
Saat Qin Shan mendengar hal ini, semangat di dalam tubuhnya langsung bangkit. Xi Shui ini ternyata berhasil membuat sebuah pil yang dapat memperbaiki Jiwa Sejati. Sepertinya Getah Pembersihan Nirvana benar-benar merupakan harta karun yang sangat berharga.
“Ahli Pil Xi, berapa banyak kau membuat pil untuk memperbaiki Jiwa Sejati itu?” tanya Qin Shan dengan segera. Pil inilah yang sedang dibutuhkan oleh Ling Yue, namun karena pil ini masih belum terjamin kualitasnya, ia berpikir untuk menguji cobanya terlebih dahulu sebelum diberikan kepada Ling Yue.
“Meskipun Getah Pembersihan Nirvana merupakan harta karun yang sangat berharga bagi seorang Ahli Pil sepertiku, namun getah ini miliki beberapa kekurangan. Salah satunya adalah hanya bisa menghasilkan satu butir pil setiap satu liter. Menurutku ini sudah merupakan pemborosan surgawi. Lalu untuk pil ini, aku membuatkan dua butir untukmu. Ambilah.” saat Xi Shui menjelaskan hal ini, ia sudah melemparkan satu vas pil kepada Qin Shan.
Dengan cepat Qin Shan meraih vas pil tersebut dan segera mengeluarkan satu butir pil. Saat pil berwarna keemasan itu berada di tangannya, Qin Shan dapat merasakan aura spiritualitas dari Langit dan Bumi yang sangat melimpah. Baru pada saat inilah ia akhirnya menyadari betapa luar biasanya pil yang satu ini.
“Hehe, bagaimana? Bukankah itu adalah pil yang selama ini kau inginkan? Karena pil ini dapat memperbaiki Jiwa Sejati yang telah rusak, aku akan menamainya Pil Spirit Healing. Namun, selama Jiwa Sejatimu masih sehat, pil ini tidak akan berpengaruh apa— Eh, apa yang kau lakukan, dasar sinting!” saat Xi Shui masih sibuk menjelaskan, ia tiba-tiba menjadi sangat terkejut dan panik.
Tepat pada saat ini, Qin Shan meledakan energi elemental di dalam lautan kesadarannya. Karena hal ini, Qin Shan akhirnya memuntahkan air mancur darah dari mulutnya. Di saat yang bersamaan, basis kultivasi Immortal Venerablenya akhirnya mengalami kemunduran dan ia langsung menjadi seorang Profound Immortal level 9. Tidak hanya itu, Jiwa Sejati Qin Shan juga langsung menjadi pudar saat ia melakukan hal ini.
“Gila… Kau b*jingan gila... Walaupun kau sangat penasaran dengan khasiat pil Spirit Healing, kau tidak perlu melakukan hal ini, dasar sinting!” Xi Shui dengan panik mulai menyalurkan energi kehidupannya untuk tetap membantu kesadaran Qin Shan.
Qin Shan merusak Jiwa Sejatinya bukan tanpa alasan. Jika ia masih tidak tahu khasiat pil Spirit Healing itu, maka ia tidak akan memberikannya kepada Ling Yue. Selain itu, ia juga tidak tahu, apakah pil ini memiliki semacam efek samping yang serius atau tidak. Jadi sebelum ia mencobanya dengan tubuhnya sendiri, ia tidak akan memberikan pil tersebut kepada Ling Yue.
Saat hal ini terjadi Qin Shan dengan cepat menelan pil keemasan yang dari tadi ia pegang. Ketika pil ini meresap ke dalam tubuhnya dengan cepat, Qin Shan dapat merasakan sebuah energi yang begitu agung mulai memulihkan tubuhnya. Energi ini berasal dari Dao of The Heavens! Nampaknya, pil ini bahkan sudah melampaui hukum Langit dan Bumi yang ada di Three Realm sekali pun.
Ketika hal ini terjadi, Qin Shan dengan cepat mulai mensirkulasikan ke-103 meridiannya dan membantu pemulihan Jiwa Sejatinya. Hanya dalam waktu kurang dari satu jam saja, Jiwa Sejati Qin Shan yang sebelumnya telah rusak, kini telah pulih kembali. Namun, basis kultivasi Qin Shan masih belum pulih dan ia saat ini hanyalah seorang Profound Immortal level 9.
“Luar biasa, Ahli Pil Xi, sepertinya pil mu ini memang benar-benar sebuah pil Jenjang 9. Ini bahkan belum satu jam sejak aku merusak Jiwa Sejatiku, tapi aku sudah pulih dengan sempurna.” ucap Qin Shan sambil berdecak kagum.
