WINDING LOVE

WINDING LOVE
MENJELASKAN



Mendengar suara yang mengitrupsi mereka, David dan Keiko melepaskan pelukan mereka. David menatap terkejut pada Genivee yang tampak berkaca-kaca.


Sedangkan Keiko merasa heran dengan sikap maupun ekspresi yang Genivee tunjukkan. Ya, Keiko megenal Genivee sebagai adik kembar Genevia setelah dirinya dan Genevia saling bertukar cerita.


David yang melihat bagimana air muka yang Genivee tunjukkan atas tindakannya yang membalas pelukan Keiko, menyadari bahwa Genivee tengah merasa cemburu pada Keiko.


Tentu saja Genivee belum mengenal bahkan mengetahui bahwa Keiko adalah sepupunya yang berasal dari Jepang.


“Tentu saja, bahkan kami juga dekat” tutur Keiko dengan santainya, dirinya belum memahami situasi yang terjadi.


Sontak jawaban Keiko membuat Genivee menatap David dengaan tajam. Tanpa berucap apapun, wanita yang setelah hamil memiliki tingkat sensitif tinggi itu bergegas masuk ke kembali ke dalam.


Tanpa memperdulikan sekitarnya, bahkan Genevia yang sebenarnya ia rindukan tak lagi ia hiraukan karena rasa cemburunya.


“Sayang ..” panggil David melihat Genivee pergi meninggalkan dirinya bersama dua wanita.


Kini Genevia dan Keiko kembali terkejut dengan yang terjadi di depannya. Semuanya terasa di luar dugaan mereka. Pada akhirnya David mengajak dua wanita di depannya untuk masuk ke dalam menyusul Genivee yang sedang merajuk padanya.


Mereka sampai di ruang makan, disambut hangat oleh kedua orang tua Genevia. Keiko senantiasa dikenalkan sebagai adik sepupu Evan dan David. Sedangkan David menyusl Genivee yang berada di dalam kamar sedang marah kepada dirinya.


Padahal semalam baru saja dirinya dan istrinya berbaikan setelah sekian lama diacuhkan dan tidak dihiraukan oleh Genivee. Dan saat ini, jika dirinya tak berhasil membujuk ibu dari anaknya maka tamatlah riwayatnya.


Tuan Albert mengajak mereka bertiga untuk melanjutkan perbicangan mereka di tempat lain, lebih tepatnya rofftop rumah megahnya yang mendukung suasana hangat dan juga menenangkan.


Genivee mendesak kedua orangtuanya untu mejelaskan bagaimana bisa adiknya menikah dengan putra sulung Sanders, kakak dari suaminya.


Padahal yang ia tahu selama ini, kekasih Genivee adalah Steven. Genevia tidak pernah melihat rupa Steven, jadi kini ia bingung dengan keberadaan David sedangkan setahunya kekasih Genivee adalah Steven.


Dengan melihat bagaimana Genivee yang terlihat cemburu, dan panggilan sayang David pada Genivee membuatnya yakin memang Genivee dan David memiliki hubungan. Jadi, apakah Genivee mengkhianati Steven dengan berpaling pada David? Pikir Genevia.


“Steven dan David adalah orang yang sama” penuturan dari ayahnya, Tuan Albert membuat Genevia mengerti dengan semua teka-teki yang terjadi.


Kemudian ayah dan ibunya menjelaskan semuanya kepada Genevia dan Keiko dengan semua yang terjadi selama ini, termasuk acara pernikahan mereka yang baru dilaksanakan kemarin.


Genevia dan Keiko tampak mengerti setelah dijelaskan oleh Tuan dan Nyonya Albert.


“Kenapa Daddy tidak mengabari aku jika Genivee menikah?” Ujar Genevia merasa kecewa dengan keputusan ayahnya yang tidak memberitahukan dirinya kabar pernikahan Genivee.


Padahal saat pernikahannya Genivee juga tidak datang dalam acara istimewa nya. Dan saat ini, dirinya juga tidak menghadiri acara pernikahan adik kembarnya, Genevia merasa kecewa dalam hatinya. Padahal mereka saudara, namun seakan tidak saling mendukung pada acara-acara penting yang mereka anggap istimewa.


...🥀🥀🥀...


