
[ 49 ] [ Skill Book ]
Tidak butuh waktu lama Giant Spiders itu mati dengan banyak lubang di tubuhnya.
{ SELAMAT UNTUK ENTITAS PAHLAWAN DARI 5 PEMANGGILAN PAHLAWAN DI KINGDOM OF THE SUN }
{ KARENA TELAH MENGALAHKAN BOSS LANTAI PERTAMA DARI DUNGEON THE TROUBLEMAKER , YANG TELAH MENGACAUKAN KESEIMBANGAN DUNIA RIBUAN TAHUN YANG LALU }
{ ENTITAS HARAP TENANG UNTUK PEMBERITAHUAN INI , KARENA INI HANYA BERSIFAT INDIVIDUAL AGAR MENGHINDARI DARI PEMANFAATAN BEBERAPA PIHAK , INI JUGA TELAH DI ATUR OLEH BALANCE KEEPER }
{ KARENA ENTITAS TELAH MENYELESAIKAN PENINGKATAN LEVEL UNTUK PERTAMA KALI MAKA , SYSTEM DUNIA MEMBERIKAN SKILL BONUS DAN JUGA HADIAH DARI PENYELESAIAN DUNGEON KETIKA ENTITAS TELAH MEMBACA PEMBERITAHUAN INI }
{ NIKMATI HIDUP MU SANG PAHLAWAN SHIN }
Di depanku terdapat hologram berwarna biru transparan yang memperlihatkan tulisan pemberitahuan
Mataku melihat ini tentu saja terkejut.
Pertama kali dalam kenaikan level ! , kurasa aku memang terlalu berdiam diri aku melupakan bahwa pahlawan pemanggilan biasanya mendapatkan kekuatan dari membunuh monster atau iblis.
Lalu secara tiba - tiba sosok Sylp keluar dari tanda segel.
“ Sayang , aku merasakan aura dari Sang Utusan Absolute , apakah kamu bertemu dengan nya ” ucap Sylp dengan cepat.
Sang utusan , dimana ?
“ Tidak , aku tidak merasakan siapapun di sini , apakah ada seseorang yang bersembunyi di sini tetapi rasanya tidak , hanya saja aku mendapatkan pemberitahuan seperti ini ” ucapku sambil menunjukkan hologram biru transparan yang berada di depan ku.
Sylp menatap ke arah Shin dengan bingung.
“ Sayang apa yang kau tunjuk , disana tidak ada apa - apa ” ucap Sylp dengan bingung.
Begitu jadi hanya aku yang dapat melihatnya.
“ Ah... Tidak apa - apa , apa maksud mu dengan aura sang utusan ” ucapku penasaran mengalihkan perhatian.
“ Aku sebelum nya seperti merasakan nya , saat ingin keluar seperti terdapat gangguan dari tanda segel yang membuatku tidak dapat keluar dan baru beberapa detik kemudian aku dapat keluar ” ucap Sylp dengan kebingungan.
“ Memangnya kenapa kau seperti bersemangat ketika merasakan aura dari Sang Utusan ” ucapku bertanya.
“ Aku ingin tahu apa yang ia maksud dalam kata-katanya sebelum aku sampai di dunia mu ” ucap Sylp .
“ Aku ingin berterima kasih karena di kirim kesana membuat ku merasakan rasanya jatuh cinta dan memiliki seseorang yang dapat ku andalkan ” batin Sylp dengan tulus.
“ Oh yah sayang apa itu , peti harta karun ? ” ucap Sylp menatap ke arah peti emas yang berada di depan mayat monster Giant Spiders.
Hm... Apakah ini adalah hadiah penyelesaian lantai Dungeon , menarik !
Shin terkejut dengan peti yang di maksud oleh Sylp yang kemudian mengalihkan perhatian dari pertanyaan tentang Sang Utusan Absolute.
“ Kurasa ini adalah hadiah penyelesaian Dungeon ” ucapku sambil membuka peti emas itu.
“ Oh ini adalah Dungeon , hadiah seperti ini terlihat seperti kita berada di dalam novel dan dunia lain ” ucap Sylp dengan mata berbinar.
Sylp dulu walau temperamen nya tidak stabil , ia sangat menyukai Komik dan novel apalagi tentang perjalanan ke dunia lain.
