Forgive And Forget

Forgive And Forget
bab 74 - tata minggat



brice menarik lengan tata dan menyeretnya ke ruangan pribadi "Daddy jangan sakiti momyku" teriak zevron marah


"Sayang.. daddy hanya mau bicara dengan momy sebentar, daddy tak akan menyakiti momy" ucap brice setelah sadar ada putranya disana ,


zevron menatap ayahnya tajam. brice benar benar merasa seperti bercermin pada putranya. lalu dia menatap lembut pada ibunya.


"momy?" panggilnya lembut, brice merasa diperlakukan seperti ayah tiri oleh putrany


"momy baik baik saja sayang, kami sedang bercanda. sayang tunggulah disini, momy akan datang menemuimu setelah bicara dengan daddy nak" ucap tata sambil mengelus kepala putranya dengan tangan kanan karena lengan kirinya ditahan oleh brice


brice segera menarik istrinya ke ruangan pribadi dan menguncinya


"katakan apa maksudmu hah?" tanya brice marah "kau egois sekali jadi orang, hanya masalah kecil kau sampai pergi dari rumah"


"aku sudah katakan, bila kamu tak mampu menurutiku, berarti kita sudah tak sejalan" jawab tata santai "jangan dibuat rumit, mulai sekarang kau bebas mau bagaimana" tata segera berjalan menuju pintu .


brice cepat menahannya dan menariknya ke ranjang "kau tak akan bisa meninggalkan aku" tegasnya


"mari kita lihat, aku bisa atau tidak bisa" tantang tata


"Selama ini aku mendidik anak kita, aku menemukan IQ mereka diatas rata rata, aku mulai mencari bakat mereka dan mengasahnya supaya anak anak menjadi orang yang berguna sejak kecil. sekarang diusia mereka , mereka menguasai IT dan banyak hal lainnya, aku memanggil tenaga pendidik terbaik di penjuru dunia untuk melatih anak anak kita sampai mereka bisa seperti hari ini, diusia sekecil itu mereka bahkan sudah menjadi CEO salah satu perusahaan cabang baby z dengan penghasilan luar biasa"


"sedari dulu, aku selalu menerapkan sistem hidup hemat. aku menggunakan setiap rupiah yang kamu hasilkan dengan pertimbangan matang. aku menggunakan uangmu untuk membeli apa yang kita butuhkan bukan apa yang kita inginkan, mobilmu mobil termahal di dunia, barangmu barang terbaik didunia. kenapa? karena aku sadar kamu harus bertemu relasimu dan kamu membutuhkan itu semua"


"Begitu pula anak anak, mereka aku fasilitasi semua yang terbaik karena mereka adalah anak anak Brice Caldwell Rodriquez, aku melihat bakat IT mereka tinggi, aku bahkan membelikan laptop termahal didunia agar bisa mendukung perkembangan bakat mereka kelak, prestasi mereka selalu yang terbaik.. untuk kebutuhan mereka.. yang mana yang tidak kuberikan yang terbaik?"


"Kedua anak anak susah payah aku didik berhemat dan menggunakan penghasilan mereka buat hal berguna, tapi kau terlalu memanjakan zell dan membuatnya menjalani kehidupan hedon. menurutmu bila dia kecil kau mendukungnya begitu, apakah kau mampu mengendalikannya saat dia dewasa nanti hah?"


"Sejak menikah aku berjuang mempertahankan posisi kita menjadi pertama dan kedua dunia... dengan tidak berfoya foya. demi nama baikmu, demi kebanggaan anak anak kita demi keluarga kita. kau sadar setiap saat semua orang bisa melengserkan kita hah?"


brice sedari tadi mencerna ucapan istrinya.istrinya benar semua dan tidak salah. dia yang salah terlalu memanjakan putrinya. hatinya tidak tega setiap kali putrinya merengek meminta barang yang diinginkan. padahal kebutuhan putrinya sudah diberikan yang terbaik oleh istrinya. brice merasa lebih bersalah sudah membuat putrinya di gaya hidup yang salah.


"Amour.. maafkan aku.. aku tau aku salah.. aku janji kedepannya tak akan membelikan apapun lagi buat zel. bila dia meminta sesuatu aku akan memintanya berbicara denganmu.. aku janji.. kau tak boleh meninggalkan aku" brice memeluk istrinya


tata masih kesal. "bukankah tadi kamu menantangku, buat apa minta maaf hah?" tanya tata sinis


"kumohon maafkan aku.. jangan tinggalkan aku.. aku akan selalu menurutimu amour" sekali lagi brice memohon pada istrinya


"baiklah.. kuharap ini terakhir kalinya kau melakukan semua ini.. aku akan memaafkan kalian berdua bila seluruh isi barang zell di bangunan sebelah, dapat dijual online sampai gedung itu kosong"


brice mengangguk pasrah , tujuannya hanya satu saat ini. berbicara dengan putri kesayangannya. ada kalanya dia berada diposisi yang sulit. diantara istri dan putrinya. untunglah putranya anak yang baik sehingga tak pernah menyusahkannya


mereka berdua segera kembali ke ruangan kerja tata "Mom Dad kalian sudah baikan?" tanya zevron tajam pada orangtuanya


"sayang mom dan dad tak ada masalah, apakah pekerjaanmu sudah selesai sayang?" tanya tata lembut


"Sistem keamanan seluruh baby z sudah aman, besok pagi zev akan memeriksa sistem VLD dan ICE group" lapornya. tata mengangguk


"Mom akan mengirim bayaranmu sebentar lagi" ucap tata. "No mom.. bayarannya malam ini kita makan bersama dengan dad dan zel lalu kita pulang, jangan membuat masalah menjadi rumit, apa mom mau menjadi sorotan media sampai besok zev dan zel di olok olok di sekolah?" tanya zevron tajam.


