Between The Strongest and The Weakest Family

Between The Strongest and The Weakest Family
Chapter 26: Troublesome Guild Member



Moment kebersamaan Lady Lizbeth dengan Lady Lizbeth seketika menjadi rusak, terjadi sebuah perdebatan sampai membuat Lady Lizbeth yang lainnya di ruangan mendengar, Lady Lizbeth yang mendengar menjadi kesal, tapi Reinherz penasaran apa yang sedang terjadi di Guild.


“*haa....*\, Ada ribut apa lagi?” keluh Lady Lizbeth.


“apa yang sedang terjadi di bawah ibu?” tanya Reinherz


“*haa..*\, ibu juga tidak tau nak”


“apakah ini sering terjadi?” tanya Reinherz yang penasaran


“cukup lumayan terjadi, karena ada beberapa orang-orang bodoh yang berkumpul di Guild ini, Dasar... menyusahkan saja”.


Lady Lizbeth sedikit jengkel dengan gangguan keributan di Guild, karena Lady Lizbeth ingin menikmati mengobrol sama Reinherz setelah sekian lama tidak bertemu dan siuman, Lady Lizbeth pun berfikir untuk menyuruh Elron untuk melihat apa yang sedang terjadi di bawah.


“Elron” bilang Lady Lizbeth


“Yes Madam” jawab Elron


“Lihat apa yang sedang terjadi di bawah, jika ada sesuatu yang terjadi di luar kontrol, bertindak tapi jangan berlebihan dan merusak bagunan Guild”


“Dimengerti Madam, kalau begitu saya pergi dulu”


Elron pun pergi dari ruangan Lady Lizbeth, Lady Lizbeth berharap tidak terjadi sesuatu yang aneh dan masalahnya cepat selesai, di sisi lain Reinherz penasaran apa yang terjadi dibawah dan Reinherz ingin sekali melihatnya.


------------------------------------------------------


Di Receptionist Guild......


Seorang pria Adventure mengamuk di receptionist Guild, seorang wanita petugas pun hanya bisa bersabar mendengar ocehan dari pria petualang tersebut.


“APA?!, KENAPA AKU TIDAK BISA NAIK KE RANK A?!” teriak pria


“Maaf, menurut data Guild, anda belum memenuhi syarat untuk kenaikan Rank” bilang petugas wanita


“SIALAN..!!, kenapa ini selalu terjadi, DASAR GUILD SAMPAH!!” hina pria.


Pria tersebut sangat kesal karena sudah lama dia tidak bisa naik ke Adventure Rank A, Guild Snow Lake sangat ketat dalam melakukan kenaikan pangkat seorang Adventure, berbeda dengan Guild lain yang sangat mudah dalam menaikan pangkat, hal ini dikarenakan Lady Lizbeth tidak ingin ada orang yang dengan skill nya kurang dalam menjalani misi, karena semakin tinggi pangkat Adventure semakin kuat dan susah musuh atau monster yang mereka lawan.


“Silahkan datang kembali jika anda sudah memenuhi syarat”


“Kalian selalu seperti itu, padahal aku sudah kuat, lihatlah perlengkapan ku!”


Penjaga wanita pun melihat perlengkapan pria tersebut, pria tersebut memakai zirah yang cukup bagus dan pertahanannya sangat kuat, semua perlengkapannya bisa dibilang mencapai Grade A+ kalau dilihat, akan tetapi perlengkapan bukan salah satu hal yang bisa membuat Adventure tersebut naik pangkat.


Di Guild Snow Lake sangat lah sulit untuk menaikan Rank seorang Adventure, Guild selalu memantau misi yang petualang lakukan, setiap laporan misi yang masuk ke Guild menjadi pertimbangan untuk kenaikan Rank, tapi ada satu cara yang orang jarang melakukan untuk kenaikan Rank, yaitu melawan Lady Lizbeth untuk mendapatkan kenaikan, Lady Lizbeth adalah orang yang kedua terkuat di kota Phantom Harlow, jika mereka orang dari luar daerah Kota Phantom Harlow, biasanya mereka akan mengambil jalur ini karena tidak tau Lady Lizbeth, tapi setiap petualang yang sudah lama tinggal di sekitar Kota Phantom Harlow, pasti akan mengambil jalur aman.


“Apakah aku kurang kuat!?, lihatlah Adventure Card milikku!”


“Baiklah, saya akan lihat dulu”


Petualang tersebut memberikan Adventure Card miliknya, wanita penjaga Guild pun melihat semua status yang dia lihat.


Adventure Card adalah kartu keanggotaan seorang Adventure, yang berisi informasi seorang Adventure tersebut, didalam kartu terdapat isi:


- Nama


- Class


- Rank


- Guild


Wanita penjaga Guild kemudian membaca informasi yang ada di Adventure Card milik pria tersebut.