Padahal David telah membujuk Genivee seharian namun hasilnya nihil. Genivee sama sekali tak mau mendengarkan David, bahkan membukakan pintu saja tidak mau.


“Kalian lucu sekali. Kalian bersaudara, kau mendapatkan adiknya dan Evan mendapatkan kakaknya. Sepertinya dunia sesempit itu dalam hidup kalian.” Tutur Keiko terkekeh pelan dengan takdir yang begitu lucu, menurutnya.


Dalam hatinya, ia tak ingin memiliki takdir yang sama dengan kedua sepupnya. Dengan menjalin hubngan dengan kerabat dekat yang juga mengenal atau bahkan memiliki hubungan dekat dengan anggota keluarganya.


Dan saat ini hal itu sudah terealisasi, terbukti dengan kekasihnya saat ini asli keturunan Jepang dan sama sekali tidak mengenal siapapun anggota keluarganya.


“Awalnya aku juga merasa aneh dengan semua takdir ini, tapi semuanya hanya perlu dijalani. Lagi pula itu lebih baik, karena istriku dan istri adikku tidak akan pernah bersitegang hanya karena belum akrab atau apapun itu.”Tutur David merasa bangga.


“Ya, namun bisa saja kalian tertukar istri kala sedang menghabiskan waktu bersama.” Ujar Keiko masih terus mengejek David.


Mungkin saja terjadi bukan? Jika istri David dan Evan tertukar karena wajah mereka yang benar-benar mirip. Melihat bagaiman cemburu butanya Genivee kepada dirinya saat memeluk David, ia rasa akan menarik jika Genivee cemburu melihat David yang salah mengira dirinya dengan kakak kembarnya sendiri.


“Aku pastikan tidak akan terjadi. Genivee memiliki aura yang berbeda dengan Genevia, mudah bagiku untuk membedakan mereka.” Ujar David dengan yakin.


Keiko terkekeh pelan melihat bagaimana seorang David Sanders yang begitu yakin dengan perkataanya. Tak jauh berbeda dengan Genevia yang juga sangat yakin dengan perasaanya kepada Evan tak akan tergantikan.


Mengingat bagaimana hubungan pernikahan Evan dan Genevia, Keiko berniat meminta David untuk membuat Evan bisa menerima Genevia sebagai istrinya.


“Apa kau tahu Dav, adik kesayanganmu itu tidak peka pada perasaanya. Bahkan istrinya yang begitu mencintainya sama sekali tidak ia hiraukan, dia tetap bersikap acuh dan dingin sperti biasanya.” Jelasnya pada David tentang bagaimana Evan bersikap kepada Genevia.


“Bukankah sikapnya sejak dulu memang seperti itu? Kita semua tahu bagaimana wataknya Kei.” Ujar David merasa sikap Evan memanglah dingin , datar, dan terkesan acuh sejak dulu.


Keiko menghela nafasnya pelan. Dirinya tahu bagaimana watak seorang Evan Sanders selama ini, namun ia bermaksud agar David membantu Genevia untuk meluluhkan hati adiknya itu.


Sedikit banyaknya, David pasti memahami sisi lemah Evan yang dapat membuatnya takluk pada Genevia.


“Apa kau tidak merasa perihatin dengan adik iparmu ... ehm atau kakak iparmu?” tanya Keiko terkekeh geli dengan status mereka yang terasa aneh. “Dia akan terus menderita jika kau tak membantunya sedikitpun. Jika kau tak bersedia membantunya, setidaknya bantulah adimu atau istrimu. Evan akan menyesal setelah Genevia menyerah pada perasaanya. Dan istrimu tak akan pernah rela melihat kakaknya disakiti sekalipun dia adikmu, tepatnya adik iparnya.”


Keiko juga memiliki feeling yang sama tentang perasan Evan, namun dirinya jauh lebih yakin dengan perasaan Evan yang sebenarnya telah tumbuh di hati pria keturunan Sanders itu.


Dirinya yakin, jika sampai Genevia menyerah dengan perasaanya dan Evan masih saja bertahan dengan egonya. Pada akhirnya, bukan hanya Genvia yang akan terluka namun Evan juga akan ikut menderita jika Genevia memilih menyerah.


David terdiam sejenak merenungkan perkataan Keiko yang terasa benar semua. Namun di sini dirinya merasa bimbang dengan hal yang akan dilakukan.


NEXT .......