Become Your Love Expert

Become Your Love Expert
Jelaskan tujuanmu kesini!



Perusahaan Leo Corptions.


Pria itu yang baru memasuki kantornya, tengah menatap berkas yang ingin segera diselesaikan nya dengan cepat.


Tanpa melihat ke arah pintu, ternyata ada seseorang yang mengetuknya.


Tok tok tok


“Masuk” lantang Albert tegas.


Pria itu masuk ke dalam ruangan Albert, namun belum sampai ia menghampiri Albert.


“Duduk saja dulu kau Rek, ” gumamnya dengan suara berat nya tanpa melihat ke arah Reki.


' Kenapa dia bisa tahu kalau ini aku ya? Padahal dia tidak menoleh pun sedikit pada wajahku' batinnya bertanya tanya tentang Tuannya yang memang cerdas.


“Jangan kau melamun Rek, aku hanya mengenalimu dari suara sepatumu. ” Seloroh nya seolah tahu isi hati Reki.


'Wuahhh, hebat. Tuan benar benar seorang cenayang' batinnya terpukau.


Setelah bergulat dengan menyelesaikan semuanya, Reki yang terlalu bosan ingin mencari udara segar keluar.


“Bos, maaf apakah aku boleh mencari udara segar keluar?” tanya nya dengan menghampiri Albert.


“Akhirnya, selesai juga...” gumam Albert.


“Kau bicara apa tadi Rek?” tanya Albert menaikkan sedikit alisnya.


“Saya mau mencari udara segar keluar Bos, ” ucap nya dengan sedikit hati hati.


“Tidak! Sekarang aku sudah selesai dan jelaskan tujuanmu kesini.” Tegas Albert.


Reki diam diam mengambil nafasnya dan kemudian mengeluarkan nya secara perlahan.


“Bos, sepertinya Mole lebih memilih mati konyol dari pada hidup bebas darimu dan tanpa terlibat dengan keluarga Frought, ” Jelasnya panjang lebar.


“Sudah ku duga, seperti itu ya.” Gumam Albert dengan menghembuskan nafas kasarnya.


Reki mengangguk samar, ia tahu jika Bos nya sedang dilema memikirkan Mole.


“Emm, kau biarkan saja dia tinggal disana dan kasih dia makan. Sekali kali kau ajak dia keluar menikmati udara segar” Lanjut Albert dengan panjang lebar.


“Siap Bos, saya akan melakukan nya ” jawab nya dengan patuh.


___________ 🌨️🌨️🌨️_____________


Di dalam kelas, seolah tidak fokus. Gadis itu tengah melamun memikirkan orang yang terus melewat di pikirannya.


' Sedang apa ya dia?Baru tadi pagi aku bertemu dengannya, kenapa malah rindu gini. Ya ampun!Ada apa dengan hatiku' ia memegang dadanya karena pikirannya terus dipenuhi Albert.


Hingga temannya, Vera mengejutkannya dengan membanting kan tangannya ke meja Friska dengan keras.


“Oleleee! Kau itu selalu membuat jantungku melompat keluar!” omel nya dengan kesal.


“Hehe, ya maaf sih kan Aku pikir kamu kerasukan jin kuprit” cengenges nya tanpa dosa.


“Masa iya orang sedang mikir dikatain kerasukan jin kuprit!” gerutu Friska dengan mengerucutkan bibirnya yang mungil dan cute.


“Memangnya kamu lagi mikir apa Fris?Setahuku semua pelajaran tidak perlu ada yang dipikirin deh?” tanya nya penasaran.


“Aku takut .. jatuh cinta duluan dan terlalu dalam pada suami bengal itu!” ucap nya lirih tanpa sadar.


Tentu saja Vera tercengang, ia kemudian menggebrak meja karena saking terkejutnya.


“What?!! Jadi kau punya suami Fris?” teriak Vera kencang untung disana tidak ada siapapun.


'Aduh.. sial sekali!Pakai keceplosan lagi nih mulut!' batinnya merutuki diri sendiri dengan memukul mukul mulutnya menggunakan kaki, eh maksudnya menggunakan lengan.


“Shuttt! Kau jangan bicara seperti itu mana kencang lagi! Jika ada orang disini yang tahu bagaimana?!” omelnya kesal.


“Oh, jadi kau benar benar punya suami Fris?” tanya Vera dengan berbisik dan suaranya terlalu pelan hingga Friska tidak mendengarnya.


“Ngomong apaan kamu?” seru Friska dengan bingung.


“Ishh! Jadi benar kau mempunyai suami?” tanya nya.


“Huum, tapi kami hanya saling menguntungkan saja Ver. Namun aku jatuh cinta pertama kali padanya saat dia menolongku waktu itu, ” lanjut Friska dengan menatap kosong ke depan dengan lirih.


Dengan tulus, Vera merasakan kecemasan sahabat nya karena ia juga merasakannya jika berada di posisi Friska. Vera langsung memeluk Friska dengan tulus.


“Semangat Friska! Kau pasti bisa meruntuhkan pertahanan suami mu dan membuatnya jatuh cinta!” seru nya menyemangati Friska dengan antusias.


“Tapi aku kan wanita?Mana bisa aku meluluhkan pria?Seharusnya kan dia meluluhkan aku Ver... ” seru nya dengan masih lirih.


“Tidak selamanya begitu Fris.. jika memang ia sangat sulit dan dingin, maka gantian kau lah yang harus bisa meruntuhkan pertahanan nya. Dan dengan begitu, hatinya akan terbuka dan jatuh cinta padamu sedalam dalamnya tanpa berpaling lagi. ”Jelas Vera panjang lebar.


“Kau?! Bijak begitu apa kau memang mudah menaklukan laki laki dan diam diam player boy?” tanya Friska dengan menyelidik karena Vera tiba tiba bijak jika menyangkut percintaan.


“Tentu saja tidak!Aku tidak begitu, aku hanya pernah menaklukan pria dingin dan dia sangat bucin kepadaku tanpa melirik wanita selain aku ” ucap Vera dengan wajah yang ditekuk.


“Lalu kenapa kau wajahnya seperti es doyot gitu?Masam?” tanya Friska dengan sedikit menaikkan alisnya.


“Ishh, kau itu! Aku hanya teringat padanya karena dia sudah dijodohkan dan menuruti permintaan orangtuanya lalu menghilang sampai sekarang... ” seru nya dengan menoyor kening Friska dan kemudian wajah nya terlihat bersedih.


“Kau jangan bersedih Ver, jika memang dia jodohmu yakin suatu saat nanti kau akan memiliki nya dan hatinya.. ” seru Friska dengan menepuk keras bahu sahabatnya.


“Sakit tau!Kau bukannya menguatkan ku malah membuatku kesal!” gerutu nya dengan kesal dan langsung meninggalkan Friska yang sedang tertawa terbahak-bahak melihat wajah marah Vera.


bersambung...


Jangan lupa Like dan comment ya🤗