"Kita akan segera makan malam di restoran baby z setelah pekerjaanmu selesai sayang, dad akan minta supir menjemput zell kesini, setelah makan kita semua akan pulang" brice yang menimpali. zev tak berkomentar. ia menggerakkan tangannya seperti jet di tombol keyboard laptopnya agar pekerjaannya lekas selesai


Benar saja setelah brice duduk bicara baik baik dengan putrinya.. Putrinya yang cerdas dapat mengerti apa keinginan ibunya .. Dia segera memenuhi persyaratan ibunya


dengan kemampuan IT zell, dia segera menghabiskan isi barang barangnya dibangunan yang disediakan oleh ayahnya. bahkan barang barang yang selama ini ada di mansion yang tidak dia butuhkan juga dia jual. semua barang dia selesaikan dalam seminggu agar orangtuanya segera berdamai.


zel menyesali kelakuannya membuat ayahnya tersudut dan ibunya belum mau memaafkannya beserta ayahnya


dihari kedelapan, zell pergi ke kantor ICE group menemui ibunya


"Mom.. ini bukti transfer ke rekening mom 28 Miliar, Dulu Zel menghabiskan uang dad 25 Miliar, jadi ada berlaba 3 Miliar, zel harap mom bisa memaafkan dad, zel janji tak akan mengulanginya lagi, kedepannya zel akan mencari uang yang banyak buat mom dan dad" ucap zell menyesal


tata memeriksa transferan putrinya melalui internet banking dan tersenyum


"Mom sudah memaafkan kalian" jawab tata "Mom harap kamu dan kokomu fokus dengan perusahaan IT yang baru kalian bangun, banyak kompetitor siap menjatuhkan kalian kapan saja kalau kalian lengah"


"Mom tidak perlu kalian mencari uang buat mom, mom hanya ingin kalian meraih yang terbaik dengan kemampuan kalian sampai kalian bisa menggeser urutan teratas dunia" zell mengangguk


"Mei tadi malam sistem rajawali diserang musuh, tapi aku sudah mengamankan dan memberi proteksi tambahan. tolong periksa apakah dana pembayaran rajawali sudah masuk" ucap zevron pada zellmira adiknya .


"Sudah ko, mereka sudah mentransfer. kita semakin kaya" ucap zell senang menunjukkan saldo banking kepada kokonya


"Saldo kita jauh dibawah dad apalagi mom, kita harus segera menyusul mereka. aku sedang mendesign robot pengganti ART, kalau project ini selesai, kekayaan kita bisa 25% dari kekayaan dad" ucap zev tanpa mengalihkan pandangan dari laptop


"Aku tau ko, aku sudah membuat skema pemasarannya, beberapa perusahaan mengajukan menjadi donatur, aku sedang menunggu penawaran tertinggi atas project ini" jawab zell.


brice yang sudah berada di pintu sejak tadi mendengarkan seluruh pembicaraan mereka mendadak tak terima


"Darimana kamu tau jumlah saldo dad?"


"Mempelajari kekuatan musuh adalah cara terampuh mengalahkan musuh" jawab zevron masih tak menatap ayahnya. brice melotot. tata tertawa


"Hei kamu menerobos rekening dad?" tanya brice melotot , zev hanya mengangguk


"aku akan mengalahkan dad di usiaku 12 tahun nanti. jadi dad harus berjuang agar jangan sampai niatku berhasil. jangan sampai di kalahkan anak sendiri" brice hanya menatap putranya datar


"diusia berapa kau akan mengalahkan mom?" tanya tata sambil tertawa


"Aku tak ada cita cita mengalahkan mom" jawab zev , tangannya masih seperti jet di tuts keyboard laptopnya


"Kenapa?" tanya tata polos "Bagaimana aku mau mengalahkan mom kalau semua uangku, akan kupakai membeli seluruh property milik mom? mom akan semakin kaya dan kaya disaat aku membayar mom. aku memang pewaris ICE group tapi bukan berarti aku akan menerimanya begitu saja, aku akan membeli dengan jerih payahku"


tata mengangguk bangga atas prinsip putra tampannya


"Jadi kamu tak berniat membeli property dad?" tanya brice


"Pembayaran property dad akan masuk ke rekening mom, tetap saja mom yang tambah kaya. tak apa zev nomor dua dunia. asal momy yang diatas zev" jawabnya dingin


brice ingin sekali mengambil lakban dan melingkarkannya di mulut putra dinginnya itu