
Petir menyelimuti tangan kanan Yu Bai. Dengan sangat cepat dan brutal, dia melayangkan setiap pukulannya kepada Xin Nanxian
Akan tetapi Xin Nanxian hanya tersenyum dingin setiap kali menghindari pukulan itu. Dia terlihat seperti tidak memiliki beban sama sekali
"Apa hanya segini kemampuanmu?." Ucap Xin Nanxian angkuh
Kedua tangannya berubah menjadi cakar serigala. Dengan cepat dia langsung mencabik-cabik Yu Bai setelah melihat celah
Walaupun sempat menghindarinya, akan tetapi Yu Bai tetap saja tidak bisa menandingi kecepatan Xin Nanxian. Dua cabikan berhasil mengenainya
Yu Bai melompat ke belakang, menjaga jarak dengan Xin Nanxian. Akan tetapi Xin Nanxian tidak membiarkannya. Dia langsung melesat dan melayangkan pukulan kuat kepada Yu Bai
Yu Bai menyilangkan tangannya yang sudah terlihat seperti cakar Harimau Putih. Pukulan kuat berhasil ditahannya. Namun dia tetap tidak bisa menahan efeknya sehingga Yu Bai memuntahkan seteguk darah
Xin Nanxian melompat ke belakang, kembali ke posisi awalnya. Sambil tersenyum dingin dia berkata, "Bukankah sudah kubilang jika kau tidak perlu membuang waktumu?!."
Yu Bai tidak mau mendengarkannya. Tatapannya berubah menjadi semakin tajam. Lingkaran sihir berwarna biru menyala dibelakangnya
Dengan cepat petir keluar dari dalam lingkaran sihir hendak menyambar Xin Nanxian
Xin Nanxian menempelkan kedua telapak tangannya yang dirapatkan. Lingkaran sihir berwarna hijau menyala dibelakangnya
Sebuah tornado angin yang sangat kencang keluar dari dalam lingkaran sihir dan langsung menghentikan sambaran petir itu
Sambaran petir tidak berhenti, akan tetapi menyatu dengan tornado angin milik Xin Nanxian dan langsung menyerang Yu Bai
Yu Bai membulatkan matanya. Aura berwarna biru yang terlihat seperti sambaran petir menyelimuti tubuhnya
Sebuah ledakan kuat terjadi yang menimbulkan asap tipis yang menutupi pandangan mereka dari Yu Bai
Semua orang yang melihatnya sedikit tercengang setelah asap putih yang menutupi Yu Bai sepenuhnya menghilang
Pasalnya, hampir setengah wujud Harimau Putih yang diselimuti oleh sambaran petir muncul. Yu Bai mengaum keras bersamaan dengan Harimau Putihnya
Semua orang sedikit terkejut dengan perkembangan Yu Bai yang hanya membutuhkan waktu satu tahun untuk membentuk wujud hampir setengah sempurna
Xin Nanxian tak mau kalah. Dia lalu tersenyum dingin. Hembusan angin disekitarnya menjadi semakin kuat. Terlihat aura berwarna hijau tipis menyelimuti tubuhnya
Sosok setengah tubuh Serigala yang diselimuti oleh aura hijau muncul dan langsung melolong bersamaan dengan Xin Nanxian
Xin Nanshi yang melihatnya langsung tersenyum dingin. Dia berbicara dalam hati, "Lihatlah kekuatan dari Nanxian yang sesungguhnya!."
Memang benar apa yang dia katakan. Semua murid tercengang melihat penampilannya
Pasalnya, aura yang dipancarkan oleh Xin Nanxian lebih kuat daripada sebelumnya. Waktu itu, mereka berdua sama-sama hanya bisa membentuk sepertiga dari wujud Spiritnya. Dan sekarang didepan semua orang, mereka berdua menunjukkan perkembangan mereka selama satu tahun
Walaupun sama-sama dalam wujud setengah sempurna, akan tetapi aura yang dipancarkan oleh Xin Nanxian lebih kuat dari Yu Bai
Xin Nanxian dan Yu Bai melesat secara bersamaan. Diatas arena didepan semua orang, mereka menunjukkan duel adu kecepatan dan pukulan brutal mereka
Hingga pada saat-saat terakhir, mereka berdua melompat, saling menjaga jarak satu sama lain juga saling menatap tajam satu sama lain
Yu Bai mengaum keras. Aura berwarna biru berkumpul di satu tempat yaitu ditengah-tengah mulut Harimau Putih yang terbuka lebar
Xin Nanxian tersenyum dingin, "Karena kau sudah seperti itu, maka aku juga tidak akan segan-segan lagi!."