Nama: Lars


Class: Swordman


Rank: B


Guild: Snow Lake


Setelah membaca informasi petualang yang bernama Lars, wanita tersebut pun meminta waktunya sebentar untuk berkonsultasi dengan atasannya.


“Baiklah Lars, saya akan coba konsultasikan dulu dengan atasan saya”


“Cih..., baiklah”


Wanita penjaga Guild pun kemudian masuk ke dalam ruangan staff.


Tanpa disadari Lars, semua orang melihat dia karena tingkah lakunya yang sangat buruk, tapi petualang yang berada di bar Guild tidak mau menegur dia, karena dia memakai armor dengan Grade yang cukup tinggi, terlebih lagi yang berada di Guild saat ini adalah petualang dengan Rank rata-rata B ke bawah.


Lars kemudian melihat ada pria dengan berbaju pelayan sedang bersandar di tangga melihat dirinya dengan tajam, dia adalah Elron, Lars yang mengetahui dirinya sedang di lihat, Lars hanya mengiraukannya.


Tak lama pria menunggu ternyata yang keluar bukan wanita yang tadi berbicara dengannya, tapi sekarang yang datang adalah Laura, Laura kemudian memberikan Adventure Card milik Lars.


“Maaf Lars, menurut Kepala Administrator Guild anda belum bisa melakukan kenaikan Rank” bilang Laura


“APA?!, dasar bajingan” teriak Lars.


Lars menjadi semakin marah dan kesal karena dia susah payah melakukan berbagai macam cara untuk menaikan Rank, mulai dari mengambil misi orang lain dan bahkan mengancam Adventure lain yang menghalangi dia, Kepala Administrator Guild tau kalau perilaku Lars sangat buruk menurut laporan, maka dari itu Lars tidak bisa naik Rank.


Lars kemudian melihat sekitar, dia tau kalau tidak ada yang menghentikan dia, kemudian Lars mengambil pedangnya dan ingin mengayunkan pedangnya untuk menghancurkan Guild.


“DASAR GUILD BAJINGAN!, akan kuhancurkan kalian!” teriak Lars


Lars kemudian mengeluarkan Aura Mana miliknya, Laura pun menjadi gemetar dan takut, disaat Lars mengamuk, pundak Lars ditepuk oleh seseorang, Lars pun melihat ke orang yang menepuk pundaknya.


“Dasar Bajingan!, apa yang....”


Lars merasakan Aura yang sangat berbahaya dan kemudian mundur dari orang itu, dan yang menepuk itu adalah Elron.


“Maaf anda sudah menahan amukan Lars pak pelayan” bilang Laura yang dengan lega.


“Ahh..., sudah tidak usah difikirkan, aku hanya menjalankan tugas ku untuk melindungi tuanku” bilang Elron sambil tersenyum ke Laura.


Lars merasakan bahaya yang sangat luar biasa dari Elron, tapi karena Lars yang sudah kesal dan marah, dia tidak peduli lagi dengan sekitarnya.


“Cih..., dasar bajingan!” teriak Lars.


Whhooossshhh....


Elron hanya memperhatikan Lars dengan seksama, Elron melihat Lars tidak lebih dari prajurit tingkat bawah, Lars menyerang Elron, Elron pun menghindari pedang milik Lars, Elron kemudian menarik zirah belakang milik dan kemudian menekan Lars ke lantai.


Duuuaaarrr....


Lars menekan Lars dengan sangat kuat hingga membuat lantai Guild retak, suara dari tekanan Lars terdengar jelas.


“Aaaarrgghhhh....!, keparat lepaskan aku!” bilang Lars.


“Dasar kau pembuat masalah!, tuanku sedang melakukan hal penting saat ini, kau hanya penganggu, dasar sialan!” marah Elron.


Elron menahan Lars di lantai dengan sangat kencang, Elron berencana untuk melepaskan dia setelah dia bisa menahan diri, tapi Elron melihat Lars masih memberontak, jika Elron melepaskan Lars ditakutkan dia akan berbuat macam-macam.


Beberapa saat Elron memegang Lars, Elron mendengar suara wanita yang sudah tak asing lagi.


“Apa yang terjadi?” tanya seorang wanita tersebut.


Elron dan Laura yang mendengar suara itu langsung melihat ke atas, dia melihat Lady Lizbeth bersama Reinherz.


“Aahh.., Guild Master” bilang Laura


“Maaf madam, orang ini berencana untuk melukai salah satu karyawan anda” lapor Elron ke Lady Lizbeth.


“Dasar...!, ada-ada saja, lepaskan dia Elron” bilang Lady Lizbeth


“apakah anda yakin?”


“Ya”


Reinherz yang melihat Lars menunjukan Ekspresi marah, Reinherz khawatir sama ibunya.


“apakah ibu yakin melepasan pria itu?” tanya Reinherz dengan khawatir.


“Hehehe..., tidak apa-apa nak, tidak ada yang bisa melukai ibumu” jawab Lady Lizbeth dengan senyum.


