Become An Idol By System

Become An Idol By System
Performance Bersama Kembali



Diamond Entertaiment venue, Yokohama, 7 PM.


Venue yang begitu mewah nan megah terlihat begitu gelap remang-remang. Namun sorakan riuh dari para pengemar Diamond Entertaiment tak sedikitpun redup, melainkan mereka malah begitu bersemangat dan sangat antusias untuk menyaksikan special birthday concert malam ini yang akan dilakukan oleh beberapa idol besar dari Diamond Entertaiment secara langsung.


Dan salah satu dari idol besar itu adalah Oichi, yang kali ini akan kembali menyanyikan sebuah lagu bersama dengan Ellios di atas venue yang begitu mewah dan menakjubkan itu.


Beberapa lighter mulai menyala. Dan lighter-lighter itu mulai berputar-putar menyorot ke arah penonton dan menjadikan mereka kembali bersorak riuh kembali.


"Ladies and gentle man!! Welcome to the spectacular birthday show!! " tiba-tiba suara seorang MC pria yang begitu merdu dan jernih menggema memenuhi seisi venue ini.


"All crew, stand by! Backstage, standy!! Audio, Stand by! Lighting, Stand by!! The spectacular performance of Oichi and Ellios will be ready on stage ini ... 5 ... 4 ... 3 ... 2 ... 1 ..." sang MC pria yang masih belum diketahui keberadaannya mulai berhitung untuk sebuah penampilan dari Oichi dan Ellios.


KLAPPP ...


Tiba-tiba saja lighter penuh warna kembali menyala sepenuhnya menerangi seisi venue megah ini dan membuat para penonton bersorak kembali semakin histeris dan bersemangat karena mereka sudah melihat Oichi yang begitu cantik dan sangat memukau sudah berdiri di tengah-tengah venue itu bersama dengan seorang pemuda yang tak kalah bersinar dan cukup tampan, bagaikan seorang bintang.


Oichi mengenakan sebuah outfit berwarna hitam dan dipenuhi dengan manik-manik kristal yang berkilauan itu memberikan kesan cantiz sexy, elegan dan anggun.


Sementara pemuda pasangannya yang tak lain adalah Ellios mengenakan sebuah T-shirt hitam yang diapadankan dengan sebuah jaket kulit menyala berwarna hitam. Penampilannya juga disempurnakan dengan leather on leather hitam yang mengkilap dan menyala. Sangat menawan dan bersinar.


Denting dari permainan piano yang begitu indah dan manis kini mulai terdengar mengawali penampilan mereka malam ini. Lalu mulai diikuti oleh suara musik memukau dari para pemain okrestra yang memainkan biola. Dan mulai diikuti permainan dari gitar, bass, maupun drum.


Sebuah lagu yang berjudul Dream Love dan merupakan lagu milik dari Oichi sendiri kini mulai mereka nyanyikan bersama. Mereka bernyanyi bersama dengan begitu menakjubkan.


Bahkan suara Ellios juga terdengar begitu lembut dan manis hingga membuat para wanita yang sedang mendengarkannya sekan-akan tersihir begitu saja. Karena Ellios selalu melantunkan lirik bagiannya dengan sangat sempurna.


Ellios masih menyanyikan bagiannya dan membuat para penonton juga mulai bersorak memanggil namanya begitu histeris. Dan sepertinya setelah penampilan mereka bersama kali ini, Ellios benar-benar akan menjadi seorang bintang.


Potongan lirik terakhir dinyanyikan oleh Oichi dan Ellios bersamaan dengan nada yang semakin pelan hingga akhirnya berakhir dengan begitu sempurna.


Denting dari permainan piano yang indah dan lembut juga mengakhiri lagu duet spektakuler mereka berdua malam ini. Tepuk tangan dan sorakan riuh mulai terdengar kembali memenuhi seisi venue ini lagi, namun kali ini mereka bersorak nama Ellios dan juga Oichi.


.


.


.


"Bravo!! Amazing!! Penampilan kalian sungguh sangat luar biasa!! Lagu dream love menjadi semakin menyentuh hati setelah kalian berdua nyanyikan bersama!" puji tuan Raymond dengan wajah yang begitu berbinar saat menyambut Oichi dan Ellios yang kini sedang berada di ruang belakang panggungm


"Hehe ... seperti yang sudah aku katakan, Tuan Raymond! Ellios memang sangat luar biasa! Dia adalah batu permata indah yang masih terpendam!"


