Remember

Remember
Pantai



Alandra melirik ke arah bangku belakang dimana tempat Rain berada.. dapat ia lihat gadis kecil itu sedang tertidur sembari memeluk bonekanya.


"Tumben Rain tidur di mobil, biasa ia sangat senang lihat jalanan" ucap Alandra


Max melirik ke arah bangku belakang dimana Rain berada dan dapat ia lihat keponakannya itu sedang mengedipkan matanya sebelah membuat Max tersenyum kecil.


"Biarkan saja dia tidur, biar tidak ikut membeli eskrim juga" ucap Max membuat kedua mata Rain terbuka.


"Benerkah itu uncle.. kau akan membeli eskrim?" Tanya Rain tiba tiba membuat Alandra menatap terkejut Rain.


Pasalnya, ia sangat jelas melihat gadis kecil ini sedang tertidur dengan nyenyak, namun?


"Kau tidak tidur Rain... Astaga.. kau sangat pintar yah" ucap Alandra yang mencubit pipi Rain dengan pelan membuat Max tersenyum saat melihat kedekatan antara keponakan nya dengan Alandra.


*


Ruang Rahasia


"Jadi berita apa yang kau dapat detektif Raka?" Tanya Alita dengan tatapan serius.


Raka mengeluarkan tangan kosongnya dan memberi tanda seolah meminta sesuatu.


Alita mendecak kesal, rasanya ingin saja ia memukul kepala anaknya ini.. namun ia tetap menahannya demi berita yang sangat ekslusif ini.


"Iya iya.. ini..." Ucap Alita dengan kesal sembari memberikan black Card membuat Raka tersenyum senang.


"Oke, ini untuk mama" ucap Raka sembari memberikan ponselnya.


Alita menatap ke arah video yang ada di tangannya. Rasanya ia ingin berteriak kuat saat ini, namun semua itu harus ia tahan lantaran ia tidak ingin suaminya mengetahui semua rencananya ini.


"Jangan katakan pada kak Alandra ma, atau mama akan dimusuhi oleh kak Alandra"


"Iya iya, diam dah.. " ucap Alita yang masih tidak percaya dengan apa yang dilihatnya.


Rasanya ia seperti sedang melihat adegan romantis yang ada di film drakor yang selama ini ia tonton.


"Tapi ma ada satu hal yang juga penting"


"Apa itu?"


"Riki, kakak kelasnya kak Alandra yang dulu.. ia tetanggaan dengan kak Alandra dan kemungkinan besar ia suka sama kak Alandra" ucap Raka membuat Alita menghentikan kegiatannya dan menatap Raka


"Raka, apa kau mau mobil?" Tanya Alandra membuat Raka menganggu cepat


"Cari semua informasi mengenai Riki Riki itu.. mama akan membujuk papamu untuk membelikan kau mobil" ucap Alita membuat Raka membulatkan matanya


"Benar ya ma, jangan bohong loh"


"Iyaaa.. udah cepetan kau cari info itu, mobil akan ada di tanganmu" ucap Alita membuat Raka tersenyum dengan senang.


*


*


"Huwaaa pantai" teriak Alandra dengan senang sambil berlari diikuti dengan Rain membuat Max menggelengkan kepalanya dan tertawa kecil


"Pelan pelan hei, kalian bisa jatuh" teriak Max namun tetap saja mereka terus berlari membuat Max dengan segera langsung memfoto Alandra dan Rain


"Sini Max" teriak Alandra dengan senang sambil tersenyum lebar diikuti Rain


"Apa kau senang Rain?" Tanya Alandra yang mendudukkan tubuhnya diatas pasir karena kelelahan diikuti Rain


"Senang banget onty, Rain sangat senang" ucap Rain dengan lebar


"Sama hahaha.. tapi dimana uncle mu?" Tanya Alandra yang langsung membalikkan tubuhnya


"Gelembung" ucap Alandra membuat Rain membalikkan tubuhnya dan tertawa senang


"Gelembung.. " teriak Rain yang langsung berdiri dan menghampiri Max


Alandra tertawa kecil, iya jadi teringat akan dirinya dulu yang senang bermain gelembung.


"Mau coba?" Tanya Max yang saat ini sedang berada tepat di depan Alandra


"Mau" ucap Alandra yang langsung berdiri dan mengambil gelembung dan meniupnya


"Gak mau coba?" Tanya Alandra saat melihat Max hanya menatap nya saja


"Tidak itu hanya permainan-"


"Tiup coba" ucap Alandra yang meletakkan tangkai gelembung yang siap untuk di tiup


"Enggak-"


"Tiup" ucap Alandra membuat Max meniupnya dan bermunculan gelembung banyak


"Hahahah seru kan? Makanya ayo main" ucap Alandra dan langsung menarik tangan Max membuat jantung pria itu berdetak kencang


Ada apa dengan ku ini?


"Rain kamu hebat" ucap Alandra yang langsung mendekat ke arah Rain yang sedang meniup gelembung


"Alandra" teriak Max membuat gadis itu menoleh


Ckrek


Alandra terdiam seperti patung beberapa saat namun ia langsung tersadar


"Max.. kamu" teriak Alandra yang langsung mengejar Max membuat pria itu berlari dengan kencang sedangkan Alandra gadis itu tetap mengejar Max hingga dapat


"Awas kamu Max"


*