I Love You, Oppa....

I Love You, Oppa....
Episode 6



Akhirnya kami sampai di salah satu Mall di Kota Seoul, mall yang besar juga sampai2 aku gak sabar ingin segera masuk ke dalam. Aish norak ya.


"Kia kita masuk dulu yuk sapa tau ada yang menarik, kita keliling liat baju keluaran terbaru trus nanti kita cari camilan yang enak atau nanti lanjut kita ke bioskop ya!" Kata Yujin.


"Ok gak masalah kemana aja aku ikut aja yah"


Jawabku senang.


Yujin mengajakku melihat baju keluaran terbaru di salah satu toko langganan nya. Waktu kulihat harganya, gila mahal banget gak ada yang murah. Ni cewek dasar orang tajir harga berapun gk mikir langsung ambil. Emang Sultan gk bisa dilawan.


"Kia kamu pilih juga mana yang kamu suka, ntar aku yang bayar tenang aja !"


Kata Yujin sambil menarik tanganku.


"Gak usah Yujin terima kasih, aku diajak jalan-jalan sudah senang ko! Gak perlu kamu belikan aku baju baru "


Aku menolak sambil tersenyum.


Tapi Yujin malah menarik tangan ku untuk memilih- milih baju, aku khan gak enak ya masa baru pertama kali keluar ama dia langsung dibelikan baju yang mahal.


"No problem lagi khan sekarang kita teman, sudah gak usah malu aku ikhlas ko. Aku senang berteman denganmu dan anggap aja ini hadiah pertemanan kita yang pertama " Kata Yujin memaksa.


Aku terpaksa memilih baju yang cocok denganku saja, tapi Yujin menyuruh aku memilih yang lain juga.


Sejam kemudian kami keluar dari toko baju setelah Yujin banyak membeli bajunya sendiri dan juga untukku. Akhirnya kami kelaparan, Yujin mengajak ke salah satu restoran dan kita memesan hot pot yang enak.


Saat kita menikmati makanan tiba-tiba Yujin bertanya kepadaku.


"**K**ia kamu suka gak sama kak Lee?"


Tanya Yujin.


" Uhuk uhuk uhuk"


Aku tersedak saat menelan makanan.


Kata Yujin dengan wajah sedih.


Aku penasaran sama cerita Yujin meskipun sebenarnya aku juga gak suka dengan wanita itu waktu pertama kali bertemu.


Aku terdiam sejenak mencerna cerita Yujin.


"Hei Kia aku bertanya kenapa malah bengong, kamu suka gk sich sama kak Lee?"


Tanya Yujin penasaran terus memaksaku.


" Emmmmm gimana ya aku.... aku..... aku gk tahu "


Aku menjawab ragu dan malu.


"Kia pipimu merah lhooo, aku tahu kamu pasti suka sama Kak Lee khan cuma gak mau jujur sama aku iya gk? "


Tanya Yujin tersenyum.


"Sshhhttttt diam Yujin nanti ada yang dengar gimana, kamu jangan mikir yang aneh2 ya. Iya aku suka Kak Lee tapi khan dia sudah punya pacar jadi gak mungkin khan aku mau rebutan sama cewek lain dan aku juga gak mau jadi orang ketiga!"


Jawabku dengan tegas.


"Tenang aja Kia aku mendukung kamu dengan Kakak, aku bantuin kamu buat dapetin Kak Lee. Lagipula aku gak setuju Kak Lee dengan Yoona, kasian Kak Lee dapet pacar seperti dia bisa2 aku sakit mata liat Yoona nempel terus sama Kak Lee ! "


Kata Yujin penuh semangat.


Aduh aku jadi pusing kenapa bisa masuk ke dalam masalah baru sich, Aku gak mau Kak Boy kena imbas gara2 masalah aku nantinya.


"Tapi Yujin aku gak mau merusak hubungan kakakmu dengan pacarnya, please ya aku gk mau cari masalah"


Kataku memohon.