Twins Four Azhela Oh Azhela

Twins Four Azhela Oh Azhela
Mual



^^H A P P Y R E A D I N G^^


🌹🌹🌹🌹🌹


Keduanya belum pulang Azhela dan Fara memilih makan bakso dulu, dan sekarang keduanya sedang nongkrong di tempat penjual bakso gila.


"Jangan dulu di makan, kita foto dulu" kata Azhela sambil menarik mangkok berisi bakso yang akan di makan Fara.


"Selalu begitu" Fara menghela nafasnya panjang sudah tak tahan memakan bakso yang menggoda.


Azhela mendekatkan bakso milik nya dan bakso milik Fara, lalu dia beberapa kali memotret semangkuk bakso yang sangat menggoda itu.


Cekrek..


Cekrek..


"Caption nya apa Far" tanya Azhela sambil melihat hasil potret bakso nya.



"Hot aja" balas Fara asal.


"Terlalu singkat nggak sih?" sahut Azhela menimbang.


"Iya sih, kalau menurut kamu bagusnya apa caption nya?" tanya balik Fara.


Azhela nampak terdiam sedang berpikir, sampai akhirnya dia menuliskan caption yang menurut nya cukup cantik.


"Siang-siang gini enaknya makan bakso, ya meski tak se hot ayang" isi caption Azhela.


"Aku tag ya" kata Azhela.


"Caption nya apa?" tanya Fara kepo.


"Lihat aja, udah aku tag ko" sahut Azhela lagi, lalu menyimpan ponselnya dan mulai makan.


Fara mengecek ponselnya dan langsung membuka akun sosial media nya, dan Fara yang membaca caption nya hanya bisa menghembuskan nafas nya panjang.


Nggak punya ayang. batin Fara lemas.


Keduanya mulai makan bahkan Azhela menambah saus cabai nya sampai kuah merah memenuhi mangkuknya.


Fara yang melihat itu ikut menambah saus nya lagi, keduanya makan bermandikan keringat di wajah nya, membuat pembeli lain yang melihat itu hanya bisa geleng-geleng.


Puas dengan bakso nya Azhela dan Fara juga memesan es cendol dawet, dan tanpa berlama-lama keduanya dengan cepat menghabiskan segelas es cendol dawet nya.


"Astaga rasanya kenyang banget" ucap Azhela sambil mengusap perutnya.


"Sama, perut ku rasanya kembung" balas Fara ikut mengusap perutnya juga.


Fara kembali mengendarai motor nya tentunya dengan Azhela yang duduk di jok belakang, keduanya mengobrol dan tertawa sepanjang jalan nya, yang mana membuat pengendara lain yang melihat kedua gadis itu langsung terdorong untuk menggoda Azhela dan Fara.


"Adek cantik bagi wa nya dong" ucap salah satu pengendara motor.


"Iya, FB nya nama nya apa neng" timpal pia yang duduk di jok belakang nya.


Azhela melirik ke samping, dan seketika dia merasa mual karena melihat kepala botak milik pria yang duduk di jok belakang.


"Far berhenti" titah Azhela sambil membekap mulutnya.


"Kenapa Zhee?" tanya Fara bingung.


Bukan nya menjawab Azhela malah memukul-mukul punggung Fara pelan, membuat Fara akhirnya mau tak mau berhenti di pinggir jalan.


Hoekkk !


Hoekkk !


Azhela mulai mengeluarkan muntahan nya.


Fara yang berdiri langsung mendekati teman nya, dia mulai memijat leher Azhela dan seketika Azhela semakin banyak mengeluarkan muntahan nya.


"Pedes" kata Azhela dengan matataa berlinang air mata.


Fara yang mendengar keluhan Azhela langsung meninggalkan Azhela, dia pergi ke warung dan membelikan minum dulu untuk Azhela.


Azhela masih muntah, entah kenapa dia merasa mual melihat kepala botak itu dan rasanya saat ini dia sangat lemas.


"Zhee ini minum nya" Fara memberikan air mineral kemasan.


Azhela menerima air mineral kemasan nya, dan tanpa ragu meminum setengahnya, lalu untuk sisa nya Azhela memilih membasuh wajah nya agar tidak terlihat lemas.


"Kamu kenapa Zhee?" tanya Fara cemas.


"Nggak tau, mual banget" balas Azhela sambil melihat jalanan.


Dan beberapa pejalan kaki melihat Azhela dengan pandangan aneh, begitupun dengan pengendara lain nya yang hanya melihat tapi tidak berniat membantu.


"Apa jangan-jangan kamu keracunan bakso Zhee" tebak Fara.


Azhela menggelengkan kepalanya, jika dia keracunan bukan hanya muntah yang dia lakukan saat ini, tapi juga mungkin mati dan bukan hanya dia seorang yang mati, Fara juga ikut makan dan seharusnya Fara juga merasakan hal yang sama dengan nya bukan?.


Karena takut Azhela kenapa-kenapa Fara akhirnya memesan taksi untuk Azhela, sedangkan Fara sendiri dia memilih kembali pulang dengan motor nya.


🌹


Jangan lupa like coment and Vote ya kak♥️🤗🙏