Chasing Happiness

Chasing Happiness
00.Prolog



Kedamaian ? Itu hanyalah lelucon bagi orang-orang pinggiran. Keadilan ? Hanya datang dan di miliki oleh orang-orang yang berkuasa.


Berdiri di dunia kultivator bukan perkara mudah, semua hal dapat di atasi jika kamu memiliki kekuatan ataupun kekuasaan.


Keadilan hanyalah lelucon. Jika tidak memiliki kemampuan serta pemahaman tentang dunia kultivator, seseorang tidak akan bisa merasakan keadilan.


Di bawah langit kultivator yang kuat berkuasa dan yang lemah menjadi ampas.


Mungkin slogan tersebut terdengar aneh namun begitulah cara kerja dunia kultivator.


Dunia ini bernama Duo Luo..


Terdapat tiga belahan benua yang di pimpin oleh satu kaisar. Nama-nama kaisar di ambil dari nama Benua yang mereka pimpin.


•Benua Dong Han


•Benua Ling Yan


•Benua Qin Tan


Selama tiga ribu tahun sekali, seorang kaisar akan di gantikan oleh seseorang dari keluarga berbeda.


Besar satu benua sama dengan satu dunia, setiap pelosok atau bagian tertentu benua ada yang namanya ibu kota.


Tiap-tiap ibu kota memiliki jarak yang sangat luas, sehingga kaisar dari tiga benua sepakat untuk membuat politik pemimpin yang setara dengan raja di setiap ibu kota.


Raja-raja itu nantinya yang akan bertanggung jawab atas daerah kekuasaannya, namun ia tetap harus tunduk pada aturan sang kaisar.


Setiap ada kebaikan maka akan ada kejahatan. Di setiap desa,kota atau bahkan ibu kota akan ada ancaman dari suatu kelompok entitas aliran hitam.


Entitas ini bersifat negatif dan merugikan, sehingga tidak lama kemudian muncul lagi suatu entitas putih yang berkomitmen memberantas semua entitas aliran hitam.


Selama jutaan tahun kedua entitas tersebut mengalami pasang-surut komplik yang mengakibatkan pertumpahan darah.


Sialnya karena ketidak cocokan dari kedua entitas tersebut, orang-orang biasa yang tidak memiliki kemampuan kultivasi menjadi korban.


Makin lama kedua entitas tersebut berkembang sangat pesat hingga membentuk perguruan yang berada di seluruh pelosok benua.


Perguruan kedua entitas tersebut adalah :


•Sekte aliran hitam


•Sekte aliran putih


Selama ribuan tahun kedua entitas tersebut mencoba untuk saling menjatuhkan, dengan menggunakan kemampuan silat yang sangat hebat yang sekarang di kenal dengan sebutan Kultivasi.


Kemampuan kultivasi di miliki oleh semua mahkluk hidup, entah itu manusia,tumbuhan atau hewan sekalipun.


Mereka dapat bertarung dengan menghisap esensi alam untuk di jadikan senjata utama, bahkan jika sudah memiliki kemampuan tinggi maka bisa mengumpulkan esensi alam dan mengubahnya menjadi lingkaran tenaga dalam yang memiliki kemampuan lebih hebat dari teknik kultivasi lainnya.


Selama jutaan tahun lamanya, kehidupan yang awalnya kuno dan di penuhi dengan bekas pertumpahan darah dari bentrok aliran hitam dan putih berangsur-angsur membaik.


Aliran hitam dan putih menjadi tidak ada dan di gantikan dengan akademi atau sekolah yang akan mendidik seorang spirit master.


Ada cara lain untuk meningkatkan tingkat kultivasi, yaitu dengan membunuh siluman dan sejenisnya lalu menyerap lingkaran energi tersebut menjadi lingkaran Da'o.


