Forced to Marry

Forced to Marry
Bab 12 part 5



Jessica yang mendengar dan melihat Daniel yang mantap ingin menikahinya. Langsung memeluk erat punggung Daniel.


Daniel tidak bisa menyakiti Jessica yang ingin berubah menjadi wanita lebih baik. Jessica, baginya perlu diberi kesempatan untuk mendapatkan kehidupan yang lebih baik dan terlepas dari seorang Mike mantan kekasih bejatnya itu.


Jessica yang perlahan melepaskan pelukannya. Lalu meraih kesepuluh jemari Daniel dan menautkan ke jemarinya. Jessica menciumi kesepuluh jemari Daniel yang berada dalam genggamannya, dengan air mata deras yang tak berhenti keluar sedari tadi.


Mata Daniel berkaca-kaca. Tidak kuat menatap Jessica lalu berusaha mendongakkan kepalanya ke atas. Mengalihkan pandangannya ke langit-langit atap apartemennya. Namun tak kuasa. Tetesan bening dari pelupuk mata Daniel tak terelakkan jatuh ke bawah. Perasaan haru biru yang seolah takdir mempertemukan keduanya dalam waktu singkat. Kalau dipikir, belum ada 24 jam Daniel mengenal sosok Jessica. Namun berani bertaruh diri, melabuhkan pilihan hatinya kepada sosok perempuan bernama Jessica.


Daniel kemudian meraih tubuh Jessica dan memeluknya kembali. Keduanya berpelukan bagaikan klarifikasi penyatuan hubungan.


.


.


Sementara berbeda di sebuah ruang keluarga. Berkumpul Tuan Di, Elea dan juga Rey begitu juga dengan Pak Har yang menyaksikan langsung dari layar monitor dimana Daniel sudah bisa membongkar kebenaran semuanya.


Tuan Di yang mematikan layar monitor dengan remote kontrolnya.


Rey terdiam geram sekaligus gembira riang dalam hatinya, bahwa apa yang diyakininya menjadi kenyataan. Dia tidak pernah melakukan itu dengan Jessica. " Kamu dengar sendiri bukan?" Rey yang mendongakkan dagunya menatap Elea yang sedang berdiri.


" Iya." Sesal Elea karena telah tidak mempercayai suaminya. Elea meraih kelima jemari tangan kanan suaminya dan menciuminya. " Sebagai tanda maaf dariku."


Rey yang mengelus kepala istrinya berulang. Membuang nafas panjangnya dengan penuh kelegaan.


" Syukurlah, kalau kalian akhirnya bisa berbaikan. Ayah ikut happy." Senyum disudut bibir Tuan Di.


" Honey..." Rey yang memberi kode kepada Elea untuk pergi ke kamar duluan. Karena ada hal yang ingin dibicarakan dengan ayahnya.


" Saya permisi." Elea yang memutar tubuhnya dan mulai berjalan menuju lantai dua.


Tuan Di yang menganggukkan kepalanya.


Tuan Di dengan santai menghisap cerutunya dan membuang asapnya ke udara. " Iya."


" Apa ada yang ayah sembunyikan dariku?"


" Istrimu tahu segalanya. Tanyalah padanya. Satu yang belum kamu tahu." Tuan Di yang tak henti-hentinya menyemburkan asap cerutunya ke udara.


" Apa yah?"


" Kamu ingat, siapa orang yang membuat ayah masuk ke dalam penjara dan membuat kamu terpisah dengan ayah selama 10 tahun lamanya?"


" Sahabat ayah sendiri, orang kepercayaan ayah."


" Iya...dan orang itu adalah ayahnya Jessica yang sudah meninggal."


Duar. Kagetnya Rey bukan main. Nafasnya tetiba sesak. Sulit untuk berkata-kata. Entah mengapa bagaikan ditusuk-tusuk pedang di bagian hati dan jantungnya. Rey berusaha mencerna kata-kata ayahnya.


" Itulah mengapa, ayah menyembunyikan banyak rahasia harta kekayaan kepadamu."


Rey bertambah bingung dan semakin tidak mengerti dengan ucapan ayahnya.


