Wendy And Boys

Wendy And Boys
Seribu Musim Gugur (4)



___________


Yoongi mengambil nafas dalam-dalam sembari memejamkan mata lelahnya, ingatan bagaimana Seungwan-nya koma akibat dari percobaan bunuh diri tetap terasa segar, Ia masih merasakan sakitnya dan ia sangat menyesal hingga ia merasa tercekik setiap melihat Seungwan yang sekarang.


Yoongi tidak ingin meninggalkan Seungwan seperti yang Namjoon dan Seokjin pinta. Ia ingin berada disamping Seungwan untuk memperbaiki apa yang telah ia rusak untuk sekali lagi, dia berharap dengan begitu bisa menebus semua dosanya.


"Sayang tidakkah kau merasa lelah?" tanyanya menatap sang wajah manis dengan pandangan nanar. "Jika aku akhiri rasa sakitmu, bisa kah kamu memaafkan ku?" ucapnya kemudian dengan pile menahan sakitnya rasa bersalah di dada.


Yoongi mengambil ke dua tangan Seungwan, menggenggam tangan kurus itu dengan erat. lembut dan sayang Ia pegang tangan itu.


"Seungwan jawablah semua pertanyaan ku. Tidak bisa kah kau mendengarnya? aku minta maaf sayang, tolong maafkan aku." Perlahan air mata Yoongi mengalir menelusuri pipinya. Rasanya sungguh perih tapi apa yang dia rasakan sekarang? apa itu sebanding dengan sakit hati yang Seungwan alami? Itu tidak sama sekali, Ia tahu Seungwan mengalami lebih banyak sakit hati ketimbang dirinya. Entah apa yang telah merasuki dirinya dulu hingga dengan tega menyakiti yeoja sebaik Seungwan.


"Aku mencintai mu Seungwan sungguh sangat mencintaimu, maafkan aku yang pernah berpaling lagi dari mu. Aku mohon kembali lah, bahkan jika bukan untuk ku kembali lah untuk orang-orang yang mencintai mu."


Selayaknya berbicara dengan benda mati, Seungwan tak pernah menunjukan ia hadir disana hanya ada tubuhnya tidak dengan kesadarannya. Layaknya boneka cantik yang setia menemani pemiliknya.


Ketika begini, rasa bersalah semakin meluap. Bagaimana dulu saat ia melakukan hal yang sama dan berakhir dengan hamilnya seorang wanita, namun Yoongi meninggalkannya lalu kembali ke Seungwan-nya dan hal itu terjadi lagi dimana ia bebas untuk berselingkuh sana-sini.


Kali ini kejahatannya tidak dapat di maafkan. Seungwan menghukumnya dengan cara kejam, kejam untuk Seungwan sendiri dan kejam untuknya juga.


"Jika kau tak mau, maka biarkan aku mengakhiri semuai ini"


Sebuah pistol dikeluarkan dari sakunya, ia mengacungkan pistol itu tepat di depan Seungwan, membiarkan bagaimana moncong pistol mencium pelipis yeoja itu dan pelahan Seungwan menarik pelatuk pistol membiarkan peluru itu melesat dengan cepat menebus kepala Seungwan.


"Dengan begini kau tak lagi merasa menderita, sayang" ucapnya mendekatkan wajahnya ke arah Seungwan kemudian mencium bibirnya.


Yoeja cantik yang ada di tautannya itu benar-benar meninggal. Yoongi telah berhasil melepaskan sang malaikat manisnya dari belenggu penderitaan.


"Seungwan, istriku tersayang tenang lah! Kau tak akan meninggal sendirian. Aku akan menemanimu" serunya mengarakan pistol ke kepalanya sendiri.


Dan satu tembakan, Yoongi mengakhiri nyawanya di pangkuan Seungwan. Keduanya meninggal tepat di sebuah taman di perkarangan rumah baru yang mereka tepati kurang dari satu tahun lamanya.


Kisah kedua cinta itu berakhir di musim gugur. Mereka menutup kisah pilu mereka. Dengan begini tidak ada lagi yang dilukai, dengan begini habislah cerita.


_Tamat_


Remake @Gulasagu @Bananaa97__ 🤗


#wendy #seungwan #yoongi #suga #wenga #redvelvet #bts #fanfiction