My Heart Is Only For You

My Heart Is Only For You
Story 19



πŸ’”Kecewa...πŸ’”


"Hai Kak Lucas? Apa aku boleh duduk samping mu?" tanya Adelia.


"Oh Tentu! Kau Adelia kan? Adik tiri nya Sarah," ujar Lucas.


"lya Kak, apa aku boleh bicara sesuatu padamu, ini sangat penting dan tidak bisa dibicarakan disini. Bagaimana kalau kakak ikut aku sebentar, aku mohon!" bujuk Adelia sambil menarik tangan Lucas.


"Memang nya apa yang akan kita bicarakan sampai tidak bisa bicara disini?" tanya Lucas.


"Plis Kak, ini permintaan terakhir ku sebelum Kakak nantinya menikah dengan Kakak ku," ujar Adelia berikukuh.


"Hmm, baiklah. Tapi sebentar saja ya? Nanti kakak mu mencari ku."


Adelia langsung menggandeng tangan Lucas dan mengajak nya ke kamar tamu yang berada tidak jauh dari taman belakang rumah.


"Kenapa kau mengajak ku kesini? Bagaimana jika ada yang melihat dan salah paham," ucap Lucas cemas.


"Tidak akan ada yang melihat, Kak. Kita hanya sebentar disini, lagi pula semua orang sedang berkumpul di ruang tamu. Jadi, tidak akan ada yang melihat," kembali Adelia meyakinkan Lucas.


"Baiklah, sekarang bicaralah apa yang ingin kau bicarakan dan kita segera pergi dari sini sebelum ada yang melihat," ujar Lucas sambil melihat ke arah pintu kamar. Lucas sangat gugup dan takut jika ada yang salah paham dan melihat nya bersama Adelia dikamar tamu.


"Ya baiklah. Pertama, aku ingin bicara bahwa aku tidak setuju kakak dijodohkan dengan kakak tiri ku. Aku tau aku tidak berhak bicara seperti ini tapi aku tidak tahan, karena aku mencintai mu Kak. Aku sangat mencintai mu sejak kita kecil dulu, aku bahkan tidak pernah menerima laki-laki manapun demi dirimu. Aku memang seorang model tapi kecantikan ku, tubuhku, bahkan semua nya tidak pernah aku berikan pada siapa pun. Aku masih menunggu mu, Kak. Walau kelihatan nya aku cewek genit dan nakal tapi, jujur aku ini sangat bodoh. Bodoh dalam hal cinta, selama ini aku terkenal sebagai cewek yang suka pilih - pilih, ya memang aku akui itu, tapi itu karena aku takut salah memilih. Aku trauma melihat ayah ku pergi meninggalkan ibu karena wanita lain. Aku ingin menikah satu kali dalam hidup ku, aku tidak ingin seperti ibu yang harus menikah dua kali. Aku tahu kakak tidak akan percaya kepada ku begitu saja dan cinta tidak akan tumbuh begitu saja. Tapi, setelah aku mengungkap kan kepada mu, aku merasa lega. Aku sangat berharap kakak mau membalas cintaku, aku mau kakak juga mencintai ku," ujar Adelia sambil menangis.


Lucas yang tidak tega melihat Adelia menangis lalu menghapus air mata nya. Tapi, Lucas masih merasa bingung apa yang harus ia katakan kepada Adelia dan kenapa masalahnya menjadi semakin rumit.


***


Setelah selesai membuat teh, Sarah kembali ke taman untuk memberikan teh itu untuk Lucas, namun Sarah tidak menemukan Lucas disana. Sarah pikir Lucas kembali ke ruang tamu karna menunggu nya terlalu lama, lalu ia pun pergi menyusul Lucas, tapi saat berjalan melewati kamar tamu dia seperti mendengar suara Adelia dari dalam. Karena pintu tidak ditutup maka ia bisa melihat kedalam kamar.


Adelia menatap mata Lucas dengan sayu ,jarak mereka sangat dekat, tiba -tiba Adelia mencium Lucas, tangan nya bergerak kebelakang pundak Lucas, membuat Lucas sulit untuk menghindari nya.


Praaangggg... ( Suara gelas pecah)


Lucas yang panik lalu bergegas mengejar Sarah, dia mengejar Sarah dan mengetuk pintu kamar Sarah. Dia ingin mencoba menjelaskan kesalahpahaman yang terjadi.


"Sarah aku mohon ini semua hanya salah paham. Apa yang kau lihat tadi, tidak seperti apa yang kau fikirkan. Aku juga tidak tau kenapa Adikmu tiba-tiba mencium ku, Sarah dengar kan aku! aku hanya_ ," ujar Lucas.


Belum selesai Lucas berbicara, Sarah lalu memotong pembicaraan Lucas dan menyuruhnya pergi. Dia tidak ingin mendengar penjelasan apapun dari Lucas. Dia merasa bersalah kepada Luan.


"Pergi! Aku hanya ingin sendiri. Tolong pergilah," ujar Sarah.


Mendengar kata-kata Sarah, Lucas lalu pergi. Dia sangat merasa bersalah kepada Sarah, dia kembali ke ruang tamu untuk menghampiri keluarga nya dan mengajak mereka untuk kembali ke rumah nya. Karena acara pertunangan telah selesai dan berjalan dengan lancar, sekitar pukul 21.00 malam keluarga J.Piter berpamitan untuk kembali ke kediaman mereka.


πŸ€Bersambung...πŸ€


###


.


.


.


Terima kasih untuk yang masih betah disini. πŸ™


Jangan lupa like πŸ‘ dan vote sebanyak-banyaknya ya!πŸ’–πŸ˜˜


Nexs episode selanjutnya >>> πŸ‘‰


🌺~l Miss You~🌺


Β