My soulmate Forever

My soulmate Forever
Terjatuh (mencekam)



Hari demi hari tak terasa sudah berlalu dengan begitu cepat, Rey dan Nayla menjalani hidup mereka dengan harmoni, banyak rintangan yang masih menghadang namun mereka menghadapinya bersama-sama. Kepercayaanlah yang menjadikan hubungan mereka bertahan hingga saat ini,


***


Saat ini Rey dan Nayla melakukan aktivitas seperti biasanya, beberapa hari setiap bulan mereka akan menginap di rumah Faisal dan Bianka dan rumah kakek willy


Hingga tidak terasa sekarang usia kandungan Nayla sudah hampir menginjak sembilan bulan, kata dokter kandungan pribadi yang dipercaya, mereka hanya tinggal menunggu dalam jangka waktu beberapa hari kedepan untuk kelahiran buahati mereka.


persiapan segala persiapan telah di lakukan mereka jauh jauh hari untuk menyambut kelahiran buahati yang di tunggu tunggu selama ini


Kalalu hubungan hanya dilandasi kepercayaan, pasti hal itu tidak dapat membuat mereka selalu bahagia, karena nantinya pasti ada saja rintangan yang akan mereka hadapi kedepannya, karena hidup pasti ada yang manis dan ada yang pahit


***


Rey sekarang sudah berada di dalam ruangan putih berisi peralatan kedokteran, disana sudah banyak dokter dan suster yang siap dan tinggal menunggu aba aba untuk melakukan operasi terhadap istrinya, karena sudah merasakan sakit di dalam perutnya selama beberapa jam sebelumya, ia menemani bahkan menggenggam erat tangan istrinya, hingga tak terasa buliran cairan bening menetes dari pupil matanya.


Suasana di dalam ruangan bersalin itu sangan mencekam. Bagaimana tidak...!! para dokter disana harus melakukan penanganan segera karena keadaan istrinya darurat dan harus dengan hati hati melakukan operasi cesar kepada istrinya dan menyelamatkan salah satu nyawa mereka


Bahkan Rey harus memilih antara nyawa istrinya atau nyawa bayinya yang akan diutamakan diselamatkan dalam operasi ini,


Suasana di rumah Faisal dan Bianka saat itu sudah gelap kerena lampunya dimatikan, hanya ada samar samar cahaya penerangan disana. Nayla malas menghidupkan kembali lampu yang menerangi tangga, ia turun ke lantai bawah karena ingin kedapur untuk minum tapi ia tidak membangunkan suaminya untuk menemaninya


Saat sudah selesai ia langsung naik, namun karena kecerobohan Nayla yang tidak hati hati untuk menaiki anak tangga menuju lantai atas, ia terjatuh membuat Rey dan semua keluarganya bahkan sahabat mereka merasakan takut luar biasa


.


.


.


.


.


.