“Baiklah ibu”


Elron langsung melepaskan Lars, Lars yang sudah dilepaskan ternyata masih kesal, Lars kemudian melihat Lady Lizbeth, Lars baru pertama melihat Guild Master dari Snow Lake, dan Lars kemudian menegeluh ke Lady Lizbeth.


“apakah kau benar Guild Master?!” bilang Lars


“Ya benar” jawab Lady Lizbeth.


“Kenapa sistem kenaikan ranking di guild ini sangat sampah?!, memang sialan..!” bilang Lars yang kesal.


Lady Lizbeth yang mendengarnya hanya bisa menghela nafasnya.


“*haaa...*\, baiklah jika kau ingin sekali naik Rank\, jika kau bisa menahan ini aku akan menaikan kau ke Rank A atau bahkan S” bilang Lady Lizbeth dengan santai


Lars mendengarnya itu menjadi sangat senang, Lars melihat Lady Lizbeth hanya wanita yang memiliki anak saja, dan Lars bisa menebak kekuatan Lady Lizbeth tidak lebih dari Rank A, Lars mempunyai perlengkapan yang bahkan mengurangi waktu Crown Control dan juga memiliki pertahanan yang kuat.


“AHAHAHA!!!, itulah yang kusuka!, majulah..!, aku tidak takut” tawa Lars.


“Dasar...!, merepotkan saja” keluh Lady Lizbeth.


Lady Lizbeth mengeluarkan Aura Mana miliknya, begitu pun Lars langsung mengeluarkan Aura Mananya, Lady Lizbeth yang melihat Lars sudah siap, langsung mengeluarkan Aura pembunuh yang kuat dan efek [Fear] ke Lars.


Aura membunuh menusuk ke seluruh tubuh Lars, jantungnya mulai berdebar kencang, badannya mulai lemas dengan Aura membunuh yang sangat kuat, Lars tidak pernah merasakan Aura pembunuh yang begitu kuat, Lars bisa menebak sekarang kalau Lady Lizbeth bukan orang sembarang.


Semakin lama menahan Aura membunuh yang begitu kuat tubuh Lars mulai menjadi sangat lemas, kaki Lars tidak bisa digerakan sama sekali, Lars hanya bisa melihat Lady Lizbeth bukan sebagai manusia, melainkan sebagai Monster, Lars kemudian terjatuh lemas di lantai dan mulai menyerah.


“a.. a.... aku menyerah” bilang Lars dengan ekpresi ketakutan.


Lady Lizbeth kemudian melepaskan Aura miliknya, kondisi pun mulai merasa normal, Lady Lizbeth bisa melihat sekelilingnya, semua orang yang berada di Guild bahkan terkena efek dari [Fear] milik Lady Lizbeth.


Lady Lizbeth kemudian berjalan perlahan-lahan turun tangga bersama Reinherz, kemudian Lady Lizbeth melihat Lars.


“Apa kau sekarang sudah mengerti?!” tanya Lady Lizbeth.


Lady Lizbeth kemudian mengeluarkan Aura membunuh lagi yang di tujukan langsung ke Lars.


“Itulah akibat kalau kau bermacam-macam dengan Guild ku, jika kau sudah selesai, enyahlah dari sini”


“ba.. ba.. baik, Guild Master” bilang Lars.


Lars kemudian lari dengan ketakutan yang masih menghantui dirinya, Lady Lizbeth lega masalah sudah selesai.


“terimakasih atas bantuan anda Guild Master” bilang Laura.


“*haaa..*\, tidak usah difikirkan\, aku hanya menjalankan tugas ku” bilang Lady Lizbeth.


Lady Lizbeth kemudian kembali lagi ke Reinherz yang menunggunya.


“akhirnya sekarang aku bisa tenang bersama anak ku”.


“Horeee...., ibu hebat sekali” bilang Reinherz dengan bahagia.


“Hehehe..., ibu belum sama sekali mengeluarkan kekuatan ibu” bilang Lady Lizbeth dengan bangganya ke Reinherz.


Semua orang yang ada Guild melihat Lady Lizbeth sama Reinherz yang mengobrol dengan hangat, suasanya menjadi kembali normal, dan juga mereka senang melihat Guild Master mereka bisa senyum dan bermain bersama anaknya.


Tetapi tak lama mereka mengobrol terdengar suara yang berlari kencang menuju ke Guild, semua orang mendengar suara yang berlari semakin dekat dan dekat, setelah suara tersebut sudah terdengar di depan Guild.


Brraaaakkkk.....


-----------------------------------------------------------------------------------


Skill Dictionary


Name: Fear


Type: Crown Control


Description: Fear adalah efek Crown Control untuk menakut-nakuti lawan, lawan yang tidak bisa bertahan menahan efek Fear, mereka tidak bisa bergerak, lemas, dan hanya terdiam ketakutan.