
Selamat hari Kamis 😁
Mohon maaf memenuhi notif tapi memang mau promosi 😉
Mohon dukungannya sampai akhir. Ramaikan ramaikan ya bestie sampai bab terakhir, biar lancar jaya update dan author semangat 🥰.
Ini ceritanya Theodore Bradley anaknya Bapak Dariel Bradley. Memgikuti Event Air Mata Pernikahan.
Seorang wanita berparas cantik, lembut bak bidadari baru saja keluar dari ruang dokter spesialis kandungan, tapi sayang suasana hatinya mendung seperti langit Kota Birmingham saat ini. Dia sengaja datang seorang diri memeriksakan kehamilannya, belakangan sering mengalami pendarahan, pembengkakkan, serta sakit pada sekujur tubuh.
“Mirror syndrome?” ucapnya, bahkan suara wanita itu tercekat. Namanya Naladhira, terus menyeka air mata yang menetes sejak dokter menjelaskan perihal kelainan kandungannya.
Nala membelai perut buncit, pikirannya kalut, kebingungan sudah pasti. Sebagai calon ibu, dipenuhi ketakutan yang luar biasa menyangkut keselamatan buah cintanya.
Akibat melamun di tengah lorong, Nala hampir tertabrak sekumpulan orang. Ia melihat keributan, dokter dan perawat berlarian menuju bangsal IGD. Sayup-sayup mendengar percakapan tenaga medis bahwa dua pasien kecelakaan motor, dengan luka sangat serius tiba di depan rumah sakit.
Tak bisa dipungkiri, lubuk hatinya tidak tenang, selalu menoleh pada pintu penghubung antara poli dan IGD. Nala meremas kesepuluh jari, cemas sekaligus penasaran, sebab suaminya tidak memberi kabar apapun.
Sedetik kemudian Nala menggelengkan kepala, menepis semua pikiran buruk dalam otaknya. “Aku harus pulang. Pasti Theo di mansion.” Senyum simpul terukir di bibir tipis.
Semula Nala bersikap acuh tak acuh, tetapi dering pada ponselnya membawa kabar buruk.
“Ya? Apa? Ti-tidak mungkin.” Suara Nala bergetar, seketika benda pipih terjatuh dari genggaman.
“Theo.” Jeritnya dalam hati. Suara seseorang di balik telepon meruntuhkan harinya yang telah hancur berkeping-keping.
Dengan langkah tertatih sembari memegang perut buncitnya, Nala menghampiri sang suami yang tergeletak lemah tak berdaya di atas brankar.
Lanjutkan di novel Istri Terlupakan Mr Casanova 😉