Celestial Emperor 2

Celestial Emperor 2
Ch. 470 - Pemusnahan



Pria berjubah hitam tersebut tertawa lantang lalu berkata, “Bluestar sudah lama mati. Selain itu ia mati ketika melindungi klan Ling yang telah dikepung oleh empat klan terkuat di Dunia Kelima. Selain itu Yang Mulia Uncruel juga telah mengubah pemerintahan di seluruh Dunia Agung ini. Saat ini hanya ada satu kekaisaran yang berdiri di Dunia Kelima, Zhen Dinasty!”


Ketika mendengar hal ini Qin Shan menjadi sangat marah. Dulu, Bluestar sudah banyak membantu klannya saat perang berakhir. Tapi klan Ling tidak sempat membalas budi kepada Bluestar dan bahkan membuatnya mati untuk melindungi klan Ling. Bagaimana bisa Qin Shan menjadi tidak marah dengan hal ini?


“Apa yang menyebabkan klan Ling dikepung oleh empat klan terkuat, dan katakan padaku detail-detail dari peristiwa itu. Jika kau menjawabnya dengan benar maka aku akan menghadiahkan kematian yang cepat untukmu.” ucap Qin Shan dengan dingin. Di saat yang bersamaan, niat membunuh sudah melonjak ke arah pria berjubah hitam tersebut.


Setelah mengetahui beberapa hal sejauh ini, Qin Shan sudah tidak berniat lagi untuk memberikan balas kasihan. Bahkan jika tindakannya ternyata menewaskan manusia yang tak terhitung jumlahnya, ia akan tetap melakukannya. Ia bukanlah orang yang mudah untuk disinggung.


Pria berjubah hitam itu tentu saja sangat paham dengan situasinya saat ini. Kehidupan dan kematiannya sudah berada di genggaman Qin Shan, jadi ia tak memiliki pilihan lain selain menjawab pertanyaan Qin Shan.


“Setelah perang besar ratusan tahun lalu berakhir, klan Ling langsung melesat menjadi klan terkuat dengan bantuan Sky Immortal Bluestar. Klan Ling melahirkan begitu banyak ahli Houtian dan Xiantian. Bahkan mereka juga melahirkan puluhan Primal yang begitu kuat. Hal ini menyebabkan empat klan terkuat sebelumnya menjadi marah, namun mereka tidak bisa melakukan apapun selagi Bluestar masih ada.


Bertahun-tahun kemudian, Heavenly God Uncruel datang dan membawa pelayan-pelayan Immortalnya ke Dunia Kelima. Hanya dalam waktu kurang dari sebulan, Heavenly God Uncruel telah menjadikan seluruh Dunia Kelima menjadi miliknya. Karena hal ini Sky Immortal Bluestar yang saat itu masih seorang Realmlord menjadi sangat marah. Ia mencoba bernegosiasi dengan Heavenly God Uncruel, namun tidak menghasilkan apa-apa.” mulai dari sini ekspresi pria berjubah hitam mulai serius.


“Sebenarnya apa tujuan Heavenly God Uncruel datang ke dunia ini? Setahuku dia bukanlah orang yang ingin mengurusi hal-hal tak berguna seperti itu.” tanya Qin Shan dengan penasaran.


Qin Shan cukup paham dengan karakter Uncruel ini, selama tidak ada hal yang penting Uncruel tidak akan tergerak. Selain itu sikap baik hati dan pedulinya telah membawa begitu banyak sosok kuat ke pihaknya, ini membuat Uncruel memiliki kekuatan yang sangat besar di antara para Heavenly God lainnya. Tidak heran ia memiliki nama Uncruel[1][1].


Sayangnya Qin Shan begitu paham apa yang direncanakan Heavenly God Uncruel. Orang itu bukanlah orang yang lemah lembut, melainkan orang yang begitu licik. Ia memanfaatkan reputasi baiknya untuk membentuk kekuatan besar dan berniat mengambil alih seluruh Three Realm. Jika Aliansi Dunia Iblis berambisi untuk menguasai seluruh wilayah Three Realm, maka Uncruel berniat untuk menelan semua yang ada di Three Realm. Ia ingin menjadi sosok mutlak di Alam Semesta ini.


“Heavenly God Uncruel ingin membangun wilayah kekuasannya. Di samping itu, empat klan terkuat memanfaatkan kondisi ini untuk melawan klan Ling. Keempat klan terkuat datang kepada Heavenly God Uncruel dan menyatakan kesetiaan mereka. Karena hal ini, kekuatan keempat klan terkuat menjadi begitu mengerikan. Kekuatan mereka bahkan sebanding dengan sekte kelas puncak seperti sekte Bintang Biru.


