Perfect Agreement

Perfect Agreement
New Story : Aaron Grissham



TASTE ME, SIR!


Grissham series ke 2😍😍


Ini kisah cinta putra sulung Alex-Sarah, Aaron Grissham si pendiam❤️


Sinopsis


Reanne Lee adalah mantan wanita penghibur yang biasa bekerja di kelab malam. Ia hidup dalam ketakutan sejak peristiwa pemerkosaan yang ia alami enam bulan yang lalu sebelum ia berpindah haluan menjadi seorang pelayan rumahan di sebuah rumah mewah sebagai bentuk rasa terima kasihnya atas pertolongan yang pernah diberikan seorang pria padanya.


Beruntung karena pekerjaannya kali ini berjalan cukup baik dan normal. Reanne jarang melihat pria yang telah menolongnya itu, tapi kata beberapa pelayan lain, Tuannya adalah pria yang susah didekati.


Suatu malam, Reanne mendapati Tuannya tertidur dalam keadaan telanjang karena mabuk. Sejak saat itu Reanne merasa kalau ia jatuh cinta pada Tuannya dan bertekad untuk menggoda sang majikan.


Pekerjaan ini membuat Reanne berada dalam kerumitan jalinan kasih dan gelombang gairah yang tidak pernah ia rasakan sebelumnya. Tuannya yang dingin, misterius, dan perkasa. Reanne menginginkan dia.


"Kau hanyalah pelayan."


"Aku adalah mantan pelacur yang profesional. Kau bisa memilikiku kapanpun kau mau."


"Kenapa?"


"Just... Taste me, sir."


...


Cast


Aaron Leonathan Grissham


Pemimpin baru perusahaan GrissWorld Inc. yang menggantikan ayahnya, Alexander Grissham. Aaron adalah pemuda berusia 25 tahun yang dikenal sebagai pribadi yang kurang bersahabat walau ia bisa beradaptasi dengan lingkungan. Aaron merupakan putra pertama Keluarga Grissham yang mana artinya dia mengemban tanggung jawab yang lebih besar dibanding dua saudara kembarnya. Ia punya pemikiran yang kritis, tak suka dengan keributan dan pribadi yang mandiri. Jika dulu ayahnya dikenal sebagai penakluk wanita, Aaron termasuk ke level yang jauh lebih tinggi. Dia misterius, tak tersentuh oleh gadis manapun yang menginginkannya. Hingga gairahnya sebagai lelaki normal dipermainkan oleh seorang gadis yang merupakan pelayan rumahnya. Aaron tidak pernah berhubungan dengan wanita manapun, tapi pelayan kurang ajar ini membuatnya berperang dengan gairahnya sendiri.


Reanne Lee


Ia adalah gadis yang riang, dulunya. Reanne juga berasal dari keluarga yang kaya raya karena ayahnya adalah pemilik salah satu restoran ternama yang berada di Amerika. Namun, kakaknya, Brent yang tidak tahu kenapa bisa terlibat masalah dengan seorang mucikari membuat kehidupannya menjadi kacau. Permasalahan yang ditimbulkan oleh sang kakak membuat Reanne kehilangan kehidupannya. Ayah dan ibunya mati karena depresi akibat kehilangan semua kekayaan mereka. Brent si brengsek sialan itu menjual semua aset keluarganya pada mucikari bernama Noah sebagai bayaran atas hutang yang ia punya. Bukan hanya itu, kakak yang dulu ia cintai juga tega menjualnya pada pria tua yang berprofesi sebagai mucikari kejam. Umur Reanne baru menginjak 19 tahun saat ia dipaksa untuk menjadi pelacur demi melunasi semua hutang sang kakak yang terdengar tak masuk akal baginya.


Namun, setelah insiden yang membuat dia bertemu dengan seorang pria tampan, kehidupan Reanne lagi-lagi berubah. Ia merasa tertantang, gelisah dan panas disaat yang sama ketika pria yang menjadi Tuannya itu berada di jarak yang dekat dengannya.


...


terima kasih karena antuasias kalian untuk cerita pertama saya :) saya harap cerita Alex-Sarah bisa membekas di hati dan tidak mudah dilupakan hehe. oh ya, apakah disini ada yang mau cerita-cerita soal kisah kalian? silahkan komen aja supaya saya juga bisa tahu dan kenal dengan teman-teman disini :)


saya baru pertama kali coba main di manga toon dan syukurlah karena ada respon positif yang saya dapat disini :)


saya juga butuh masukan untuk memperbaiki EBI dan diksi yang saya pakai, menurut kalian apakah kata-kata dalam novel saya terlalu kaku dan monoton atau sudah cukup? jujur, saya juga masih amatir dan benar-benar butuh masukkan dari teman-teman yang berpengalaman dalam bidang kepenulisan kayak gini. kalo ada masukan, boleh lah di komen di bawah hehe


Sampai jumpa di cerita berikutnya❤️❤️❤️