
Ibu kota saat ini tengah ramai dengan berita mengenai perbuatan jahat yang telah perdana menteri Qing lakukan pada ibu kandung Xia Lian An dulu.
Berita itu bahkan sudah sampai di telinga kaisar Shun, dan membuatnya sangat terkejut. Dia tidak tahu jika Xia Lian bukan anak kandung dari istri perdana menteri Qing yang sekarang.
"Yang mulia, kita harus segera menyelidiki berita yang saat ini sudah menyebar di ibu kota dan juga kota lainnya, mengenai perbuatan perdana menteri Qing." Ucap salah seorang pejabat kerajaan.
"Benar yang mulia, kita tidak bisa membiarkan hal ini terus menerus. Kita harus segera bertindak pada perdana menteri Qing. Pejabat kerajaan tidak boleh melakukan kejahatan, apa lagi kejatahan yang sudah membuat orang lain kehilangan nyawa." Ucap pejabat kerajaan lainnya.
Kaisar Shun melihat beberapa pejabat yang berdiri di bawahnya di dalam aula istana. Apa yang para pejabat kerajaan itu benar, jika pejabat kerajaan di biarkan begitu saja setelah melakukan kejahatan, raykat pasti akan bergejolak dan tidak menerima jika mereka di pimpin oleh seorang penjahat.
"Perintahkan kepada kepala pengadilan untuk memeriksa berita yang telah beredar di ibu kota saat ini." Ucap kaisar Shun memberikan keputusannya.
"Terima kasih atas kebijaksanaan yang mulia." Ucap seluruh pejabat kerajaan sambil memberikan hormat.
Kaisar Shun mengangguk, selama ini dia tidak pernah tahu perihal Qing Lian. Jadi setelah mendengar berita mengenai ibu kandung Xia Lian An, dia benar-benar tidak percaya dan tidak menyangkanya.
"Pantas saja mereka tidak pernah peduli pada Qing Lian selama berada di dalam istana dulu, ternyata meski dia mati sekalipun. Kedua orang yang kejam itu tidak akan pernah peduli." (dlam hati)
Kabar mengenai keluarga Qing itu pun sampai ke telinga permaisuri Rui dan selir Nuan. Saat ini kedua wanita itu tengah duduk di dalam aula kecil yang ada di dalam istana Yue Ji.
"Yang mulia, apa yang harus kita lakukan untuk membantu permaisuri Yan kali ini?" Ucap selir Nuan.
"Berita besar ini menyebar begitu cepat, ini pasti ada kaitannya dengan rencana permaisuri Yan."
"Yang mulia benar, berita yang sudah bertahun-tahun tidak di ketahui oleh orang lain, tidak mungkin jika bukan permaisuri Yan yang melakukannya."
"Permaisuri Yan pasti mempunyai tujuan sendiri melakukan itu. Kita hanya harus melihat saja disini, dan berdoa agar permaisuri Yan bisa menjalankan rencananya dengan baik dan sempurna."
"Baik yang mulia."
Permaisuri Rui dan selir Nuan sangat tidak menyangka jika keluarga Xia Lian An pun begitu kejam padanya, hanya demi sebuah posisi di dalam istana mampu membunuh seseorang, sehingga membuat ibu dan anak terpisah selamanya.
"Permaisuri Yan, kau benar-benar mengalami hal yang begitu berat dan pahit sejak kau masih kecil." (dlm hti)
Sementara itu perdana menteri yang tidak bisa keluar dari rumahnya sangat marah akibat berita yang sudah menyebar tentang kejahatan yang telah dia lakukan pada ibu kandung Xia Lian An.
"S*al! Siapa orang yang sudah menyebarkan peristiwa itu di ibu kota! Berani sekali dia!" Seru perdana menteri Qing dengan geram.
"Tuan ku, ini pasti ulah Qing Lian si anak j*lang tidak tahu terima kasih itu! Hanya dia yang melihat kejadian saat kau membunuh ibunya di ruangan itu, dan tidak ada orang lain yang tahu." Ucap istri perdana menteri Qing. M
"Anak kurangajar itu, aku sudah mengurus dan membesarkannya. Tapi dia malah melakukan hal ini padaku."
Perdana menteri Qing mengeratkan giginya menahan kemarahannya terhadap Xia Lian An.
