Leo Avalon

Leo Avalon
L A 23 - Pergerakan Sang Raja



L A 23 - Pergerakan Sang Raja


Rencana yang akan dilakukan oleh Galaxy adalah menggagalkan rencana John Flamingo yang berniat membantu Kazan mendapatkan pembangkitan yang sempurna dengan mengorbankan penduduk Ibukota Floral.


Rencana tersebut akan terus berlanjut sampai ke penduduk di luar Ibukota Floral dan desa-desa hingga menyisakan beberapa saja. Rencana licik John Flamingo tidak diketahui Marcus Floral dan pria itu hanya mengatakan kepada Marcus Floral akan bersedia membantu jika Marcus Floral menyerahkan Charlotte sebagai istrinya.


Selain telah berniat memanipulasi Marcus Floral hingga membuat Kerajaan Floral berubah menjadi negeri yang penuh dengan diskriminasi dan tidak ada kesetaraan, John Flamingo juga memilih ambisi menjadi salah satu orang kepercayaan Kazan dan akan mengorbankan apapun untuk mewujudkan rencananya.


Hari ini pasukan sihir Kerajaan Floral yang telah disusupi bawahan John Flamingo berniat menjalankan rencananya dengan membunuh penduduk kota. Namun tidak ada satupun yang mengetahui kecuali Saturn dan anggota Galaxy jika banyak penduduk kota yang sudah meninggalkan Ibukota Floral.


Yang menjadi tujuan utama Leo adalah melakukan serangan terhadap pasukan sihir Kerajaan Floral. Leo akan mengemban tugas ini sedangkan Saturn akan fokus menghadapi Menteri Chano. Disisi lain Venus dan Mercurius akan menghadapi bala bantuan dari Kerajaan Avalon.


Sebelum memulai rencana, Saturn kembali bertanya kepada Leo untuk memastikan.


“Leo, apa kau serius akan mengambil tugas ini?” Tanya Saturn ketika Leo sudah bersiap menuju lokasi berkumpulnya para pasukan sihir.


“Kau tidak perlu khawatir padaku, Saturn. Aku bisa mengatasi hal ini. Kau fokus saja pada targetmu,” ucap Leo.


Kemudian Leo dan Saturn bergerak menuju Istana Floral melewati saluran air yang ada di Ibukota Kerajaan Floral. Sementara itu di Istana Floral terlihat Menteri Chano sedang berbincang dengan pria yang memiliki aura kuat dan berwibawa.


“Yang Mulia, aku mendengar kabar jika Galaxy terlibat dalam semua ini. Bahkan hingga detik ini kita tidak bisa menemukan keberadaan semua anggota Neptune yang menghilang.” Menteri Chano mengingatkan.


“Tidak ada yang perlu dikhawatirkan. Raja John sedang mengirimkan pasukan terbaiknya kemari. Kita akan segera menangkap mereka semua dengan membunuh semua orang.” Marcus Floral mengepalkan tangannya dan tersenyum dingin.


Raja Floral ini berniat membuat Kota Rocheforst menjadi lautan api dengan membumihanguskan kota tersebut atas pengkhianatan salah satu anggota keluarga Rochefort. Dengan rencana ini maka Raja Floral akan sangat yakin semua anggota Neptune akan keluar dengan sendirinya.


“Jarak Rocheforst dan Floral sangat dekat. Tidak ada yang perlu dikhawatirkan.” Kepercayaan diri Marcus Floral membuat Menteri Chano tersenyum lega.


Dibalik pintu ruangan yang digunakan keduanya untuk berbincang ada seseorang yang menguping pembicaraan. Sosok itu adalah petinggi Flamingo yang dibentuk langsung oleh John Flamingo sebagai pasukan terbaik yang dimiliki Kerajaan Avalon.


Tok... Tok... Tok...


“Sepertinya orang-orang yang dikirim Raja John. Seharusnya mereka datang pada hari ini.” Menteri Chano segera membuka pintu dan menemukan seorang pria yang berdiri didepan pintu.


Pria itu memperkenalkan dirinya sebagai August Flamingo dan merupakan petinggi Flamingo yang dikirim ke Kerajaan Floral.


“Hari ini kami akan membantu Yang Mulia Floral menangkap semua anggota Neptune,” ucap pria yang dipanggil August tersebut.


“Apa anda etap akan melanjutkan rencanamu itu Yang Mulia?” August bertanya.


“Tidak ada gunanya mundur. Aku sudah merasa tidak enak kepada Raja John karena telah mengirimkan banyak pasukan kemari. Dia juga sudah mengirimkan cairan sihir Crazy yang membuatku dapat menciptakan pasukan sihir yang kuat.” Marcus Floral berdiri dan memberikan perintah kepada Menteri Chano untuk menyambut kedatangan empat petinggi Flamingo.


“Ann, Bela, Dane, cepatlah masuk.” August memanggil ketiga rekannya.


Melihat Marcus Floral tidak mengetahui apapun tentang Crazy membuat August tersenyum licik.


‘Crazy adalah cairan sihir yang dapat membuat manusia menjadi makhluk tak berakal dengan kata lain monster. Cairan itu buatan Gdanks dan Yang Mulia John ingin menciptakan pasukan sihir yang kuat sehingga dia bersedia membeli banyak cairan Crazy itu untuk diberikan orang ini. Semua yang ada disini hanyalah kelinci percobaan saja.’ August tertawa dalam hati dan melihat Marcus Floral yang sedang berbincang dengan Menteri Chano.


Saat August mengalihkan pandangannya kearah jendela dia melihat bayangan dua orang yang sedang terbang dengan menunggangi seekor elang api.


“Yang Mulia! Itu!” August memberitahu Marcus Floral.


“Apa mereka pasukan yang dikirim Raja John?” Marcus Floral sendiri tidak mengetahuinya sehingga bertanya kepada August.


“Tidak. Mereka bukanlah orang yang dikirim Yang Mulia John.“ August dalam sekejap merasakan firasat buruk.


Benar saja saat ketiga orang yang datang bersamanya memasuki ruangan, salah satu orang yang sedang berdiri diatas punggung elang api terbang menapaki udara.


“Berikan sambutan yang meriah untukku!” Pria itu berteriak saat menghancurkan kaca jendela dan tersenyum menyeringai di hadapan Marcus Floral dan yang lainnya.