Love Triange

Love Triange
Eps.13



Hari ini adalah hari pertemuan Lastri dengan dokter kandungan. Pagi hari seperti biasa Lastri sudah menyiapkan sarapan untuk suaminya walaupun hari ini hari libur.


Setelah makanan sudah siap Lastri pergi ke kamarnya terlihat suaminya masih tertidur dengan nyenyaknya.


Lastri pun segera membuka gorden jendela sehingga sinar matahari mulai masuk.


Bram pun yang terganggu dengan sinar matahari yang masuk segera membuka matanya untuk bangun.


" Mas udah bangun cepat bersihkan badan baru kita makan"


" Ya sayang"


Bram pun segera ke kamar mandi untuk membersihkan badan sementara Lastri menyiapkan baju yang di pakai suaminya .


Setelah Bram selesai bersiap mereka berdua segera turun ke bawah untuk sarapan. Setelah selesai sarapan mereka berdua segera menuju mobil yang membawa ke rumah sakit.


Sampai di rumah sakit mereka berdua segera menemui dokter kandungan yang sudah membuat janji. Begitu memasuki ruangan dokter kandungan mereka berdua segera di suruh masuk, mereka berdua pun di persilahkan untuk duduk.


Dokter kandungan pun memeriksa kesehatan Lastri dan juga Bram . Setelah hasilnya keluar dokter pun menjelaskan bahwa tidak ada yang menunjukkan kemandulan mereka berdua masih kemungkinan besar memiliki anak.


Dokter kandungan pun meyarankan untuk menjaga pola makan,istirahat yang cukup dia pun juga memberikan resep obat agar membuat kesuburan meningkat.


Setelah selesai berkonsultasi dan memeriksa kesehatan Bram pun mengajak Lastri untuk berjalan - jalan denganya. Supir yang melihat majikannya segera membukakan pintu begitu sudah masuk Bram pun menyuruh supir untuk pergi menuju pusat berbelanjaan.


" Mas sudah cukup pakaian di rumah juga masih banyak "


" sudah sayang mas ingin membelikan pakaian untuk mu"


Setelah puas membelikan istrinya pakaian Bram pun membelikan tas ternama. Bagi Bram tidak masalah mengeluarkan uang yang banyak untuk menyenangkan istrinya.


Setelah puas berbelanja Bram mengajak Lastri makan di sebuah restaurant mereka berdua masuk ke dalam restaurant barat . Setelah mendapatkan tempat duduk nampak seorang pelayan memberikan buku menu ,mencatat pesanan makanan . Begitu pelayan pergi mencatat pesanannya pasangan suami istri nampak bahagia mereka berdua mengobrol ringan sambil menunggu makanan datang.


Setelah menunggu beberapa menit makanan pun datang di antar pelayan. Mereka berdua makan bersama Bram pun memotong daging steak kecil - kecil setelah selesai dia menggambil piring Lastri yang belum selesai memotong daging menukarnya dengan piringnya yang sudah terpotong dagingnya.


" Terima kasih mas"


"Ya sayang"


Mereka segera makan bersama setelah selesai makan dan puas berbelanja Bram pun mengajak Lastri untuk pulang . Dalam perjalanan pulang Lastri segera menyandarkan kepalanya di bahu Bram dia pun yang terlihat kelelahan segera tertidur. Bram pun membiarkan Lastri yang tertidur di bahunya.


Sesampainya di rumah terlihat Lastri masih tertidur . Bram pun segera menggendong istrinya masuk ke dalam rumah hingga membawanya masuk ke dalam kamar walaupun Bram harus menaiki anak tangga menuju kamarnya dia tetap menggendong istrinya menidurkannya di tempat tidur.


Bram pun tiba - tiba teringat bahwa besok dia harus memilih kandidat untuk menjadi sekretarisnya. Dia pun mulai memikirkan satu nama yang paling cocok menjadi calon sekretarisnya,karena kemampuannya sudah tidak di ragukan lagi apalagi Bram tahu bagaimana nilai dia waktu kuliah.