" Kamu terlalu mencintai Jessica dari semenjak kuliah. Ayah bahkan sudah jelas dan bertindak tegas sejak dulu tidak menyukai hubungan kalian. Tapi namanya anak muda yang lagi dimabuk asmara. Apa mau dikata. Nasihatku tak pernah kau dengarkan. Ayah selalu berdoa semoga kamu dijauhkan dari yang namanya Jessica. Anak dari Tom's Thomas yang telah menghancurkan hidup kita. Hingga kamu benar-benar dijauhkan. Namun sayangnya luka mu terlalu dalam hingga kamu butuh waktu 6 tahun untuk melupakannya." Tuan Di yang meletakkan cerutunya di tempat favoritnya. Mengatur ritme kata-kata yang akan disampaikan kepada putranya. " Kamu mencintai orang yang salah Rey. Akhirnya yang kuasa membuka semuanya pagi ini. Kamu mencintai anak orang yang telah menyakiti dirimu sendiri semenjak kamu kecil dulu. Membuat kamu terpisah dengan ayah. Sialnya itu akan terulang kembali dengan kejadian akhir-akhir ini. Semakin kamu ayah nikahkan dengan Elea secara paksa. Kamu bahkan semakin membenci Elea. Padahal andai kamu tahu. Elea dan ayahnya lah penawar rasa sakit yang digoreskan oleh ayah Jessica. Ayah tahu, kamu akan sangat hati mendengar kenyataan pahit ini. Sejak awal harusnya kamu memang mencintai istrimu dengan sepenuh hati. Karena memang Elea lah yang pantas bersanding dengan kamu dan ayah juga tidak akan rela jika Jessica akan merebut kembali hati putra ayah yang sudah disakitinya. Darah Tom's Thomas mengalir dalam diri Jessica. Dan ayah tidak mau itu terulang kembali. Kenyataan pahit 20 tahun silam yang harus ayah ungkap pagi ini. Karena putra ayah yang begitu mencintai putri dari sahabat yang mengkhianati ayah hingga masuk ke dalam penjara dan memisahkan kita selama 10 tahun lamanya. Ayah menyembunyikan banyak aset selama ini dari kamu Rey. Dan itu sudah saya wariskan kepada Elea sepenuhnya untuk anak-anak kalian cucu-cucu saya kelak. Tanpa sedikitpun melibatkan nama mu Rey. Karena ayah masih belum percaya sepenuhnya dengan perasaan kamu terhadap Jessica yang bisa mati dengan cepat begitu saja. Buktinya, peristiwa yang kamu masih perduli dengan keselamatan Jessica dengan mantan kekasihnya bernama siapa tadi? Mike. Bahkan lagi-lagi berujung dengan masalah yang harus ayah tangani pula. Maka dari itu, bersikap baiklah kamu terhadap istrimu, Elea. Karena bahkan apapun yang kamu kenakan, uang yang kamu pergunakan saat ini. Semua atas nama Elea. Dan itu keputusan ayah yang sudah tidak bisa diganggu gugat. Mempercayai mu dengan memberi nama di semua harta kekayaan yang ayah punya terlalu riskan, karena banyak musuh contoh seperti Jessica yang akan menjadikan kamu rekening berjalan nya dengan mami Indy. Namun lagi-lagi, taktik jitu ayah memenangkan peperangan ini. Kamu bisa lihat! Sosok Daniel yang ayah kirimkan mampu membuka tabir permasalahan akhir-akhir ini."


" Jadi...?"


" Iya, Daniel sudah lama mengawasi usaha-usaha ayah yang lainnya, selain pabrik dan Perusahaan Andro. Tanya istrimu! daftar harta kekayaan yang sudah ditanda tangani nya berikut perjanjian yang ayah siapkan secara mendadak karena melihat ada pergerakan Jessica yang ingin kembali kepadamu. Benar saja, hari ini permasalahan urusan hatimu dengan Jessica sepertinya belum kelar. Hingga lagi-lagi masalah urusan hatimu merembet ke masalah yang akan sangat bisa menjatuhkan reputasi Keluarga Andro berikut usaha-usaha yang ayah bangun kembali dengan susah payah. Dan ayah tidak rela itu. Beruntung ayah cepat dalam bertindak dengan menghadirkan Daniel yang baru saja semalam Jessica dan Daniel bertemu. Namun keduanya seperti ada kecocokan. Daniel mulai keluar dari permainan awal. Dan ayah tidak bisa cegah jika memang dia akan menikahi Jessica. Namun, seperti nya ayah hanya akan mengurangi jatah bagian dari usaha yang ayah percayakan kepadanya. Karena lagi-lagi, darah sosok Tom's Thomas yang terus menghantui peristiwa 20 tahun silam. Peristiwa sejarah yang tak akan pernah terlupakan begitu saja."


BERSAMBUNG