
"Apakah bocah ini memiliki api hitam?." Nada suara kepala kota sedikit menakutkan. Terdengar seperti hendak memberikan sebuah ancaman bagi Hu Yao
Hu Yao hanya bisa memalingkan wajahnya tanpa adanya kata-kata yang bisa dikatakannya
Dia takut jika kepala kota akan menyakiti Xiao Hei
Melihat reaksi Hu Yao, kepala kota menyadari jika apa yang dilihatnya bukanlah ilusi atau semacamnya
"Bawa dia beristirahat di kediamanku!. Disana kau juga bisa menyembuhkan lukamu!." Ucap kepala kota sambil berjalan meninggalkan mereka
Hu Yao membulatkan matanya. Dia sangat terkejut dengan apa yang terucap dari mulut kepala kota yang dikiranya akan menyakiti mereka
"Apa yang kau tunggu?!."
"Ba, baik!." Hu Yao segera membantu Xiao Hei untuk berjalan, menuju kediaman kepala kota
...
Raut wajah Hu Yao terlihat murung melihat Tian Yun yang masih terbaring di ranjang yang ada di kediaman kepala kota
"Tidak perlu khawatir!. Dia hanya kehabisan tenaga!. Sebentar lagi dia pasti akan bangun!!."
Kepala kota menghela nafas lalu menghembuskannya, "Di usianya yang masih semuda ini, bisa mengendalikan api hitam adalah suatu keajaiban!!. Bahkan aku yang sudah hidup puluhan tahun, baru bisa melihatnya sekarang?!."
Kedua mata Tian Yun yang terpejam perlahan terbuka. Dirinya sangat terkejut karena jubah hitam dan topeng yang dikenakannya untuk menutupi tubuhnya yang setengah mengerikan itu tidak ada dan berubah menjadi balutan perban
Dia hendak bangun, akan tetapi tenaganya masih belum sepenuhnya pulih. Hu Yao segera membantunya untuk berbaring kembali
"Tenanglah!. Tenagamu belum sepenuhnya pulih!!."
"Dimana, dimana jubah dan penutup wajahku?!." Tian Yun sedikit menyembunyikan wajahnya
Kepala kota menyadari jika Xiao Hei tidak ingin orang lain melihat penampilannya yang seperti itu
"Tidak perlu khawatir!. Tidak ada seorangpun yang melihatmu kecuali kami!." Dia lalu berjalan keluar, "Pulihkan tenagamu dan temui aku di ruanganku!!."
Hu Yao lalu mengambil Pil Putih yang sudah diberikan oleh kepala kota kepadanya dan membantu Tian Yun untuk mengkonsumsinya
Sembari menunggu Tian Yun duduk bersila memulihkan tenaga, Hu Yao menyiapkan baju, jubah hitam dan penutup wajah milik Tian Yun
"Berapa lama aku pingsan?." Ucap Tian Yun sambil yang baru saja memakai pakaiannya
"Satu minggu!!." Jawab Hu Yao
"Selama satu minggu penuh, gadis itu menemanimu tidur!. Aku tidak tahu kenapa tapi dia selalu menggenggam erat tanganmu saat kau sedang mimpi buruk?!." She Zu menjelaskan secara detail kepada Tian Yun
Setiap kali Tian Yun tak sadarkan diri, setiap malamnya dia pasti mengalami mimpi buruk
"Jika kau sudah selesai, sebaiknya kita segera menemui tua bangka itu!!."
"Hachuuu ... " Kepala kota mendadak bersin di ruangannya
"Sepertinya aku terkena flu?!."
Pintu kayu yang tidak terkunci, terbuka. Sosok Xiao Hei dan Hu Yao berjalan menghampirinya
"Duduklah!!." Kepala kota sudah menyiapkan dua buah bangku dan langsung menyuruh mereka berdua duduk
"Sebelumnya, aku ingin memperkenalkan diri!. Namaku, Zhang Si!. Semua orang memanggilku kepala kota Zhang!. Sebenarnya aku menyuruh kalian kemari karena suatu hal!."
Xiao Hei dan Hu Yao membuka lebar telinga mereka untuk mendengar hal apa yang akan dikatakan oleh kepala kota
"Ehmmm ..., Aku dengar jika Api Hitam bisa menyembuhkan beberapa racun, apakah itu benar?."
Xiao Hei membulatkan matanya, "Guru, semuanya seperti yang kau katakan!." Batinnya
...
Saat mereka dalam perjalanan ke ruangan pribadi kepala kota Zhang
"Yun'er, aku rasa kekuatan laki-laki tua itu seperti sedang tersumbat oleh sesuatu?!. Jika tebakanku benar, sepertinya tubuhnya terkena racun. Jika memang itu tujuannya untuk memanggilmu kemari, gunakan kesempatan itu sebaik mungkin untuk meningkatkan kekuatanmu!."
...
Dia yang tidak ingin membuang-buang waktu membuat kepala kota Zhang sedikit terkejut
"Apa kau benar-benar bisa menyembuhkannya?." Bukan terkejut karena Xiao Hei menyadari jika ada racun di dalam tubuhnya, akan tetapi terkejut karena Api Hitam memang benar bisa menghilangkan racunnya
"Jika kau bisa memberikan sesuatu yang aku butuhkan, mungkin keberhasilan saat aku menghilangkan racun yang ada dalam tubuhmu akan semakin tinggi?!."
