The twin's Mask

The twin's Mask
Sudah tahu sejak lama



"Apa kau sedang membual?"


Cleopatra bicara dengan nada cukup terkejut, dia pikir Sky Andaram benar-benar sulit di tebak, laki-laki tersebut benar-benar luar biasa mengejutkan diri nya .


Kemarin bilang begini, sekarang bilang begitu entah besok bakal bilang apa dia tidak tahu.


"Kau benar-benar gila"


Cleopatra kembali mengumpat, dia berusaha untuk kembali menyusun setiap kalimat yang di ucapkan oleh Sky barusan.


Menikah sungguh-sungguh tanpa sandiwara?!.


Sky Andaram masih menatap dalam bola mata Cleopatra, seolah-olah mengabaikan bagaimana jalanan di depan sana, laki-laki tersebut melihat bagaimana ekspresi bingung yang di keluarkan oleh Cleopatra saat ini.


"Mungkin benar aku gila, tapi aku sungguh-sungguh dengan ucapan ku, Cleo"


Mantap laki-laki tersebut bicara, seolah-olah berkata agar Cleopatra tidak khawatir dengan ucapan nya, dia benar-benar ingin menikahi gadis disamping nya dibalik perjanjian pernikahan atau perjodohan yang dibuat.


Dia tahu Cleopatra lahir kembar, dimasa lalu ibu nya dan ibu Cleopatra berteman baik, dia ingat tapi beberapa hal sengaja terbuang atau memang terlupakan, nyata nya anakĀ usia 2 hingga 3 tahun sudah dapat membentuk kenangan pertama dan mengingat hal-hal yang menarik.


Yang dia ingat ibu Cleopatra pernah menangis dihadapan ibu nya ketika wanita cantik tersebut hamil, Wanita tersebut berkeluh kesah saol sesuatu yang tidak dia pahami, dimana pada akhirnya dia diperkenalkan dengan si kembar didalam perut wanita tersebut.


"Salah satu dari mereka akan menjadi istri mu"


Dia ingat apa yang dikatakan ibu nya kala itu, kata salah satu terus tertanam didalam ingatan nya hingga dia dewasa, dia tahu bayi tersebut lahir kembar, dan ketika bayi kembar itu lahir Sky Andaram tidak melepaskan pandangannya dari kedua bayi itu.


"Kamu suka yang mana?"


Saat ibu nya menanyakan hal tersebut, Sky Andaram yang masih terlalu kecil dan polos berkata dengan ketidakpahaman nya.


"Yang mandiri seperti Adara dan kuat seperti dia"


Sederhana, dia suka gadis mandiri lagi kuat, sanggup bertahan dalam banyak situasi, dan Adara kakak perempuan sepupu nya memiliki karakter yang begitu dia sukai.


Anak kecil memiliki sosok yang mereka Kagumi dan sukai, Adara menjadi sosok yang membuat dia selalu menyimpan memori.jika dia menginginkan gadis yang sama persis seperti itu.


Rupa nya dia tidak bisa melihat bayi kembar tersebut bersama, salah satu dari mereka menghilang bersama ibu nya, bertahun-tahun mendengar pertumbuhan bayi yang ada di rumah Alister membuat dia tidak menginginkan bayi itu untuk menjadi pendamping hidup nya.


Di mencari Cleopatra setelah dia dewasa, ingin tahu bagaimana keadaan bayi satu nya, bagaimana kehidupan nya, apakah dia jauh lebih kuat dari yang Sky Andaram bayangkan, atau lebih lemah dari bayi yang ada di kediaman Alister.


Dan.........


Kampus xxxxxxx


Kunjungan dari universitas cukup menguntungkan diri nya, dia menemukan nya dalam ketidak sengajaan, gadis mencolok dengan penampilan paling aneh tapi dengan IQ di atas rata-rata.


"Katakan siapa nama mu?"


Dan Sky Andaram bertanya kepada gadis cupu yang terus menundukkan kepalanya karena melakukan kesalahan fatal pada salah satu di antara dirinya dan teman-teman nya.


"Sheena Shades"


Mungkin awalnya dia tidak menyadari jika gadis dihadapannya itu adalah kembaran Cleopatra, hingga akhirnya Sky Andaram tidak sengaja melihat nyonya Helena, wanita yang pernah berkali-kali berkunjung dirumahnya dalam keadaan hamil dan berkata salah satu bayi diperutnya akan menjadi istri nya, yang tidak lain adalah ibu Cleopatra.


Wanita tersebut terlihat begitu rapuh, kurus dan tua, menunggu putrinya pulang melewati gerbang di mana dia berada.


"Bi?"


Saat Sky Andaram menyapa, wanita itu hanya menatap laki-laki tersebut dengan penuh tanda tanya.


Dan orang pertama yang memberikan informasi pada pengacara Aman tentang keberadaan Sheena Shades adalah dirinya, dimana kala itu laki-laki tersebut telah melakukan pencarian bertahun-tahun terhadap keberadaan Sheena dan ibunya.


"Sky perhatikan jalanan"


Dan Cleopatra bicara, mengejutkan ingatan Sky Andaram.


"Kamu hampir kehilangan arah"


Cleopatra kembali bicara sambil melihat ke arah depan dengan ekspresi sedikit panik nya. Membuat Sky Andaram langsung tersadar dari ingatan nya.


Dan dia kembali fokus menatap kearah depan, baru sadar mereka telah tiba, dia membelokkan mobilnya pada bangunan rumah besar dihadapan mereka,. membuat Cleopatra mengerutkan keningnya.


"Kamu membawa ku kemana?"


Begitu pertanyaan dilesatkan, Sky Andaram terlihat menaikkan ujung bibirnya.


"Menemui seseorang"


Jawab laki-laki tersebut pelan, membelokkan mobilnya dan masuk melalui pintu gerbang yang menjulang tinggi dimana pintu tersebut telah terbuka dengan sempurna, Sebab sejak awal orang-orang didalam sana sudah tahu mereka akan hadir malam ini untuk berkunjung.


Cleopatra semakin menggerutkan keningnya saat mereka masuk kedalam halaman bangunan megah dihadapan mereka, dimana di pintu masuk bangunan tersebut terlihat beberapa orang telah berdiri Seolah-olah tengah menunggu mereka sejak tadi.


Ini dimana?! siapa mereka?!.


Dua tanya tersebut menggantung di kepala Cleopatra.