Celestial Emperor 2

Celestial Emperor 2
Ch. 482 - Tiga Kultivator Asing



Di salah satu sudut asteroid yang mengambang di ruang hampa tak terbatas, seorang pria berjubah kuning duduk dalam posisi lotus. Saat ia terus berkultivasi, sebuah hukum Langit dan Bumi yang sangat jelas mulai muncul.


Di saat yang bersamaan, awan hitam yang tebal mulai terbentuk di atas langit. Petir-petir yang tak terhitung jumlahnya pun mulai menyambar tak terkendali.


Sekitar seribu meter dari posisi Ye Duan, Qin Shan terlihat sedang melakukan segel tangan yang rumit. Beberapa saat setelahnya, tumpukan Stone of Primordial Chaos mulai dikeluarkan dari pulau lotus miliknya.


Qin Shan membangkitkan kehendak spiritualnya dengan menggila dan mengukir rune-rune array pada Stone of Primordial Chaos tersebut. Setelah beberapa menit, ia akhirnya menyelesaikan rune array pengumpul energi.


Qin Shan dengan cepat melemparkan rune-rune array yang telah ia ukir ke udara, seketika sebuah kubah pengumpul energi mulai muncul. Dengan array pengumpul energi ini, maka wawasan terhadap Hukum Langit dan Bumi yang diterima Ye Duan akan menjadi lebih jelas.


Tidak hanya itu, kehadiran array ini juga meningkatkan peluang keberhasilan malapetaka Earth Immortal Ye Duan.


*Ctarr!! Bomm!* gelombang demi gelombang petir yang mengerikan pun mulai turun. Selama malapetaka berlangsung, Ye Duan terus menggunakan harta magisnya untuk memblokir petir yang menerjang ke arahnya.


Malapetaka ini disaksikan oleh semua murid klan Ling, Jiu Dai, dan Mo Xianyu. Saat petir terakhir turun, mereka menarik napas yang terasa dingin. Sebuah petir berwarna merah yang seukuran dengan barel air meluncur dari atas langit.


Tidak hanya Jiu Dai maupun Mo Xianyu yang terkejut dengan hal ini, bahkan Qin Shan pun juga sangat terkejut. Bertahun-tahun yang lalu saat ia menjalani malapetaka Earth Immortal, ia juga mendapatkan beberapa petir berwarna merah. Tentu saja petir berwarna memiliki kekuatan yang begitu mengerikan.


Kini Ye Duan juga mendapatkan sebuah petir berwarna merah, Qin Shan takut Ye Duan mungkin tidak akan berhasil menanganinya.


Di saat yang bersamaan tatapan Ye Duan menjadi sedingin es, ia melambaikan tangannya dan sebuah tempat pembakaran dupa mulai muncul. Di atas pembakaran dupa ini, energi kehidupan Ye Duan perlahan terkumpul dan akhirnya terbakar secara perlahan.


Ketika pembakaran dupa itu menyerap energi kehidupan Ye Duan dengan menggila, sebuah tangan energi elemental raksasa berwarna emas mulai muncul. Tangan energi elemental ini melindungi tubuh Ye Duan dengan kekuatan yang menakjubkan.


Sementara itu penampilan Ye Duan perlahan-lahan terlihat tua karena energi kehidupannya yang telah dibakar sedikit demi sedikit. Namun, harga ini sebanding dengan nyawanya. Jika ia tidak bisa menyelamatkan diri saat ini, maka semua kultivasinya selama bertahun-tahun tidak akan ada gunanya.


*Duaarr!* Satu petir merah itu akhirnya menabrak Ye Duan dengan kekuatan penghancur yang sangat dahsyat. Daratan bergetar hebat seolah saat itu sedang terjadi gempa bumi. Asteroid yang sebelumnya masih utuh, kini menjadi retak.


Malapetaka Earth Immortal Ye Duan akhirnya telah selesai. Ia berhasil naik dari tingkat Primal ke tingkat Earth Immortal.


“Jangan terlalu banyak bergerak, saat ini kau harus menstabilkan basis kultivasimu selagi hukum Langit dan Bumi yang sangat jelas ini masih ada.” kata Qin Shan dengan segera.


Tentu saja Ye Duan mengikuti apa yang Qin Shan katakan. Dengan bimbingan dari Qin Shan, Ye Duan akhirnya mampu menstabilkan basis kultivasinya hanya dalam waktu setengah hari.


