Dating Contract

Dating Contract
Awal hubungan 2



Anastasya menyerahkan dokumen nya kembali ke tangan Boy..


Anastasya menatap Boy dengan tatapan kesedihan.


"Tolong tambahkan di kontrak ini , Pihak pertama tidak akan melakukan hal yang tidak pantas, seperti pelecehan seksual atau apapun itu yang berhubungan dengan sentuhan fisik! dan apabila kau melakukan nya kontrak ini akan di batalkan tanpa tuntutan apa pun..!! Ucap Anastasya kepada boy .


"Baik, aku akan menambahkan nya! Ucap boy sambil menatap Anastasya


Bukan tanpa sebab Anastasya menginginkan hal tersebut. Anastasya takut masa lalu nya akan terulang kembali bila ia tidak hati hati..


Trauma masa lalu nya tentang perlakuan ayah tiri nya membuat Anastasya sangat membentengi diri nya terhadap kaum adam .


"permintaan mu tidak lah sulit. Aku akan mengabulkan nya! ucap boy dalam hati nya.


"Kalau begitu hari ini adalah hari Jadi untuk kita sebagai.Walaupun kita hanya menjadi pasangan kontrak, Kau harus bertindak sebagai layak nya kekasih yang baik kepada ku di depan orang orang."


Boy mulai menjalankan tentang apa yang harus dilakukan Anastasya sambil menatap Anastaya tanpa berpaling sedikit pun.


Anastasya hanya mendengarkan tanpa berkata.


"terserah apa yang ingin kau lakukan, aku hanya akan diam mendengarkan semua nya! menghadapi manusia gila seperti mu tenaga dan pikiran ku seperti nya akan terkuras habis.. Jadi, berbicara lah semau mu !! ucap Anastasya dalam hati nya.


Boy merasa harus mengetahui hal hal dasar tentang Anastasya . Mulai dari no hp, alamat dan sesuatu yang harus dia ketahui.


Boy mengeluarkan handphone milik nya . "Kemarikan handphone mu!" sambil mengulurkan tangan kanan nya ke arah anastasya.


Anastasya merasa bingung


"aa apa .. untuk apa? apa kau akan menyita handphone ku?! seru anastasya yang tidak ingin mengeluarkan handphone nya .


"Kemarikan! aku tidak akan melakukan apapun..! Masih mengulurkan tangan nya.


Anastasya dengan keadaan terpaksa mengeluarkan handphone nya , dan memberikan ke tangan boy.


Boy mengetik kan beberapa angka, lalu handphone nya berbunyi.


"Dengan begini,aku bisa menghubungi mu kapan saja aku perlu! Simpan kontak ku di hp mu!!


Boy menggembalikan hp milik anastasya..


Anastasya melakukan apa yang Boy katakan, Ia menyimpan kontak laki laki itu. Dengan nama "laki laki psiko"


"setidak nya namamu cocok dengan tulisan ini! seru anastasya dalam hati nya.


Mereka berdua sudah menyelesaikan urusan nya.


Boy keluar meninggalkan ruangan itu, dan kembali ke tempat nya.


Anastasya melanjutkan pekerjaan nya.


Walaupun merasa jengkel dengan isi kontrak tersebut, namun ia harus tetap menerima nya. Ia menyakin kan diri nya bahwa semua akan berlalu seiring berjalan nya waktu.


Anastasya melanjutkan segala aktivitas nya,tanpa terasa hari sudah sore.


"bersiap siap lah, kita akan tutup lebih awal kali ini" seru anastasya kepada salah satu karyawan nya .


Karyawan caffe milik anastasya segera membereskan caffe tersebut. Merapikan segala sesuatu yang harus di rapikan .


Sambil menunggu karyawan nya berkemas anastasya masuk ke dalam ruangan nya,merebahkan diri di sofa ruangan itu..


"ahhh.. berakhir sudah hari ini.. melelahkan sekali" Anastasya berbicara sendiri.


Ia mengeluarkan handphone dari tas nya,mulai sibuk dengan dunia maya ..


Melihat layar hp nya, tiba tiba ia teringat sesuatu.. "aah psiko! bukan nya kau pengusaha muda? mungkin kah tentang mu ada di media sosial!?


Anastasya berbicara sendiri,sambil mengetikan sesuatu di layar pencarian nya.