Serigala Angin miliknya membuka lebar mulutnya. Aura berwarna hijau langsung berkumpul disatu tempat. Terlihat sebuah aura yang memadat seperti sebuah bola
Bersamaan mereka berdua menembakkan sebuah kilatan cahaya seperti laser yang menyebabkan tekanan dan hembusan angin yang sangat kuat
Bahkan tidak sedikit para penonton yang memasangkan perlindungan disekitar tubuh mereka agar tidak terpental dari hembusan kuat itu
Hanya beberapa detik saja hembusan kuat itu berlangsung. Penglihatan semua orang kembali normal seperti semula
Yang mereka lihat adalah Xin Nanxian yang terlutut di arena pertandingan. Akan tetapi, tubuh Yu Bai sudah berada dibawah arena yang artinya Xin Nanxianlah yang memenangkan duel pertama ini
Para murid bersorak menyebut nama Xin Nanxian setelah juri melontarkan sebuah kalimat yang menyatakan jika Xin Nanxian memenangkan pertandingan
"Aku yakin Xin Nanxian akan masuk kedalam lima besar di turnamen kali ini!." Ucap seorang murid laki-laki
Pertandingan dilanjutkan dan peserta yang dipanggil adalah Chen Fei dan Chu Lei
Pertandingan tidak berlangsung lama karena Chen Fei hanya menggunakan beberapa persen kemampuannya saja dan Chu Lei sudah tidak bisa bertanding lagi
Pertandingan terus berlanjut. Dan kandidat yang mendapatkan peringkat lima besar selalu memenangkan pertandingan dengan mudah
Walaupun ada beberapa dari mereka yang mengalami sedikit kesusahan, akan tetapi diakhir mereka berhasil memenangkan pertandingan
Para murid dan tetua memprediksi jika kandidat yang akan masuk kedalam sepuluh besar masih sama seperti tahun lalu. Hanya saja, urutan mereka yang akan berubah di tahun ini
Xin Nanshi bahkan berani bertaruh jika cucu laki-lakinya bisa masuk kedalam lima besar di tahun ini
Hari sudah petang. Pertandingan akan dilanjutkan besok. Oleh karena itu, semua orang meninggalkan tempat itu dan bergegas kembali
Tian Yun dan Li Hua sama sekali belum tampil di arena. Bahkan wanita peringkat dua yang misterius itu juga belum terlihat di arena
Saat perjalanan kembali, Tian Yun berpisah dengan ketiga temannya. Dia berkata jika ingin sendirian menghirup udara segar terlebih dahulu. Dan langsung pergi setelah ketiga temannya menganggukkan kepala mereka
Di sebuah tebing yang ada didekat sekte, Tian Yun tengah duduk diatas sebuah batu sambil memandangi langit yang cerah
Entah kenapa hatinya tiba-tiba terasa tidak enak setelah teringat kembali dengan kejadian yang menimpanya dan Ah Yu
She Zu keluar dari dalam tubuh Tian Yun dengan wujud manusianya. Dia lalu duduk disamping Tian Yun
She Zu meraih kepala Tian Yun dan langsung menyandarkannya di bahunya, "Jangan memasang ekspresi seperti itu!. Kau terlihat lebih jelek dari biasanya!." Ucapnya sambil mengusap-usap rambut Tian Yun
Tian Yun sedikit membulatkan matanya. Dia lalu memejamkan matanya untuk menahan air matanya
"Aku ingin cepat-cepat memulihkan guru!. Tapi, aku juga ingin secepatnya menyelamatkan Ah Yu!." Ucapannya sambil memaksakan untuk tersenyum
She Zu tersenyum pahit, "Tidak perlu khawatirkan aku!. Begini saja sudah cukup bagiku!." Dia lalu teringat sesuatu
"Yun'er, saat di Benua Iblis, aku merasakan sedikit aura aneh!. Itu terasa seperti Api Hitam tapi sangat dingin!. Aku curiga jika itu adalah Api Putih?!."
Tian Yun sedikit terkejut, "Kalau begitu, ayo kita kesana sekarang!." Tanpa memperdulikan turnamen dan yang lainnya, setelah mendengar informasi tentang Api Putih dia langsung kembali bersemangat
She Zu langsung tersenyum pahit lalu menyentil kening Tian Yun, "Kau ini benar-benar tidak sabaran!. Tunggu saat kau lebih kuat lagi!. Dengan kultivasimu saat ini, kau hanya akan mati konyol di tempat itu!."
Walaupun Tian Yun sedikit kecewa, akan tetapi dia juga tidak bisa bertindak ceroboh
"Tenang saja, aku sudah memastikan lokasinya!. Hanya saja, kau membutuhkan beberapa benda untuk menyusuri tempat itu!." Ucap She Zu
Tian Yun lalu melebarkan kedua telinganya untuk mendengarkan apa yang akan dikatakan oleh She Zu
Singkatnya, She Zu memberitahu letak Api Putih yang ada di Jurang Abbys dan barang-barang yang harus disiapkan oleh Tian Yun. Salah satunya adalah Pil Hati Beku
Bahan-bahan yang diperlukan untuk membuat Pil Hati Beku lumayan sulit untuk didapatkan. Hal itu langsung membuat Tian Yun kembali bersemangat karena dia harus segera mendapatkan ketiga bahan itu dengan cepat sembari meningkatkan kultivasinya
Long Hei tiba-tiba keluar dari dalam liontin giok, "Tuan, apakah ada yang bisa kubantu?." Ucapnya sambil memperlihatkan ekspresi kebingungan
She Zu langsung memutar Long Hei, "Kau benar-benar tidak terlalu berguna!. Apa kau benar-benar tidak bisa memberikan informasi penting kepada kami?!."
Long Hei berhenti berputar dan menampakkan ekspresi marah, "Dasar nenek tua menyebalkan!."
She Zu mengeryitkan keningnya, "Kau, kau bilang apa barusan?!." Dia langsung memutar Long Hei kembali sehingga Long Hei berteriak meminta ampun
Tak lama kemudian, Long Hei mengeluarkan sihir observasi. Dalam jangkauannya, dia bisa melihat dengan jelas
Informasi yang sangat berguna bagi Tian Yun. Tentang lawan yang akan dihadapinya dalam pertandingan besok
Seorang laki-laki berbadan kurus dengan rambut hitam acak-acakan. Dan juga merupakan seorang yang menempati peringkat ke lima dalam turnamen tahun lalu, Chu Xuan
Tian Yun dan She Zu langsung tersenyum dingin karena mereka telah membuat suatu rencana saat pertandingan Tian Yun besok
Bersambung ...