Sky Immortal Bluestar tewas saat ia menghadapi orang-orang dari keempat klan terkuat itu. Itu bukan karena kemampuannya tidak cukup, tapi karena keempat klan terkuat memiliki array pembunuh kelas puncak yang diberikan oleh Heavenly God Uncruel.” jelas pria berjubah hitam itu dengan tak berdaya. Ini seharusnya adalah rahasia yang besar, jika ia tertangkap telah mengatakannya kepada orang lain, ia akan langsung berubah menjadi debu.


“Lalu untuk empat klan terkuat, mereka adalah klan Zhao, klan Luo, klan Xia, dan klan Mu. Dalam penyerangan klan Ling dulu, ada lebih banyak klan yang ikut memusnahkan klan tersebut, tapi aku sudah tidak terlalu mengingatnya lagi. Yang pasti klan Chen juga terlibat dalam hal itu.” setelah mengatakan hal ini, pria berjubah hitam itu tidak berbicara apa-apa lagi. Ia tahu bahwa kematiannya akan segera tiba.


Di sisi lain Qin Shan juga tidak bergerak sedikit pun, karena ia masih belum mendapatkan informasi mengenai klan Ling, ia tidak akan membunuh pria berjubah hitam di depannya.


“Apakah saat ini masih ada anggota klan Ling yang tersisa? Jika ada, apa kau tahu di mana mereka berada saat ini?” tanya Qin Shan dengan tenang. Meskipun terlihat tenang, sebenarnya ia sangat ingin untuk meluapkan amarahnya. Tapi ia menahannya, ia khawatir dengan kekuatannya saat ini, ia hanya akan menjadikan Dunia Kelima menjadi planet kematian.


“Hampir seluruh anggota klan Ling tewas dalam pemusnahan klan tersebut lima puluh tahun lalu. Tapi ada kabar mengatakan bahwa beberapa puluh orang berhasil lolos dari peristiwa tersebut. Seharusnya mereka berada di Prefektur Xing saat ini dan menjadi manusia biasa.” jawab pria berjubah hitam segera.


Mendengar bahwa masih ada anggota klan Ling yang tersisa, membuat Qin Shan senang. Setidaknya cukup untuk meredakan amarahnya. “Lalu apakah empat klan terkuat tidak memburu mereka?” tanya Qin Shan.


“Untuk apa? Mereka hanya memiliki kultivasi di sekitar Penyempurnaan Qi dan Houtian, mereka tidak akan menjadi ancaman.” balas pria berjubah hitam dengan acuh tak acuh.


Qin Shan menganggukan kepala. Setelah itu ia mengirimkan sebuah sinar pembunuh ke depan. Hanya dalam waktu kurang dari satu tarikan napas, pria berjubah hitam tersebut langsung berubah menjadi kabut darah.


...


Berdasarkan penjelasan pria berjubah hitam sebelumnya, terdapat empat klan yang lebih dulu memiliki inisiatif untuk memusnahkan klan Ling. Itu adalah klan Zhao, klan Luo, klan Xia, dan klan Mu. Qin Shan memutuskan untuk memusnahkan keempat klan ini terlebih dahulu sebelum ia melakukan hal lain.


Sayangnya Qin Shan tidak memiliki informasi mengenai klan-klan lain yang ikut terlibat dalam pemusnahan klan Ling. Jika ia memiliki informasi tersebut maka hari ini, Dunia Kelima akan dipenuhi banjir darah di seluruh daratan.


Di sebuah wilayah padang rumput yang luas, berdiri sebuah kediaman yang begitu megah dan luas. Di depan gerbang kediaman itu tergantung satu kata yang terlihat menakjubkan, ‘Zhao‘.


Qin Shan mendarat di atas langit kediaman klan Zhao dan menatap dengan dingin ke bawah. Dengan kehendak spiritualnya, ia dapat merasakan bahwa terdapat ratusan ribu orang yang ada di kediaman tersebut.


Qin Shan tidak ingin membuang waktu dan ia segera membentuk sebuah telapak tangan energi elemental yang begitu besar di atas langit. Seolah matahari telah padam, wilayah klan Zhao langsung menjadi gelap.


Beberapa saat setelahnya, telapak tangan yang setidaknya berukuran lebih dari seribu kilometer itu akhirnya turun.


*Bomm!!* Terjadi ledakan yang menggema ke seluruh daratan. Di bawah tangan energi elemental Qin Shan, wilayah seluas puluhan ribu kilometer langsung berubah menjadi puing-puing. Lalu banjir darah mulai muncul di atas tanah bekas berdirinya kediaman klan Zhao.


Ratusan ribu orang tidak mengetahui mengapa mereka mati dan bagaimana mereka mati, semuanya terjadi begitu saja. Ada pun para Earth Immortal dan puluhan Primal, mereka bahkan lebih keheranan dengan hal ini. Apa yang sebenarnya terjadi pada mereka, dan mengapa mereka mati begitu saja?


...