“Dasar b*jingan gila, apa kau tahu tindakanmu barusan dapat menghantarkanmu ke Nether Realm? Andaikan aku tidak menyalurkan energi kehidupanku untuk tetap membuatmu sadar, saat ini kau pasti sedang dimasukan ke dalam neraka.” ucap Xi Shui dengan wajah yang merah karena marah.
“Kau ternyata membantuku dengan menyalurkan energi kehidupanmu untukku? Aku benar-benar tidak tahu tentang ini, kalau begitu aku sangat berterima kasih padamu, Ahli Pil Xi.” saat Qin Shan mengatakan hal ini, ia menangkupkan tangannya ke arah Xi Shui dan berterima kasih dengan tulus.
“Kau…” di sisi lain Xi Shui tak bisa berkata apa-apa lagi saat Qin Shan mengatakan hal tersebut. Sepanjang kehidupannya ini, ia belum pernah bertemu orang sesinting Qin Shan. Tidak, seharusnya ia tidak akan pernah bertemu dengan orang yang nekat merusak Jiwa Sejatinya sendiri.
Sementara itu Qin Shan diam-diam merasa sangat bahagia dalam hatinya. Akhirnya ia dapat menyembuhkan Ling Yue kembali. Di dunia ini, Qin Shan sudah tidak memiliki keluarga yang tersisa, jika Ling Yue yang sudah seperti keluarganya sendiri mati, lalu bukankah Qin Shan akan merasa sangat sendirian di dunia ini? Terlebih lagi, Qin Shan sudah tidak dapat menyembunyikan hal ini di dalam hatinya, samar-samar ia juga merasakan perasaan yang mendalam terhadap Ling Yue.
*Whosh!* Segera setelah itu, Qin Shan langsung mengeluarkan Ling Yue dari dunia pulau lotusnya. Ketika Ling Yue tiba-tiba muncul, Xi Shui yang berada di dekat Qin Shan menjadi sangat terkejut.
Bahkan hanya dengan tatapan sekilas saja, Xi Shui dapat mengetahui bahwa Ling Yue ini telah mengalami kerusakan pada Jiwa Sejatinya.
“Wanita ini memiliki Jiwa Sejati yang benar-benar sudah di ambang batas. Jadi wanita inilah alasan mengapa Qin Shan begitu ingin mendapatkan pil Spirit Healing...” saat Xi Shui menyaksikan hal ini, ia diam-diam merasa sangat tersentuh. Tidak banyak orang seperti Qin Shan di Three Realm ini.
Kebanyakan Pendamping Dao akan meninggalkan pasangan mereka sendiri saat pasangan mereka sedang dalam kesulitan. Dan hal ini sangat sering terjadi, di masa lalu atau bahkan di masa sekarang.
Qin Shan kemudian mengambil satu pil Spirit Healing yang tersisa dan memasukannya ke dalam mulut Ling Yue yang seputih kertas. Saat ini, tubuh Ling Yue tidak adanya dengan sebuah mayat. Andaikan Ling Yue tidak memiliki energi vitalitas sedikit saja, maka ia akan benar-benar seperti orang mati.
“Yue, bertahanlah. Aku akan terus menunggumu di sini hingga kau pulih.” gumam Qin Shan dengan pelan saat ia memasukan pil Spirit Healing ke dalam mulut Ling Yue.
Hal ini berlangsung selama hampir dua jam lamanya hingga akhirnya energi dari Dao of The Heavens itu telah menghilang tanpa jejak. Saat ini terjadi, Jiwa Sejati Ling Yue yang telah rusak akhirnya telah pulih dengan sempurna.
Qin Shan menjadi sangat senang ketika hal ini terjadi, namun beberapa saat kemudian wajahnya kembali menjadi murung. Meskipun Jiwa Sejati Ling Yue sudah pulih saat ini, namun ternyata Esensi Manik Lima Elemen yang ada di tubuhnya masih ada dan tetap bertahan.
“Ini buruk... Ternyata dia telah menyerap Esensi Manik Lima Elemen... Teman Dao Qin, sebenarnya apa yang telah terjadi padanya?” ucap Xi Shui dengan nada yang terdengar dingin dan ia bertanya kepada Qin Shan.
Saat mendengar pertanyaan Xi Shui, Qin Shan tiba-tiba menjadi sangat marah. Ini semua adalah karena perbuatan b*jingan Uncruel itu. Andaikan Uncruel tidak memasukan Esensi Lima Elemen ke dalam tubuh Ling Yue, maka Ling Yue tidak akan mengalami hal yang menyakitkan seperti ini.
Ketika menyadari niat membunuh yang melonjak dari tubuh Qin Shan, Xi Shui tidak berani untuk kembali bertanya. Meskipun kekuatan Qin Shan telah mengalami kemunduran akibat kejadian sebelumnya, Xi Shui yakin kekuatan Qin Shan masih sangat menakjubkan.