Zhang Si bisa menebak jika Xiao Hei akan mengatakan hal itu. Dengan informasi yang didapatkannya, ditambah dengan kondisi tubuh Xiao Hei yang seperti itu, dia sudah tahu jika Xiao Hei pasti akan menanyakan tentang Kristal Tujuh Warna
"Beberapa waktu lalu, aku melihat dengan kedua mataku sendiri jika Singa Pelangi sudah mulai sering meninggalkan sarangnya!. Jika hal itu terjadi, kemungkinan besar jika Kristal Tujuh Warna sudah mulai tumbuh di sarangnya?!."
Hu Yao membulatkan matanya, "Kristal Tujuh Warna?. Bukankah itu salah satu tanaman yang sangat langka?." Batinnya
Melihat jika Xiao Hei hanya terdiam, Hu Yao juga menyadari jika itulah yang sedang dicarinya
"Yun'er, apa yang kau tunggu?. Cepat minta peta atau petunjuk yang lebih detail!!."
She Zu semakin geregetan dengan Tian Yun yang masih saja terdiam. Dengan adanya informasi mengenai Kristal Tujuh Warna, Spirit milik Tian Yun pasti bisa dibangkitkan sepenuhnya. Dan juga, tubuhnya pasti bisa pulih seperti sedia kala
Xiao masih saja terdiam. Dia lalu memejamkan kedua matanya, "Itu memang sangat menggiurkan!. Tapi, barang yang aku butuhkan bukanlah itu, tapi ini!!."
Secarik kertas diberikan oleh Xiao Hei kepada Zhang Si. Secarik kertas yang bertuliskan tentang resep Pil Ajaib, Pil Ilahi. Pil Ajaib yang bisa membantu She Zu pulih
Mereka semua sangat terkejut terutama She Zu, "Yun'er, apa yang kau lakukan?. Ini mungkin satu-satunya kesempatanmu untuk mendapatkan Kristal Tujuh Warna?."
Dia belum memperhatikan kertas apa yang diberikan oleh Tian Yun kepada Zhang Si
Bahkan Zhang Si sendiri dibuat semakin terkejut oleh kertas itu. Pasalnya, bahan-bahan yang tertulis diatasnya, seluruhnya adalah tanaman herbal yang langka
"I, ini, maaf sekali, tapi aku hanya mempunyai dua bahan yang kau butuhkan!." Ucap Zhang Si sambil memberikan kertas itu kembali kepada Xiao Hei
"Bahan apa saja yang kau miliki sekarang?." Tanya Xiao Hei sambil mengambil kembali kertas itu
Zhang Si menghela nafas lalu menghembuskannya, "Kayu Tulang, dan juga esensi tingkat sepuluh?. Ah, bagaimana jika aku juga memberikan peta lokasi Kristal Tujuh Warna?."
Xiao Hei menghela nafas lalu menghembuskannya, "Sayang sekali!. Kalau memang sudah begitu, apa boleh buat?!."
"Bagaimana, apa kau setuju?." Kedua kaki Zhang Si sedikit gemetaran, menunggu jawaban dari Xiao Hei
Xiao Hei menganggukkan kepalanya yang membuat mulutnya sedikit tercengang
"Aku akan membantumu!. Tapi dengan kekuatanku saat ini, mungkin membutuhkan waktu beberapa minggu agar racun yang ada didalam tubuhmu bisa hilang sepenuhnya!."
Zhang Si tersenyum puas, "Kalau begitu, jika ada yang kau perlukan selama proses penyembuhan, kau bisa menggunakan barang-barang yang ada disini dengan sesuka hati!."
Xiao Hei menganggukkan kepalanya. Secarik kertas itu terlihat jelas oleh She Zu yang membuatnya langsung gemetaran
"Yu, Yun'er, apakah aku tidak salah melihatnya?. Apakah itu resep Pil Ilahi?."
-Ginseng Kegelapan
-Bunga Sirip Hiu
-Kayu Tulang
-Esensi Tingkat Sepuluh
Tentu saja She Zu sangat hafal dengan bahan-bahan itu. Kedua matanya sudah mulai berkaca-kaca karena tidak menyangka jika Tian Yun lebih mementingkan memulihkan tubuhnya daripada membangkitkan Spiritnya sepenuhnya
Entah sejak kapan Tian Yun mengambil kertas resep itu dari dalam liontin giok
Dan karena hal itu, mereka juga bisa mendapatkan keduanya sekaligus. Walaupun hanya dua bahan yang bisa didapatkan oleh Tian Yun untuk membuat Pil Ilahi, akan tetapi itu sudah lebih dari cukup bagi mereka
"Kapan kau akan mulai mengobatiku?." Zhang Si sudah tidak sabar karena sebentar lagi racun yang ada dalam tubuhnya bisa hilang dan kekuatannya bisa kembali sepenuhnya
"Apa kita akan memulai proses penyembuhan di ruangan ini?. Ini sungguh tidak nyaman bagiku!!." Ucap Tian Yun
Zhang Si akhirnya teringat. Dia lalu mengajak mereka untuk ke kamar pribadinya
Bersambung ...