dulu.


Hingga akhirnya, di umurnya yang ke-19 tahun, ia mati terhimpit oleh dinding bangunan game center yang runtuh akibat gempa hebat.


- O w O -


Brezenska Van Der Lucifer



Nama lengkap : Brezenska Van Der Belphegor


Nama setelah menikah : Brezenska Van Der Lucifer


Nama panggilan : Brezenska


Umur saat meninggal : 1997 tahun


Tanggal lahir : 5 Februari


Golongan darah : A


Makanan favorit : Sup daging


Minuman favorit : Jus mangga


Tinggi badan : 164 cm


Berat badan : 44 kg


Hubungan :


- Romeo Van Der Belphegor (ayah)


- Miya Belphegor (ibu)


- Attashira Van Der Belphegor (kakak)


- Claude Van Der Belphegor (sepupu)


- Edgar Sair El Lucifer (suami)


- Felicia Sair El Lucifer (anak)


Cerita singkat :


Perempuan yang lahir di kerajaan Agatha akan diperlakukan seperti budak, apapun pangkatnya, bahkan tuan putri sekalipun. Benar-benar seperti singa, dimana para wanitalah yang bekerja untuk para jantan.


Attashira dan Brezenska, dua putri kerajaan Agatha yang telah diperlakukan seperti budak sejak umur 8 tahun. Tidak seperti Attashira, Brezenska dikaruniai tubuh yang lebih lemah dari pada iblis lain. Terkadang Attashira membantunya untuk menyelesaikan pekerjaannya.


Walaupun mereka adalah tuan putri, hukuman yang mereka dapatkan saat mereka melakukan kesalahan sama dengan budak lain. Saat itu Attashira tidak sengaja menyenggol botol tinta di meja Romeo sehingga surat-surat penting di atas mejanya kotor oleh tumpahan tinta. Romeo yang kejam menghukum Attashira dengan kejam. Attashira tidak bisa lagi menahannya, hingga ia mati.


Di pemakaman Attashira, Brezenska bertemu dengan seorang laki-laki dengan wajah dingin dan irit bicara. Edgar namanya, pangeran dari kerajaan Acacia. Mereka berkenalan, dan menjadi dekat dalam waktu singkat.


Edgar berhasil naik tahta menjadi Raja. Ia kembali ke kerajaan Agatha, mengajukan lamaran untuk Brezenska. Mereka menikah dan hidup bahagia. Setelah cukup lama menikah, akhirnya Brezenska mengandung. Edgar sangat bahagia, namun kebahagiaan itu hanya ia tunjukkan pada Brezenska.


Edgar memang tidak pernah menunjukkan emosi dan perasaannya kecuali pada orang terdekatnya. Ia juga selalu melarang Brezenska menunjukkan emosi dan kebaikannya pada siapapun kecuali dirinya. Edgar tidak mau iblis-iblis lain akan memanfaatkan kebaikannya.


Suatu hari, datang seorang wanita dengan badan setengah ular ke istana. Amberlene namanya. Ia memberitahu bahwa janin yang ada di dalam perut Brezenska akan menjadi penyebab kematian mereka berdua. Dan demi menghindari kematian, Amber menyarankan Brezenska untuk menggugurkan kandungannya.


Edgar setuju, namun Brezenska menolak. Ia mengatakan bahwa jika dirawat dengan benar dan diberi kasih sayang yang cukup, ramalan Amber tidak akan terjadi. Terjadi perselisihan di antara mereka. Edgar beberapa kali mencoba membuat kandungan Brezenska keguguran, namun ia selalu gagal.


Hingga akhirnya, bayi itu lahir. Dan Brezenska yang memiliki fisik lemah tidak mampu bertahan dan mati.


- O w O -