“Ini semua adalah karena perbuatan Uncruel. Pertama-tama dia mengekstraksi esensi Lima Elemen yang terdapat di Dunia Kelima dan memasukannya ke dalam tubuh Ling Yue. Jika bukan karena Ling Yue memiliki tubuh yang cukup unik, aku takut dia sudah lama mati.” meskipun ia tidak berniat untuk menjelaskan hal ini kepada Xi Shui, ia tetap mengatakan kejadian yang sebenarnya.
“Jadi ini semua karena Uncruel? Ternyata b*jingan itu masih tidak berubah setelah bertahun-tahun lamanya. Aku ingat, di masa lalu orang itu pernah mengancamku dan menyuruhku untuk membuatkannya pil secara gratis.” saat mendengar penjelasan dari Qin Shan, Xi Shui pun juga diam-diam merasa sangat marah. Uncruel ini telah menciptakan banyak kekacauan sejak dahulu kala, Xi Shui tidak menyangka karakter orang itu tidak berubah sama sekali setelah bertahun-tahun.
“Meskipun Pendamping Dao-mu ini sudah sangat kritis, bukan berarti ia tidak dapat diselamatkan. Yang perlu kau lakukan hanyalah membantunya untuk menyerap esensi Manik Lima Elemen tersebut dengan sempurna.” ucap Xi Shui kepada Qin Shan.
Saat Qin Shan mendengar hal ini, ia diam-diam tersipu malu. Pendamping Dao... Hubungannya dengan Ling Yue tidak sejauh itu. Namun, bukan itu yang Qin Shan permasalahkan saat ini. Ia tidak mengerti mengapa Xi Shui ini malah menyuruhnya membantu Ling Yue untuk menyerap esensi Lima Elemen alih-alih mengeluarkan esensi itu dari tubuhnya.
“Aku tahu apa yang ingin kau tanyakan saat ini. Kau pasti berpikir bahwa tidak mungkin bagi seseorang untuk dapat menampung lima elemen sekaligus dalam tubuhnya, bukan? Sebenarnya, hal ini dapat dilakukan pada sangat sedikit orang. Dan Pendamping Dao-mu ini termasuk ke dalam sedikit orang tersebut. Jadi seharusnya tidak ada masalah selama dia menyerap esensi Lima Elemen tersebut ke dalam tubuhnya.” jelas Xi Shui dengan tenang kepada Qin Shan.
Saat Qin Shan mendengar hal ini, ia akhirnya mengerti. Ternyata persis seperti dugaannya selama ini. Ling Yue ternyata memiliki tubuh yang sangat unik sehingga dapat menyimpan lima elemen sekaligus di dalam tubuhnya.
“Lalu bagaimana caranya untuk membuat Ling Yue dapat menyerap esensi tersebut?” tanya Qin Shan dengan cepat.
“Cara yang paling efektif adalah dengan menggunakan kultivasi ganda. Kau akan membantu penyerapan esensi Manik Lima Elemen yang ada di dalam tubuh Pendamping Dao-mu di saat melakukan kultivasi ganda.” balas Xi Shui dengan wajah yang serius.
Di sisi lain wajah Qin Shan menjadi merah karena malu. Menggunakan kultivasi ganda kepada seseorang yang bukan Pendamping Daonya? Itu benar-benar memalukan. Sebenarnya, Qin Shan ingin mengatakan kenyataan yang sebenarnya kepada Xi Shui ini, namun ia memilih untuk tetap menyembunyikannya. Ia khawatir itu akan membuat kesalah pahaman terjadi di antara mereka.
“Ahli Pil Xi, apakah tidak ada cara lain selain kultivasi ganda? Dengan situasi seperti ini, aku sama sekali tidak dapat melakukan hal itu.” ucap Qin Shan dengan tak berdaya.
Saat mendengar hal ini, Xi Shui merasa apa yang dikatakan Qin Shan ada benarnya. “Hmm, selain kultivasi ganda terdapat satu cara lagi yang tersisa. Namun aku tidak menjamin bahwa cara ini akan berhasil.” ucap Xi Shui dengan nada yang pelan.
“Katakan saja bagaimana caranya.” balas Qin Shan dan ia mendesak Xi Shui. Tidak peduli cara apa yang akan dikatakan Xi Shui, ia pasti akan melakukannya, kecuali melakukan kultivasi ganda.
Setelah terdiam selama beberapa saat, Xi Shui akhirnya kembali berkata. “Untuk membantu orang lain menyerap esensi Manik Lima Elemen, kau perlu merasuki tubuh orang tersebut dan berkultivasi selama beberapa waktu.”
...