![HASTA KARYA [ END ]](https://pub-2e531bea8d9e487cb3404fa20db89ccb.r2.dev/hasta-karya---end--.webp)
Mr. Clay adalah salah satu klien Jessica yang meminta kerja sama Jessica dalam menyelesaikan serba serbi masalah dalam perceraiannya dengan mantan Istrinya. Dia bercerai dengan istrinya dengan alasan sudah menemukan wanita yang lebih baik.
Bagi Jessica bodoh sebenarnnya membantu pria bastard sepertinya. Tapi pekerjaan tetaplah pekerjaan. Ayahnya selalu mengatakan jangan mencampur adukan pekerjaan dengan hal hal lain, karena semua sudah memiliki space nya masing masing.
Itulah yang membuat Jessica mau membantu pria bastard satu ini. Mr.Clay memang terkenal bastard suka main perempuan dan menghambur hamburkan uangnya dengan berjudi. Hidupnya memang sangat mewah.
Bagaimana tidak dia adalah seorang pemegang utama perusahaan ,resort dan property tersbesar dan tersukses Asia dan Eropa, jadi wajar saja kalau hidupnya seperti itu. Mr.Clay sudah tiga kali menikah dan mungkin akan menjadi empat kali .
“Have a sit ladies, aku sudah menyediakan bir untuk kalian juga.”
Melihat sikap Mr. Clay yang seperti itu Jessica mendengus kesal. Mr.Clay menganggap mereka seperti wanita wanita club malam.
“Maaf Mr.Clay. tempat ini adalah kantor bukan club malam dan kami adalah wanita baik baik bukan salah satu dari teman tidurmu”
Jelas Jessica dengan tersenyum pahit.
“Well bukan begitu, hanya saja kalian terlalu kaku ladies.”
“Okay okay potong Luna, menghindari Jessica meledak karena melihat kelakukan Mr.Clay.”
“Bagaimana kalau kita pindah ke meja panjang meeting yang lebih nyaman sebelah sana
Mr.Clay?”
Luna menunjuk meja panjang disisi lain ruangan itu. Meja berdekatan dengan jendela besar.
“Well Okay. Apa saja, dimana saja, asal kalian nyaman.”
“Okay Mr.Clay sekarang mengenai hak asuh anak kalian? Kau mau mengurus anak kalian atau tidak?”
Mr.Clay sempat terdiam menatap Jessica sampai akhirnya dia tertawa.
“Hahaha..... Hak asuh? Si brengsek itu harus di asuh lagi? Ayolah Ms.France......”
“Ohya..dan satu lagi, wanita itu tidak berhak atas David dia juga bukan ibu kandungnya”
Jessia terkejut sekaligus kebigungan. Dia mulai membaca kembali berkas perceraian Mr.Clay.
“Mr.Clay disini dikatan perkawinan kalian baru 6 tahun. Logikanya anak kalian pasti masih dibawah umur dan apa maksud anda mengenai bahwa mantan istri anda bukan ibu kandung dari anak anda?”
Mr.Clay kembali menjelaskan.
“Ya memang 6 tahun dan selama tahun itu aku tidak pernah menghamili wanita itu, Aku hanya memiliki satu anak dari istri pertama ku 20 tahun lalu.”
Dengan seketika kedua wanita yang mendengar penjelasan itu membulatkan matanya tanda kaget.
“Ya memang setelah istriku meninggal aku pernah berjanji padanya bahwa aku akan tetap berhubungan dengan wanita tetapi tidak akan menghamilinya untuk menghargainya dan juga anak yang dia lahirkan."
Kedua wanita itu masih sama terkejutnya hingga akhirnya otak Jessia kembali bekerja dan kebigungan ” Maaf Mr.Clay aku tidak mengerti.
“ Yah memang berat menceritakan ini kembali, tapi okay lah aku akan menceritakannya kembali.”
Dengan cepat suasana menjadi sangat serius dan raut wajah Mr.Clay menjadi agak sedikit sedih.