
" Apa semuanya baik baik saja? "
Setelah kejadian dimana Aldrich menangkap Luke kemarin, semua kembali seperti sedia kala. Dimana perusahan yang di pimpin pria itu bersama teman temannya, yang sebelum kejadian penangkapan mengalami kerugian yang jumlahnya tak sedikit belum lagi para investor yang tiba tiba mengambil dananya dan pergi begitu saja tanpa pertanggung jawaban.
Sekarang, perusahaan itu malah berkembang semakin pesat dan sukses lebih baik dari sebelum sebelumnya. Tentu saja semua ini terjadi berkatĀ bantuan dan kerja keras ayahnya yaitu Alan Callisthenes, mengerahkan seluruh tenaga, koneksi dan ilmunya untuk membantu mengembalikan perusahaan Aldrich seperti semula. Dan teman temannya yaitu, Dave, Xavier dan Riel yang turut membantu semua proses. Begitu juga anggota anggota lain seperti James dan sikembar Josh dan John yang tanpa lelah dan protes membantu
Pemuda bernama Luke itu sudah dia serahkan sepenuhnya pada rumah sakit Riel, tentu semua itu dijaga kerahasiaannya karna melakukan percobaan obat pada manusia termasuk tindakan yang melanggar hukum dan Aldrich tak mau susah susah menghadiri pengadilan jika kasus ini meruak ketahuan. Memilih Riel sebagai penanggung jawab memang pilihan yang tepat, dibalik kacamata polosnya dia adalah salah satu pria paling kejam yang Aldrich kenal. Hanya Riel dengan baik menutupi semua itu dengan wajah polosnya seakan semua itu tak ada dan bukan dirinya
" Semua baik baik saja, sayang " Aldrich mengecup dahi gadisnya yang saat ini tengah menggendong Ardern setelah menidurkan Archer sebelumnya
Airene lalu meletakkan kedua anak kembarnya bersamaan di kasur " Jika ada sesuatu yang bisa aku bantu, tolong katakan saja " tatapannya kembali melihat sang pria yang sudah rapih dengan stelan kantornya
" Tidak sayang, cukup disini bersama anak anak saja. Biar aku dan yang lainnya menangani ini, ingat tubuh mu belum pulih sepenuhnya. Jangan terlalu banyak melakukan aktivitas yang melelahkan, oke? "
Gadis itu tersenyum mendengar prianya yang semakin hari mulai berani banyak mengomel padanya dan dia menikmati semua itu, kehidupannya sudah sempurna sekarang. Dia mempunya kedua orang tua yang baik dan mau menerima dirinya dengan tulus, juga seorang pria yang sudah membuktikan padanya bahwa kasih sayang dan cinta itu nyata. Belum lagi kehadiran buah hati mereka berdua, sikecil Felix dan sikembar Archer dan Ardern yang semakin membuat kehidupannya berbunga dan indah setiap harinya
Dia juga ingin mengucapkan banyak terimakasih pada orang orang disekitarnya yang dengan sabar dan sigap baik membantu atau melindunginya, Dave menjadi orang yang selalu menggantikan Aldrich jika prianya sedang mengurus dirinya atau anak anak. Riel yang selalu mengobatinya dan memeriksanya dengan rutin, Xavier yang memastikan keamanan untuk keluarganya dan anak anak tentunya
Tak lupa James, John dan Josh yang selalu ada di kondisi apapun dengan setia membantunya. Kepala pelayan dan yang lainnya juga semua yang ada dirumah ini dengan hangat menyambut dirinya, Airene mengucapkan banyak terimakasih
Mungkin masalah tidak akan pernah usai dan selesai, tapi setidaknya untuk kali ini dia ingin merasakan keberadaan keluarga yang hangat dan aman tanpa gangguan apapun. Dia berharap pada tuhan dan kedua orangtuanyanya diatas sana semoga kehidupannya kali ini baik baik saja