"Penjaga!"
Seorang penjaga di rumah perdana menteri Qing bergegas masuk setelah perdana menteri Qing memanggilnya.
"Tuan."
"Pergi ke tempat preman yang paling kejam di kota ini, dan suruh mereka untuk melenyapkan Qing Lian yang ada di kota Yu!"
Prok prok prok
"Anda benar-benar seorang ayah yang paling baik di dunia ini tuan perdana menteri Qing, aku sungguh sangat bangga pada anda."
"Mi... Min'er." Ucap istri perdana menteri Qing dengan terkejut.
Qing Hao Min berjalan masuk ke dalam rumah, dia menatap ayah dan ibunya dengan tidak percaya dengan apa yang telah dia dengar tadi.
"Ini urusan orang tua, kau masih sangat muda dan tidak perlu ikut campur."
Min'er mengangguk "Aku masih sangat muda? Tapi kalian pernah memaksaku menikah dengan seorang wanita tua yang sudah bersuami. Apa kalian pikir aku ini bodoh?"
"Min'er, apa yang kau katakan pada ayahmu. Cepat minta maaf." Ucap istri perdana menteri Qing.
"Minta maaf pada seorang laki-laki yang telah membunuh seseorang dengan kejam di depan mata putrinya sendiri maksud ibu?"
Istri perdana menteri Qing terkejut karena putranya telah mengetahui tentang pembunuhan yang di lakukan oleh suaminya pada ibu kandung Xia Lian An.
"Min'er..."
"Apa kau juga akan menjadi anak yang durhaka!" Seru perdana menteri sambil menatap tajam pada Min'er.
"Anak? Pernahkah kalian menganggap aku dan kakak sebagai anak? Bukankah kami hanyalah alat untuk memperkuat kedudukan dan kekayaan yang selalu kalian inginkan dan banggakan?"
"Qing Hao Min! Lancang kau pada ayahmu sendiri!"
"Tuan perdana menteri, kau bahkan tidak pantas di sebut sebagai ayah. Aku benar-benar sangat kecewa memiliki ayah seperti anda."
Min'er berbalik "Jika anda tetap akan menyakiti kakak ku, aku pastikan kau hanya akan mendapat penyesalan." Ucap Min'er penuh penekanan.
Perdana menteri Qing dan istrinya tidak menyangka, jika putranya akan membela Xia Lian An setelah dia tahu jika mereka tidak mempunyai hubungan darah.
"Anak durhaka itu." Geram perdana menteri Qing.
Saat ini keluarga Qing mendapatkan banyak kritikan dan kecaman dari rakyat negara Qin.
Tentu saja orang-orang sangat marah pada perdana menteri Qing yang sudah melakukan kejahatan yang sangat kejam, tapi masih bersikap seolah dia tidak pernah melakukan kejahatan apapun di depan orang lain.
***
Xia Lian An yang mendengar jika berita yang minta dia sebarkan kepada pengawal bayangan sudah sampai di telinga kaisar Shun, tersenyum puas.
Selama ini dia selalu dianggap sebagai alat bagi keluarga Qing itu, dan di mata kaisar Shun, dia hanyalah wanita lemah yang tidak akan pernah bisa melakukan apa-apa. Tapi siapa yang menyangka, jika wanita yang di kenal lemah dan hanya mengejar cinta dari kaisar, adalah wanita yang telah membuat orang-orang yang pernah menyakitinya mendapatkan balasan yang sangat pantas.
"Min'er pasti merasa sangat kecewa dan marah setelah mengetahui kebenaran ini, anak itu sangat baik dan sama sekali tidak pantas menjadi anak dari orang-orang yang kejam itu."
Xia Lian An melihat daun yang mulai berguguran, dan angin berhembus lebih kencang, pertanda musim gugur akan berakhir dan berganti dengan musim dingin.
"Aku harus mengajari koki di restoran bagaimana cara membuat sup jahe, para pengunjung restoran pasti sangat senang dengan sup jahe yang hangat itu." Ucap Xia Lian An sambil mengambil satu daun yang jatuh di atas tanah.
Dengan perasaan sedikit lebih membaik, Xia Lian An keluar dari rumah untuk membeli beberapa kilo jahe dan sayur untuk membuat sup jahe di rumah.