If You Leave My World

If You Leave My World
Berkenalan



Selamat Membaca ❤️


.


.


Rencana Chiko sudah mulai berjalan. Hari ini Raka dan Maysarah bertemu untuk membicarakan kelanjutan kerjasama mereka. Mereka janjian di salah satu restoran yang lumayan private mengingat Maysarah adalah influencer yang cukup terkenal. May tidak ingin ada skandal tentang dirinya.


May dan managernya sudah tiba lebih dulu di restoran itu. Mereka datang sepuluh menit lebih awal dari waktu yang dijanjikan. May tidak ingin Raka sampai menunggu dan membatalkan rencana kolab mereka.


Melihat kedatangan Raka seketika saja May berdiri dan mengulurkan tangan pada Raka. Dengan ramah Raka menerima uluran tangan tersebut.


“Terima kasih Mas Raka sudah mau datang jauh-jauh kesini” ucap Maysarah basa basi.


“Sama-sama mbak. Saya yang harusnya berterima kasih sudah diijinkan kolab bareng influencer terkenal seperti Mbak May” balas Raka sambil tersenyum.


Ya Tuhan ganteng banget aslinya. guman Maysarah dalam hati.


Banyak yang mereka obrolkan mulai dari konsep yang akan mereka garap dan pembagian komisi. Jadi konten mereka akan di upload di channel milik Maysarah. Keuntungan dari konten tersebut akan diberikan lima puluh persen untuk May dan lima puluh persen untuk Raka. Konsep, studio, properti dan editing semua Maysarah yang mengurus. Raka hanya perlu menyiapkan kurang lebih 25 pertanyaan tentang matematika kelas sepuluh.


Melihat jumlah viewer pada setiap konten yang dimiliki Maysarah tentu saja tawaran ini sangat menggiurkan untuk Raka. Tanpa berpikir panjang Raka bersedia menandatangani kontrak yang sudah Maysarah siapkan. Raka sudah membaca setiap kata dari perjanjian itu dan tidak ada perlu dia khawatirkan.


“Terima kasih Mbak May, sampai jumpa besok di lokasi” ucap Raka sambil menjabat tangan Maysarah. Mereka sudah berdiskusi dan kesepakatan sudah ditetapkan.


“Sama-sama Mas. Tapi jangan panggil Mbak dong. Panggil May saja” ucap Maysarah sambil tersenyum.


Maysarah memang dua tahun lebih tua dari Raka. Dia seumuran dengan Chiko.


Maysarah hanya terkekeh saja.


“Pokoknya Aku tidak mau ya dipanggil mbak” Maysarah kembali menunjukkan protesnya.


Dalam hati Maysarah merasa sangat senang bisa berkenalan dengan Raka. Selain tampan orangnya sangat sopan. Tak pernah sekalipun Raka menggodanya seperti kebanyakan influencer yang pernah berkolaborasi dengannya. Raka begitu sederhana dan berwibawa. Walau usianya lebih muda dari May tapi tutur bahasa dan perilakunya begitu dewasa.


Maysarah sangat kagum dengan sosok Raka.


“Pantas saja Chiko sampai bermain kotor, ternyata saingannya seberat ini. Aku jadi penasaran bagaimana sih sosok istri Raka? Tapi Aku yakin tidak secantik Aku. Memang ada wanita yang lebih cantik dari Maysarah?” ucap Maysarah dengan begitu percaya dirinya dalam hati tentu saja.


Tidak mungkin di awal perkenalannya, Maysarah sudah menunjukkan sifat aslinya. Dia akan meninggalkan kesan baik pada Raka. Awalnya May memang terpaksa mengikuti skenario yang Chiko buat, tapi begitu bertemu dengan Raka dia menjadi semangat untuk mendapatkan pria ini.


Maysarah yakin kalau Raka akan menjadi influencer yang terkenal. Mereka akan menjadi pasangan influencer yang paling serasi nantinya. Cantik dan tampan.


Memikirkannya saja sudah membuat Maysarah tersenyum-senyum seorang diri. Dia sampai lupa kalau Raka masih berada disana.


“Saya permisi dulu ya, Mbak” kata-kata Raka menyadarkan Maysarah dari lamunannya.


“Mari kita keluar bersama. Saya juga sudah mau pulang” ucap Maysarah yang sebentar lagi akan menjalankan rencana yang sudah dia susun dengan baik bersama Chiko.


Bersambung...