Lingkaran Da'o adalah sebutan untuk salah satu tingkat kultivasi yang di mulai dari :


Peringkat roh :


•Peringkat 1 sampai 10 : Pemula


•Peringkat 11 - 20 : Master spirit tahap awal


•Peringkat 21 - 30 : Master spirit tahap dua


•Peringkat 31 - 40 : Tuan Roh tingkat tiga


•Peringkat 41 - 50 : Tuan Roh peringkat empat


•Peringkat 51 - 60 : Raja Roh peringkat Lima


•Peringkat 71 - 80 : Sage master


•Peringkat 81 - 90 : Spirit DuoLuo


Tahap kedua dari tingkat kultivasi :


•Peringkat 91 - 94 : Duoluo bergelar


•Peringkat 95 - 98 : Duoluo master


Ketika sudah melewati tingkatan terkahir di tahap kedua, seseorang akan di angkat menjadi dewa / dewi :


Peringkat 100 : Tuhan / alam kultivasi


Pengertian peringkat cincin roh : Biasanya cincin roh di dapat dari hewan spirit atau juga tanaman obat, tingkatan cincin roh di ukur dari umur :


Putih : Cincin roh usia 10 tahun


Kuning : Cincin roh usia 100 tahun


Ungu : Cincin roh usia 1.000 Tahun


Hitam : Cincin roh usia 10.000 Tahun


Merah : Cincin roh usia 100.000 Tahun


Emas : Cincin roh usia 1.000.000 Tahun


Lalu terkahir adalah kemampuan bawaan domain spirit :


Domain, adalah area luas yang berpusat pada master spirit yang menggunakannya. Kemampuan domain sangat efektif dalam kegunaan bertarung, karena meningkatkan kekuatan pengguna dan memperlemah kekuatan lawan.


Domain sangat jarang di antara spirit master, bahkan di antara duoluo bergelar. Tetapi binatang Roh berusia 100.000 Tahun memiliki domain bawaan.


Sedikit info mengenai cincin binatang roh :


Cincin binatang roh bisa di gunakan langsung untuk menyembuhkan luka atau mengisi energi, namun cincin tersebut akan langsung habis.


Cincin roh bisa membantu penggunanya dalam bertarung, dengan menyerap energi dari cincin roh sehingga cincin tersebut tetap terjaga.


Setiap hewan roh memiliki jenis tersendiri, saat di serap oleh pengguna maka kemampuan dari hewan roh tersebut dapat di gunakan oleh si pengguna.


Tidak hanya itu saja, terdapat dua tipe jenis esence spirit. Pertama spirit alat, kedua spirit hewan.


Sekarang manusia baru terlahir, dari yang awalnya bertarung mengandalkan esensi alam berubah menjadi spirit master bawaan dari lahir.


Dulu seorang pejuang di kenal dengan sebutan pendekar, sekarang mereka di kenal dengan sebutan spirit master.


Spirit master biasanya terlahir dengan membawa salah satu dari dua jenis esence entah itu tipe alat atau hewan.


Namun tidak jarang seorang anak membawa spirit ganda, entah itu dari esence tipe alat atau hewan bisa juga membawa keduanya.


Anak-anak yang membawa spirit ganda sangat sulit di temukan, sehingga mereka di sebut sebagai jenius di antara anak-anak lain.


Seorang anak yang terlahir dengan membawa spirit ganda akan menemui hidup cerah, dengan kemampuan mereka yang mampu bertarung dengan menggunakan dua tipe spirit


Namun ada juga sebutan dari spirit tidak berguna, spirit ini biasanya tidak akan bisa di gunakan untuk bertarung, spirit tersebut bernama spirit sampah.


Seseorang yang memiliki spirit sampah biasanya akan menjadi orang biasa, mereka tidak akan di kenal oleh orang-orang berkemampuan tinggi.


Mulai sekarang !!


Tidak ada lagi yang namanya sekte hitam atau putih atau juga pendekar.


Sekarang ! manusia baru yang di kenal dengan sebutan spirit master hidup di dalam era masing-masing, di mana semua orang berlomba-lomba menjadi kuat untuk mengukir sejarah !!


Nikmatilah perjalanan seorang anak kecil untuk menduduki tingkat tertinggi duoluo yang bernama Xiao Han, dalam aksinya mencari kebahagian !!


Looking for happiness