“ Untuk yang terakhir adalah kita memang berada di dunia lain ” ucapku datar.
Di dalam terdapat beberapa barang , 3 buku berwarna hitam , 1 Potion berwarna Hijau dan 1 cincin polos berwarna hitam.
Ketika Sylp ingin membuka salah satu buku berwarna hitam , entah kenapa ia tidak dapat membukanya.
Dan ketika ia dapat membukanya , ia tidak dapat membaca tulisan yang berada di buku hitam itu.
Mengalihkan pandangan ke arah ku Sylp memasang wajah cemberut karena tidak dapat membacanya , lalu aku melihat sebuah kertas kecil menempel di sisi dalam peti emas.
“ Sayang apakah yang di tulis di kertas itu ” ucap Sylp.
“ Hm... Barang - barang yang berada di dalam peti emas ini hanya dapat di baca dan di gunakan oleh sang penyelesai lantai ini ” ucapku yang membuat Sylp menjadi lebih cemberut.
“ Lalu 3 buku hitam ini adalah buku Skill , 1 Potion adalah cairan yang membuat siapapun yang meminumnya akan kebal akan racun dan 1 cincin ini adalah sebuah item yang dapat membuat ku melihat diri target seperti menampilkan data seseorang ,atau kalau dalam cerita novel ini sama dengan cincin yang membuat seseorang memiliki Skill Appraisal ( Penilaian ) ” ucapku menjelaskan.
“ Sayang bukankah ini sangat berguna ” ucap Sylp entah bagaimana menjadi bersemangat.
“ Tunggu apalagi segera gunakan sayang , ini adalah kesempatan yang bagus ” ucap Sylp dengan semangat yang tinggi.
“ Yah baiklah ” ucapku yang kemudian memegang cincin hitam tersebut yang sangat polos hanya berwarna hitam.
Setelah aku memakainya aku dapat melihat berbagai spesifikasi dari berbagai hal bahkan Sylp sekalipun , untungnya muncul kemampuan ini bersamaan dengan ingatan tentang bagaimana mengaktifkan dan menonaktifkan nya.
[ Nama : Sylp
Ras : Tidak diketahui
Level : Tidak diketahui
Title : Hero Shin's wife, Hero Shin's contract spirit, Queen of the Wind Spirit ]
Hm... Begitu , skill ini benar - benar sangat berguna
“ Sayang ada apa dengan mu , kenapa hanya diam saja ” ucap Sylp yang menyadarkan dari lamunan ku.
“ Ah... Maaf tadi aku memikirkan sesuatu ” ucapku dengan tersenyum.
Kemudian aku meneteskan darahku ke buku hitam yang menurut dalam kertas kecil tadi , bahwa untuk menggunakan buku hitam ini atau Skill Book dengan cara meneteskan darah.
“ Ap- ” belum selesai kata - kata dari Sylp sebuah cahaya berwarna hitam masuk ke dalam keningku.
Aku juga melakukan kepada dua Book Skill yang lain , karena aku tidak tahu skill apa itu sebaiknya aku menggunakan untuk diri ku sendiri.
Sama dengan yang pertama cahaya hitam masuk ke dalam kening ku.
“ Sayang apakah itu Skill , lalu apa yang kamu dapat kan ” ucap Sylp cepat dengan perasaan penasaran.
“ Book Skill pertama adalah Hardening of the Body yang dapat mengeras tubuh ke tingkat 2 hingga 3 kali lipat atau lebih sesuai dengan ketahanan tubuh , lalu Book Skill 2 adalah Monsters Contract , Skill yang dapat menciptakan kontrak dengan monster sesuai level dan kemampuan pengguna dan terakhir adalah Book Skill 3 adalah Skill untuk mengubah dan mengendalikan racun nama dari Skill ini adalah Poison Control ” ucapku menjelaskan.
“ LUAR BIASA !! ” teriak bersemangat dari Sylp.
“ Tetapi sayang sekali tidak mendapatkan Skill untuk melakukan perjalanan antar dimensi ” ucap Sylp dengan murung.
“ Untuk sekarang kita hanya dapat bersabar untuk itu ” ucapku sambil mengelus rambut hijau Sylp.
[ To Be Continue ]