
"Huffhh capek banget" gumam Alya sambil beristirahat ditempat pemberhentian bus. Ia baru saja menyelesaikan kuliahnya hari ini.
"Sudah jam 2. Sebaiknya aku langsung menuju toko" gumamnya lagi.
Sebelum itu ia terlebih dahulu menghubungi Rania. Karna tadi pagi ia tak sempat untuk mengangkat telfon dari kakaknya karna ia sedikit terlambat ke kampus.
Setelah menunggu beberapa menit kini datanglah bus yang ia tunggu. Tanpa berpikir panjang ia pun segera naik kedalam bus dan mencari posisi yang nyaman.
**
"selamat siang Ahjussi,Ahjumma" sapa Alya kepada bos nya
"Ah selamat siang Al, kamu sudah makan?" Tanya Ahjumma Nam
Alya mengangguk "sudah. Alya akan meletakkan tas dulu ya Ahjumma, Ahjussi" ujar Alya. Mereka pun mengangguk.
Siang ini sangat ramai pelanggan yang datang, ada yang makan ditempat dan ada juga yang untuk dibawa pulang.
Seperti biasa Alya sangat bersemangat menjalankan pekerjaannya walaupun sebenarnya ia sangat lelah.
Tak terasa sudah jam 9 malam ia bekerja, setelah semuanya dibersihkan ia pun berpamitan kepada Ahjussi jang dan Ahjumma Nam.
seperti biasa mereka sangat khawatir jika Alya selalu pulang sendiri. Mereka selalu menawarkan untuk menginap jika ia akan pulang malam. Namun Alya selalu menolaknya karna merasa tidak enak hati.
Alya berjalan menunggu bus, namun jika jam segini cukup susah mencari bus nya. Ia terus menunggu "sepertinya akan hujan" gumamnya . Benar tak beberapa lama Hujan pun turun. Alya menepi agar tak terkena hujan. Alya melirik keadaan sekitar, sangat sepi bahkan hanya ada 3 orang dihalte ini. Ia sedikit mulai cemas ketika melihat dua orang pria selalu memperhatikannya. Inilah yang Alya takutkan jika ia lembur. Pria itu semakin mendekat "Apa Nona kedinginan?" Ujar Salah satu pria sambil menyentuh bagian pundak Alya
Alya hanya diam dan segera memberi jarak agar sedikit menjauh dari mereka. Namun mereka semakin mendekat kearah Alya. Alya jadi bingung dan takut. Ia kembali melirik sekelilingnya namun hanya ada mobil sedan yang berlalu lalang tanpa ada para pejalan kaki seperti dirinya.
"Yaallah Bantu Alya. Alya mohonn hanya kepada-Mu lah Alya meminta pertolongan" batinnya berdoa. Alya memutuskan lari dari halte itu dengan penuh ketakutan. Ia pun tak memikirkan dinginnya dibawah guyuran hujan. Ia berlari sejauh mungkin. Namun tetap saja pria itu mengejar Alya. Mau tidak mau Alya pun segera menyebrang Jalan sembarangan.
Alya berhasil menyebrang, namun pria itu terus berusaha mengejarnya. Alya terus berlari sampai akhirnya mobil didepannya berhenti "Nonaa" teriak seseorang yang Alya kenal pemilik suara itu.
Ya itu RM. Ia segera mengambil payung dan menghampiri Alya. Ketika itu ia melihat dua orang laki laki yang berlari kearah mereka seketika berhenti dan pergi menjauhi Mereka. Alya yang juga melihat itu mengucap syukur karna ia sudah dijauhkan dari orang jahat.
"Oppa" suara Alya gemetaran karna ia baru merasakan dingin.
"Terimakasih" sambungnya lagi.
"Ada apa? Ayo masuklah kemobil kami" Ajak RM dan diikuti anggukan Jhope yang sedang duduk dikursi pengemudi.
Alya ingin menolak namun ia juga takut jika pria itu lagi menemukan dirinya. Akhirnya Alya menyetujui dan masuk kedalam mobil dengan keadaan yang basah kuyup.
"Pakailah ini" Ujar RM memberikan Jaket nya kepada Alya. Dengan tangan yang gemetar Alya menerima jaket itu dan segera ia pasang kebadannya.
"Terimakasih Oppa terimakasih" ujar Alya sambil melirik kearah belakang
"Mereka sudah pergi. Apa mereka menjahati mu?" Tanya RM
Alya mengangguk "gunakanlah ini" kini jhope memberikan sebuah alat untuk menghangatkan badan. Alya pun menerima itu, Jhope dan RM sangat kasihan melihat kondisi Alya saat ini.
