
Gery___
Duk...duk...duk...bola basket memantul dengan keras dilantai lapangan basket indor GIHS(Galaxy International High School),yang memainkan bola basket itu adalah Gery.Pemuda itu sudah lebih dari setengah jam yang lalu bermain basket sendirian disana,meski peluh sudah mulai membasahi dirinya namun nampaknya Gery belum punya niatan untuk berhenti memainkan bola basket ditangannya.Biasanya sore sore begini,ia tidak sendiri disini. Karena para kawan kawannya pasti akan mengikutinya bermain basket dilapangan itu.Tapi hari ini sedikit berbeda karena hanya Gery saja bermain basket sendirian disana, bukan tidak ada yang mau menemaninya tapi ia sendiri yang meminta supaya hanya dia yang menggunakan lapangan itu sore ini.Dan semua rekan rekan Gery menyetujui permintaan ketua mereka ini,mereka berfikir mungkin Gery butuh tempat dan waktu untuk menyendiri.
Sepuluh belas menit kembali berlalu lagi,barulah Gery memutuskan untuk berehat sejenak.Pemuda itu merebahkan dirinya dengan posisi telentang ditengah lapangan sedangkan bola yang tadi ia gunakan diletakkan disebelahnya.Gery menatap langit langit lapangan indor itu,
sambil berehat pemuda itu sambil memikirkan banyak hal salah satunya adalah tentang dirinya-Keyra-Raka.
Hah...Gery menghela nafasnya berat, ia selalu begini jika sudah mengingat tentang masalalu mereka bertiga.Gege-Rara-Rendra,tiga anak manusia yang dulu sangat dekat satu sama lain bagaikan sebuah lembaran surat-amplop-perangko.Mereka bertiga hampir selalu melakukan semuanya bersama mulai dari bermain,belajar, melakukan kesenangan masing masing,
bahkan tertawa dan menangis bersama.
Namun semua kenangan manis dan indah itu seolah olah lenyap begitu saja saat salah satu dari ketiga anak manusia itu memilih untuk mementingkan egoisme sesaat dan memilih sebuah keputusan yang menghancurkan segalanya.Keputusan yang menjadi penyebab peristiwa yang membuat salah satu dari dua temannya yang lain tak dapat lagi menikmati kebahagiaan selama bertahun tahun,
Rendra,sosok yang memilih memenuhi ambisi dan menuruti keegoisan pribadinya,rela menjadikan dirinya sendiri sebagai boneka hidup pemenuh ambisi dari papa kandungnya.Namun ia tak berfikir panjang kalau keputusan yang diambilnya akan membuatnya menjadikannya salah satu penyebab penderitaan dan rasa sakit orang orang yang benar benar tulus sayang dan peduli apa adanya pada dirinya,
Rendra yang besar menjadi sosok Karen dengan sejuta rasa bersalah dan kebimbangan yang yang menghantui hidupnya.
Rara,sosok yang selalu mendapat perhatian dan kasih sayang dari semua orang disekitarnya.Namun apa daya semua kebahagiaannya langsung pergi setelah mendapatkan pengkhianatan dari orang orang tersayang dan paling dipercayai, pengkhianatan yang membuatnya kehilangan sosok yang tersayang lainnya untuk selama lamanya.Rara yang tumbuh menjadi gadis ceria dan hangat bernama Keyra,gadis yang memilih melupakan semua hal dimasa lalunya.Gadis yang hampir membuat orang terkecoh kalau dirinya selalu hidup dalam kebahagiaan,padahal sejujurnya ia hidup dalam jutaan rasa sakit,dendam,dan kebencian mendalam pada masa lalunya.
Juga gadis yang dulu sangat menyukai panggilannya sebagai Rara tapi kini jangankan menyukainya,mendengar panggilan itu saja sudah dapat membuat gadis itu emosi.
Anak yang terbawa arus itu adalah Gege,panggilan orang tersayang Gery dimasa kanak kanaknya.Satu satunya kesalahan yang dirinya sendiri lakukan adalah memilih untuk menjauh dan menghilang disaat itu.