“Tentu, kami juga tahu bahwa Anda sedang dalam masalah yang serius saat ini. Kehadiran kami hanya akan menghambat pergerakanmu. Karena itulah kami akan mengikuti apa yang Paman Qin katakan.” balas Ling Yixian sambil menangkupkan tangannya. Ia setuju dengan apa yang Qin Shan katakan bahwa tidak ada gunanya jika mereka terus mengikutinya. Daripada mengikuti Qin Shan, mereka lebih baik pergi ke dunia yang lebih stabil untuk berkultivasi.


“Bagus, jika ada masalah kalian harus mengabarkannya padaku. Aku akan meninggalkan jejakku di kapal terbang ini, sehingga aku bisa memantau kemana kalian pergi. Kalian bebas pergi kemana saja, tapi jangan ke Dunia Agung ataupun dunia yang sedang dalam kondisi tidak baik. Itu terlalu berbahaya.” ucap Qin Shan dengan tenang, saat ia mengatakan hal ini, kehendak spiritualnya sudah menyelubungi Rip Universe dan meninggalkan sebuah jejak.


“Kakak Qin tidak perlu khawatir, aku pasti akan membawa mereka ke tempat yang aman dari jangkauan kultivator alien ataupun Aliansi Dunia Iblis.” balas Jiu Dai segera.


Setelah itu Qin Shan tidak mengatakan terlalu banyak hal lagi dan ia langsung menghilang tanpa jejak. Setelah Qin Shan menghilang, Mo Xianyu dan Jiu Dai segera mengemudikan kapal terbang Rip Universe dan meninggalkan asteroid tersebut.


...


Qin Shan tidak menyadari hal ini sebelumnya, di saat ia membangkitkan kehendak spiritualnya beberapa saat yang lalu, ia dapat merasakan kehadiran beberapa orang di sekitar ruang hampa ini. Dari fluktuasi energi yang Qin Shan rasakan, energi ini jelas berasal dari kultivator asing.


“Aku tidak tahu mengapa kultivator asing itu bisa sampai di tempat ini. Tapi biar kutebak, itu pasti ada hubungannya dengan kehancuran Dunia Kelima dan kemunculan hukum penciptaan.” gumam Qin Shan dan ia terus melaju ke ruang hampa yang antah berantah.


Ia tidak perlu takut untuk tersesat saat bepergian secara acak seperti ini, karena beberapa saat yang lalu ia telah meninggalkan jejaknya pada asteroid tempat tinggalnya sebelumnya.


Ruang di mana Dunia Kelima sebelumnya berdiri masih sangat kacau. Bahkan selama perjalannya, Qin Shan telah bertemu dengan beberapa lubang hitam yang sangat mengerikan. Andaikan kekuatan Qin Shan saat ini di bawah tahap Immortal Venerable, maka ia pasti sudah lama binasa.


“Mengingat betapa mematikannya ruang di sini, para kultivator asing itu pasti setidaknya merupakan Immortal Venerable.” saat Qin Shan menggumamkan hal ini, tiga sosok tiba-tiba terlintas dalam kehendak spiritualnya.


Tiga sosok itu mendekat ke arah Qin Shan dengan kecepatan yang menakjubkan, bahkan kecepatan mereka tidak kalah dengan kecepatan Qin Shan. Hanya dalam waktu kurang dari setengah menit, tiga sosok tersebut sudah berdiri di depan Qin Shan.


“Eh, seorang Immortal Venerable? Tapi dari mana dia berasal, seingatku Planet Fogstone tidak memiliki orang sepertinya.” salah satu dari tiga sosok tersebut berkata dengan keheranan.


“Hmm, di Planet Zhen pun aku tidak tahu ada orang sepertinya. Apa dia berasal dari ras anjing Planet Seventooth milikmu, Teman Dao Gou?” tanya seorang pria berjubah ungu yang janggutnya dicukur habis pada seorang pria paruh baya yang berpakaian compang-camping.


“Tidak, tidak. Aku adalah Dewa dari ras anjing, jadi aku dapat merasakan garis keturunan ras anjing. Tapi aku tidak merasakan adanya darah ras anjing pada dirinya.” balas pria paruh baya tersebut.


Saat Qin Shan mendengar ketiga sosok itu sedang bicara, ia benar-benar yakin bahwa mereka adalah kultivator asing. Di mana itu Planet Fogstone, Planet Zhen, dan Planet Seventooth? Itu pasti adalah planet-planet di luar Three Realm.


...