Mereka tak lagi bertanya kepada Alya karna kondisi Alya seperti itu. Mereka pun membawa Alya kedroom nya. Setelah sampai mereka terlebih dahulu mematikan kamera yang berada disetiap ruangan agar privasi Alya terjaga.
Alya dipersilahkan masuk, Alya sangat kedinginan "masuklah dan akan ku buatkan makanan untuk mu" ujar Jhope kepada Alya
"Terimakasih Oppa" jawab Alya.
Jhope dan Rm pun tersenyum "berhentilah berterimakasih. Kau sudah terlampau sering mengucapkannya" ujar RM
"Hmm aku tidak punya baju. Apa yang harus aku gunakan?" Gumam Alya menatap dirinya dipantulan kaca toilet itu.
Tak beberapa lama bunyilah gedoran pintu "Ya Oppa?" Suara Alya
"Hmm ini gunakanlah baju ini untuk sementara" ujar RM memberikan baju kaos bewarna hitam dan celana pendek bewarna senada juga.
"Terimakasih Oppa" jawab Alya sambil menerima uluran baju itu.
Setelah menukar baju, Alya pun keluar dari kamar mandi.
"Makanlah pasti kau sangat lapar" ujar Jhope
Alya sempat ragu dan diam memperhatikan makanan didepannya "ini halal kau tenang saja" sambung RM mengerti maksud dari Alya
Seketika Alya langsung melahap makanannya dan menghabiskannya. RM dan Jhope yang melihat itu pun tersenyum.
Alya memandangi semua ruangan satu persatu "hmm Oppa, yang lainnya pada kemana?" Tanya Alya sangat penasaran karna sedari tadi Alya hanya melihat RM dan Jhope saja
"Mereka sudah istirahat dikamarnya. Karna kami baru pulang dari sebuah show TV" jelas RM dan diikuti anggukan Alya.
RM dan jhope mengantarkan Alya kekamar tamu dan mereka pun berpamitan untuk segera beristirahat.
"Terimakasih Oppa " ujar Alya dan diikuti anggukan oleh mereka.
Sementara itu Alya yang tak bisa tidur pun keluar dari kamar. Ia melihat ruangan yang berantakan dan juga ia melihat dapur yang banyak piring kotor.
Alya menarik panjang nafasnya dan segera memulai membersihkan ruangan. Ia mulai mengambil barang barang yang berantakan dan berceceran dilantai untuk disusun dengan rapi. Menyapu dan mengepel ruangan. Setelah itu ia ke dapur untuk mencuci piring dan membersihkan dapur.
Kini semua telah bersih oleh Alya, ia akan segera kembali kekamar nya. Namun belum sempat melangkah ia pun tak sengaja menabrak seseorang dihadapannya "aduhhh" ujar Alya yang terjatuh dilantai
"Siapa kau" ujar pria itu
Alya bangkit dari lantai dan mengadah ke Pria tinggi itu "ahh maafkan aku" ujarnya melihat siapa yang ia tabrak itu. Yaitu jungkook
"Siapa kau? Kenapa kau bisa disini? " tanya nya dengan penuh introgasi
"Hmm akuu Alya Tuan,, dan aku..." Ucapan Alya berhenti karna ia bingung menjelaskan dirinya.
"Katakan kenapa kamu bisa disini"
"Ijinkan saya menginap disini malam ini Tuan dan juga Oppa RM dan Oppa jhope yang membawa saya kesini" jelas Alya
Jungkook pun mengangguk. Ia berfikir sejenak dan menatap kesekeliling "apa ini kamu yang membersihkan semuanya?" Tanya Jungkook sangat heran karna rumah sangat bersih dan rapi.
Alya mengangguk "terimakasih" ujar Jungkook
Alya tersenyum. Jungkook melangkah kearah kulkas "apa kau mau minum susu?" Tawarnya kepada Alya
Alya menggeleng "ayolah teman kan aku meminum susu ini" ajak Jungkook. Alya yang tak enak hati pun mengangguk dan menemani jungkook yang duduk dimini bar itu.
mereka pun bercerita kenapa Alya sampai disini dan bertemu dengan RM dan Jhope. Sesekali tertawa karna Alya ternyata sangat lucu Menurut Jungkook.
Note : terimakasih sudah mampir dan membaca cerita ini. Jangan lupa meninggalkan like coment dan votenya 💜💜