MY HANDSOME TARZAN

MY HANDSOME TARZAN
#45



"Ada apa?" tanya River setelah Jared mendapat telepon dari Thea.


"Julius mendatangi Thea," jawab Jared.


"Maka cepat selesaikan masalahnya, jangan pernah meremehkannya apapun yang terjadi," kata River.


Jared mengangguk.


"Perlu kubantu? Kau tak akan bisa melihatnya lagi jika aku turun tangan," ucap River.


"Tak perlu, aku pinjam anak buahmu saja buat membawanya ke suatu tempat," kata Jared tersenyum miring.


"Ke hutanmu? Good idea," tanya River yang kemudian tertawa pelan.


Jared hanya tersenyum menanggapinya.


"Baiklah, aku akan menjemput Thea dulu. Carikan keberadaan Julius saat ini, suruh anak buahmu mengikutinya. Nanti aku akan mengurusnya," ucap Jared yang kemudian beranjak dari kursinya dan keluar dari ruangan kantor.


*


*


"Ada yang mengikuti mereka?" tanya Rey pada Damon melalui sambungan telepon.


"Hmm, tapi Jared bergerak cepat dan sepertinya River Kingsford sudah menanganinya," jawab Damon.


"Tapi tetap awasi adikmu, Dam. Sebar anak buah kita," ucap Rey.


"Ya, itu pasti, Dad."


"Siapa dia?" tanya Rey.


"Salah satu mantan sindikat narkoba. Dia memiliki dendam pada Jared karena kakaknya dihukum mati karena Jared," jawab Damon.


"Aku tahu kelompoknya dulu. Karena kami sama-sama geng motor kala itu," lanjut Damon.


"Itu artinya dia berbahaya, Dam," kata Rey.


"Tidak, tenanglah, Dad. Jared bisa menanganinya, lagi pula Thea memiliki pistol, bukan?" jawab Damon.


"Baiklah, Daddy mempercayakan hal ini padamu. Awasi adikmu. Dia akan menikah beberapa hari lagi," ucap Rey.


"Oke, Dad," jawab Damon dan menutup ponselnya.


Lalu dia menelepon anak buahnya untuk melindungi Thea dan Jared dari jauh.


*


*


Jared pergi ke sebuah butik untuk menyusul Thea. Setibanya di sana, Jared langsung masuk ke butik.


"Hai, Honey," sapa Thea tersenyum.


Lalu Jared menghapiri Thea dan mengecup bibir wanita cantik itu.


"Halo, Jared. Senang bertemu denganmu," ucap Irena anggun.


"Halo. Terima kasih sudah menemani Thea," jawab Jared tersenyum.


Irena berpikir Jared adalah sosok yang dingin dan datar. Tetapi setelah berkenalan dengannya. Jared justru orang yang humble dan sangat ramah tak seperti penampilan garangnya.


"Jangan terpesona padanya, Kak. Dia milikku," ucap Thea yang disambut tawa oleh Irena sembari memukul pelan bokong Thea.


"Ya, mungkin jika kakak masih muda, kakak akan menggodanya terlebih dulu," goda Irena.


Jared hanya tersenyum menanggapinya.


Thea kemudian melanjutkan mencoba beberapa gaun dan meminta pendapat Jared. Menurut Jared semua baju pengantin yang dicoba oleh Thea sama saja di matanya.


"Kau terlihat cantik memakai baju apapun, Baby. Bahkan aku suka kau tanpa memakai baju," jawab Jared spontan yang membuat Irena dan manajer butik itu tampak tertawa pelan.


"Me too," balas Thea tersenyum nakal.


Irena hanya menggelengkan kepalanya melihat ke-somplak-an kedua pasangan absurd ini.


Setelah hampir tiga jam berada di butik itu, Thea akhirnya memilih satu gaun pengantin dan gaun untuk berdansa.


Setelah itu, mereka pergi ke sebuah butik perhiasan yang jaraknya hanya lima toko dari sana. Jadi mereka berjalan ke toko itu.


Thea dan Jared tampak memilih perhiasan yang akan dipakai Thea sekaligus cincin pernikahan mereka.


Irena ikut memberikan masukan pilihan perhiasan yang bagus dipakai oleh Thea.


Cukup lama mereka di sana karena Thea sempat bingung memilih perhiasan yang semuanya tampak indah di matanya.


Thea juga membeli perhiasan untuk neneknya -- Seren dan juga sang mommy -- Galy.


Tak lupa, Thea juga membelikan perhiasan untuk kedua saudara iparnya yaitu Velvet dan Willow.


Hari sudah menjelang malam dan kegiatan Thea masih belum juga selesai. Mereka bahkan makan malam dulu di sebuah restoran yang masih berada di komplek pertokoan branded itu.


"Setelah ini kau mau ke mana?" tanya Jared.


"Ke wedding organizer untuk melihat persiapan mereka," jawab Thea.


"Baiklah, kalau begitu kau pergi bersama kak Irena saja. Tak masalah, kan?" tanya Jared.


Thea mengangguk. "Ya, tak masalah. Kau akan mengurus masalah Julius?" tanya Thea.


"Ya, aku ingin menyelesaikan hal ini dengan cepat," jawab Jared.


Setelah makan malam, Jared dan Thea pun berpisah. Jared akan menemui Julius sedangkan Thea masih bersama Irena mengurusi masalah pernikahannya.