God Heaven

God Heaven
Eps 63 - 21 Wandering Soul -



Pria berpakaian berwarna kuning itu segera melangkah mendekati rombongan Putri Xinxin. Menyadari kalau orang tersebut begitu kaut, Putri Xinxin kemudian mundur beberapa langkah karena tekanan yang diberikan.


"Ya! Aku pastikan kalau hari ini adalah hari kesengsaraan kalian!"


"Semuanya! Lindungi aku dan tetaplah bertahan!"


Putri Xinxin segera berlari menuju ruangan raja dan dibantu dengan pasukannya yang menghalangi pria berpakaian kuning tersebut.


"Jangan pikir kau dapat lolos dariku!"


Pria tersebut langsung melesat kearah Putri Xinxin. Walau kemampuan Putri Xinxin terbilang rendah dibandingkan pria tersebut, namun dia memiliki ilmu meringankan tubuh yang tinggi.


Putri Xinxin bergerak begitu lincah, pria berpakaian kuning tersebut semakin menjauh darinya hingga akhirnya dia terpaksa harus menghadapi kelompok orang yang ditinggalkan Putri Xinxin.


"Hmph! Merepotkan,"


...


"Yang mulia, mereka berhasil menerobos dan sekarang putri sedang menuju kesini."


Seorang pemuda menyampaikan informasi tentang pergerakan pasukan Putri Xinxin.


Xia Hu yang sebelumnya sangat tenang, kini memasang wajah yang penuh dengan amarah.


"Biarkan dia masuk dengan mudah, aku akan mengurusnya nanti."


"Baik yang mulia..."


Disisi lain, putri Xinxin sedang berhadapan dengan para penjaga yang setidaknya berada di tingkat Qi Foundation, namun dengan kekuatannya yang terbilang kuat pada tingkatnya, dia sama sekali tidak merasa kesulitan saat menghadapi begitu banyak para penjaga.


Mungkin dengan bantuan pasukannya sekarang, akan lebih mudah untuk menerobos tapi mengingat kalau pasukannya tersebut juga sedang bertempur secara habis-habisan membuat Putri Xinxin tak dapat melakukan apa-apa.


"Aku harus cepat sebelum ayah memanggil bala bantuan yang lain..."


Putri Xinxin langsung berlari dengan cepat melewati rombongan para penjaga yang menghadangnya, hanya dalam beberapa saat dia telah tiba di depan ruangan ayahnya berada.


"Semoga saja para Wandering Soul yang ada belum datang.."


Tepukan tangan dapat terdengar begitu putri Xinxin memasuki ruangan. Xia Hu yang sedang duduk di singgasananya tersebut bertepuk tangan melihat putrinya berhasil memasuki ruangannya.


"Hebat... Ternyata putriku sudah menjadi orang yang kuat!"


"Berisik! Srkarang kau tidak dapat melakukan apa-apa lagi, dan tarik mundur semua pasukan-pasukanmu yang sedang berperang diseluruh benua saat ini." ucap Putri Xinxin dingin. Mata Xia Hu kemudian melebar karena mendengar perkataan putrinya tersebut.


"Hahaha! Rupanya kau sudah menjadi pemberontak! Akan ku lihat seperti apa jadinya kau nanti..."


Tiba-tiba muncul deretan para kultivator yang memakai jubah biru gelap di depan raja.


Putri Xinxin kemudian bergetar hebat begitu menyadari kalau para Kultivator dihapannya masing-masing memiliki kemampuan Wandering Soul.


"Ti-tidak mungkin..."


Xia Hu kemudian menyeringai dingin dan menatap dengan tajam, memandang putrinya seolah memandang seekor semut.


"Bagaimana? Apa kau berani berhadapan dengan 21 Wandering Soul miliku?"


Putri Xinxin sungguh tidak menyadari akan kemunculan banyak Wandering Soul, bahkan di kertas informasinya saja tidak tercantum ada 21 Wandering Soul di istana yang tinggal saat ini.


Hanya menggertakan giginya, putri Xinxin langsung bersujud ditempatnya berada.


"Ayah... Aku mengaku bersalah..."


Xia Hu langsung memasang ekspresi yang tak sedap dipandang. Menyuruh semua Wandering Soul yang ada disana untuk segera meninggalkan ruangan.


Xia Hu hanya bisa menghela napas dan tak bisa berkata apa-apa lagi.


"Xia Xinxin, berdasarkan aturan kerajaan, kau akan diusir dari sini... Dan jangan pernah menginjakan kakimu lagi disini."


Tubuh Putri Xinxin bergetar hebat, menahan air matanya untuk tidak mengalir. "Baiklah, yang mulia..."


....


Jangan lupa tinggalkan Like dan Vote ya😁