"Benar sekali!! Ellios memang sebuah batu permata indah yang masih tersembunyi dengan sangat rapat!" tuan Raymond menyauti dengan senyuman penuh dengan ketertarikan menatap Ellios.


Sedangkan Ellios yang ditatap hanya tersenyum tipis dan sedikit menunduk karena merasa malu.


"Ellios!! Tidakkah kamu ingin mengembangkan bakatmu ini? Kamu bisa menjadi seorang idol besar!! Dan aku akan membantumu mewujudkan semua itu. Namamu akan melambung tinggi seperti Oichi. Semua orang akan mengenalmu!! Bergabunglah bersama dengan agensiku. Ken juga akan segera bergabung bersama disini. Kalian juga sudah saling mengenal bukan?" ucap tuan Raymond penuh harap menatap Ellios.


Penawaran dari tuan Raymod selaku CEO dan owner dari Diamond Entertaiment seketika membuat Ellios membeku. Bahkan cukup lama Elios terdiam dengan lidahnya yang juga menjadi kelu.


Namun tiba-tiba saja Ellios malah terdiam dengan kening Ellios berkerut seakan sedang memikirkan sesuatu, atau seperti sedang ada sesuatu yang sedang mengganggu pikirannya.


"Uhm. Sebaiknya begini saja, Ellios. Karena kamu masih seorang pendatang baru di dunia entertaiment. Maka kita akan sedikit memperkenalkan dunia hiburan kepadamu terlebih dulu. Pekan depan akan ada sebuah acara live yang akan dihadiri oleh sebuah perusahaan hiburan yang cukup besar dari Amerika. Mereka menawarkan diri untuk membuat sebuah program acara live bersama dengan beberapa idol besar dari Diamond entertaiment. Kamu datanglah untuk wawancara, survey dan mengisi acara tersebut bersama Oichi dan juga Ken." ucap tuan Raymond penuh harap.


"Baiklah, Tuan. Aku akan mengusahakannya." jawab Ellios tanpa berpikir panjang lagi, dan hal ini tentu saja tidak seperti Ellios seperti biasanya.


Meskipun Oichi merasa sedikit aneh, karena Ellios menerimanya dengan mudah. Namu Oichi merasa cukup senang dan puas atas keputusan dari Ellios.


"Good choice!! Acara itu pasti akan semakin menarik karena ada kamu yang mengikutinya!! Dream Group adalah sebuah agensi besar yang sangat maju dan berkembang pesat yang berpusat di Amerika. Dream Goup juga begitu berpengaruh di dunia hiburan di seluruh dunia. Ini akan memberikan peluang yang sangat baik untuk Diamond Entertaiment." jawab tuan Raymond penuh binar dan menepuk bahu lebar Ellios.


Pria paruh baya itu merasa cukup senang malam ini.


"Wah-wah!! Pasti acara itu akan semakin menarik jika ada Ellios deh!! Rasanya aku sudah tidak sabar sekali ingin segera melakukan acara itu!!" sahut Oichi sangat bersemangat


"Ya! Kamu benar sekali, Oichi!" jawab tuan Raymond dengan senyum lebar dan terlihat begitu menyukai dan sangat tertarik Ellios.


Namun tiba-tiba saja sebuah lampu gantung raksasa yang berada tepat berada di atas mereka, kini terlepas dan terjatuh begitu saja dengan cepat. Ellios yang menyadari semua ini rupanya bingung harus melindungi Oichi atau tuan Raymond.


Namun karena waktu yang begitu singkat tak bisa membuatnya berpikir lebih panjang lagi, hingga akhirnya Ellios malah menyelamatkan dan melindungi Oichi karena posisinya yang lebih dekat demgannya.


Ellios memeluk dan mendorong tubuh Oichi, hingga akhirnya tubuh Ellios terjatuh di atas tubuh Oichi begitu saja.


BRRUGGHH ...


BRAKKK ...


BUUUMMM ...


PRANG ...