If You Leave My World

If You Leave My World
Portal Online



Seminggu telah berlalu sejak pertemuan antara Raka dengan Maysarah. Semuanya berjalan dan normal seperti biasanya. Hingga suatu hari saat Raka baru saja selesai mengupload video kontennya, mulai banyak yang menyerang dengan kata-kata pedas. Entah siapa penyebar pertama hingga foto setahun lalu saat Maysarah jatuh dalam pelukan Raka tersebar di sosial media.


Ada pula foto saat mereka mengobrol bertiga dengan manager Maysarah tapi di foto itu di potonh seolah-olah Raka hanya berdua dengan May.


Di caption foto-foto itu berisikan kata-kata kalau Raka menduakan Maysarah dan menikah dengan gadis biasa-biasa saja.


"Berita macam apa ini?" ucap Raka terheran.


Ada juga salah satu portal online memposting berita kalau setelah Raka bercerai dengan istri pertamanya, Raka menjalin kasih dengan Maysarah tapi ternyata Raka hanya mendompleng popularitas dari seorang Maysarah dan berselingkuh dengan wanita biasa biasa saja hingga menikah.


Raka tercengang. Dia yang hanya konten kreator bukan seseorang yang memang mencari ketenaran malah digosipkan seperti ini. Bagaimana perasaan istrinya bila membaca berita ini?.


Rasanya aku tidak seterkenal ini hingga masuk portal online?


Aku bukan lah selebgram aku hanya konten kreator yang tidak populer karena memang aku tidak mencari popularitas.


Lalu kenapa berita sampah seperti ini bisa tersebar?


Jangan sampai Ayara membaca berita ini dan menjadi kepikiran.


Mulai banyak yang memainkan jari jahatnya di karya terbaru Raka.


Siapa ya istri kedua pak Raka? Tulis salah satu penggemar Raka dengan inisial X.


Komen tersebut pun mulai banyak dipenuhi komentar lainnya.


Sepertinya Pak Raka malu memperkenalkan istrinya makanya tidak ada satupun di sosial media yang memamerkan tentang istrinya. Sahut yang lain.


Iya, kalau dulu Pak Raka pernah memposting istri pertamanya, tapi tak lama setelah itu dihapus, rupanya mereka bercerai. Ada lagi yang menjawab.


Ada yang tau gak akun nya? Mau aku teror hihihi. Makin banyak saja yang menimpali komentar tersebut.


C : Kasihan istri tidak dianggap. Pak Raka malu kali ya?.


D: Kenapa harus nikah kalau malu? Kasihan kan istrinya?.


E: Ngapain harus kasihan? Dia kan merebut pak Raka dari Maysarah kita.


F: sudah pasti jelek, tidak ada yang secantik Maysarah.


G: Istri yang tidak diharapkan, satu pun fotonya tidak ada di akun sosmed Pak Raka.


H: Memang sudah cerai? Video main piano istri pertama masih ada kok di Youtube.


C: Katanya sudah cerai, habis itu pacaran sama Maysarah. Eh malah selingkuh sama istri yang sekarang.


H: Padahal alim ya kelihatannya, tapi selingkuh juga. Cerai kenapa ya kalau boleh tau?.


C: Gak tau juga aku. Mungkin selingkuh juga.


Raka mengetatkan rahangnya. Dia hanya manusia biasa yang bisa juga marah. Raka tidak apa-apa bila dia yang di bicarakan tidak baik. Tapi bila itu sudah menyangkut istrinya maka Raka tidak bisa tinggal diam.


Apa memang harus memamerkan istri di sosial media? Aku mencintainya dan menikahinya adalah bukti kalau aku sangat mencintainya. Aku tidak ingin orang-orang menatap lapar pada istriku. Aku ingin menjaganya. Bukan berarti aku tidak memamerkannya di sosial media itu artinya aku tidak mencintainya. Karena aku sangat mencintainya makanya aku tidak pernah memamerkan hubungan kami di dunia maya.


Bersambung...