![HASTA KARYA [ END ]](https://pub-2e531bea8d9e487cb3404fa20db89ccb.r2.dev/hasta-karya---end--.webp)
...SINOPSIS...
^^^Jesicca France seorang pengacara cerdas yang sukses dalam karirnya dan diakui sebagai pengacara profesional. Wanita cantik yang mempunyai hobi melamun yang bisa membuatnya terkadang terlihat bodoh, suatu hari dipertemukan dengan seorang pria tampan Mr. David Clay yang sangat pekerja keras dan tegas sering disebut dengan Mr. Perfectionist terkenal dengan laki laki berengsek dan bastard. Jesicca harus berjuang menahan semua nafsu yang selalu ditunjukkan oleh david padanya setiap kali mereka bertemu. Apa lagi setelah menjalin kerja sama dengan^^^
^^^CLAY COMP. Yang membuat mereka akan lebih sering lagi bertemu. Bisakah Jesicca menolak semua rayuan dari seorang Bastard Mr. David Clay?^^^
...PROLOG...
Hembusan anggin membawa semua dedaunan berterbanggan melayang, tak terarah kemana ia terbang, menghiasi jalan jalan ibu kota. Terlihat seorang wanita yang sedang mengamati semua kejadian itu dari balik jendela apartment nya. Seorang wanita muda, berkulit putih, bertubuh eksotis, warna mata yang biru kehijauan dan memiliki rambut berwarna coklat. Dengan senyum kecil di wajahnya ia melihat pemandangan dari dalam jendela apartmentnya. Entah apa yang sedang ia fikirkan atau apa yang sedang ia bayangkan, namun yang jelas lamunan itu membawanya terbang tinggi bak dedauan yang terbang tinggi dibawa oleh hembusan anggin.
Wanita cantik itu tetap saja melamun, hingga suara dering ponsel melemparnya kembali pada dunia nyata. Dengan sigap ia segera mengambil ponselnya. Ketika ia melihat nama pemanggil, ia menarik hembusan kecil dari balik bibir nya yang kecil kemudian menghembuskannya secara perlahan sebelum ia menerima panggilan itu.
“Apa.”
“Morning My. France.”
“Hmmm....Ada Apa !!.”
“Tampaknya aku sudah merusak pagi mu yang indah ini.”
“C’mon Luna kau lakukan itu setiap saat pada ku, mengganggu, apa hanya itu yang bisa kau lakukan?”
“Sorry jess, I Don’t Mean it, Butt Its really emergency. Klien kita ingin segera bertemu dengan mu pagi ini.”
“ Apa !!!!! ”
“Astaga Luna aku baru saja bangun !! “
Dan seketika panggilan itu terputus
“ Ha-Hallo !!! "
“ Luna !! Shit ! ”
...BAB 1 [ TELL THEIR STORY ]...
^^^Sebuah sedan hitam berhenti di depan sebuah kantor yang lumayan besar, Kantor menjulang tinggi 65 lantai dan semuanya di penuhi oleh kaca.^^^
“Ms.France kita sudah sampai.”
Suara itu menghentikan aktivitas Jessica yang sedari tadi memainkan Handphonenya.
“Oh, Okay, Thanks Will.”
Diiringi dengan anggukan sopirnya Jesicca keluar dari mobilnya ketika ia keluar dengan seketika angin musim gugur dengan cepat memeluk tubuh Jessica erat. Merasakan dingin menjalar di tubuhnya ia mengeratkan Blaze yang ia kenakan dan ia pun berlari kecil menuju lobby kantornya.
Suara ramai sibuk para kolega kolega dan staf mengiringi Jessica berjalan ke arah lift. Jessica menekan tombol naik dan setelah menunggu beberapa saat pintu lift terbuka dan ia pun masuk kemudian menekan tombol angaka 53 dimana ruangannya berada. Jessica sendirian di lift itu, ia menatap pantulan dirinya di pintu lift dan merapikan pakaian yang ia kenakan.
Hari ini ia terlihat sangat rapi dan bersih seperti biasanya dengan kemeja putih, celana panjang hitam dan dia juga hari ini mengenakan tas merah maroon besar.
Jessica juga sempat merapikan rambutnya yang ia jepit setengah agar terlihat lebih rapi. Dentingan lift membuatnya menghentikan aktivitasnya itu dan segera berjalan keluar. Ketika ia berjalan melewati meja resepsionis lalu menyapa nya dengan senyum manis yang ia miliki “Selamat Pagi Ms. France”.
Membalasnya dengan senyuman dan anggukan Jessica yang terus berjalan menuju ruangannya.