
Semuanya benar-benar tertawa melihat tingkah lucu Naya, suasana semakin nyaman sekarang, Naya sudah kembali ke kamar nya bahkan makan malamnya di antar keatas oleh Margin
"Jay aku akan membawa Naya pulang bersama ku" ucap Tirta tiba-tiba dan membuat semua melihat kearah Tirta
"aku sudah mengatakan hal itu sebelumnya bukan, aku akan memberikan my kejutan untuk kau lihat atau kau temui saja bukan untuk kau bawa" ucap Jay dengan tatapan dingin
"tapi Jay kau tau kalau aku,,," ucap Tirta yang kemudian di sela oleh Zeus
"sebaiknya biar gadis itu di sini Tir, jika kau membawa nya pulang dan banyak orang yang tau dia adalah adik angkat mu, kau akan membawa gadis itu dalam bahaya" ucap Zeus
"setidaknya dia di sini aman, sekarang bukan seharusnya kau memikirkan hukuman apa yang pantas untuk saudara gadis itu" ucap Teil
"itu benar Hyung, sebaiknya biarkan dia di sini, lagian kita akan sering berkunjung terutama aku"ucap Jake yang tersenyum
" benar kata Jake, aku juga akan menemani gadis itu di sini"sahut Haekal
"itu karena kau tak punya rumah" ujar Reyhan
"yak, apa yang kau bilang" ucap Haekal nyolot
"diam lah kalian berdua" ucap Jhonny yang membuat Haekal dan Reyhan terdiam
"Tirta biarkan gadis itu di sini, lagian Jay akan menjaganya juga, dan benar kata Jake kalian akan sering berkunjung di sini" ucap Johnny
"baiklah aku setuju, tapi aku harap Jay memperlakukan Naya dengan baik" sahut Tirta
"dia telah jatuh cinta dengan gadis itu Tirta" ucap Kelvin sambil tersenyum jahil dan mendapatkan tatap tajam dari Jay
"baiklah kalau begitu kami pergi dulu, sepertinya kami harus kembali memantau" ucap Kelvin yang mengelak dari tatapan
Jaytrack Dream Jackie, Jake, Reyhan, Haekal, Mark, Andy dan Clayton tajam Jay
"Ten, Luck, Hendry ,William, June dan Young kita berangkat sekarang ada hal yang harus kita bereskan" ucap Kelvin selaku ketua di JaytrackV
"ya Hyung"Jawab Ten, Luck, Hendry ,William, June dan Young barengan.
" aku juga akan pergi, ada beberapa setan yang harus di musnahkan "ucap yudha dan di iyakan oleh Zeus
akhirnya semuanya pun pergi dari mansion Jay.
malam yang begitu panjang telah di lewati oleh Naya, pagi yang cerah Naya bangun dengan semangat yang luar biasa, dia turun ke bawah untuk membersihkan mansion dan juga untuk memasak.
tapi saat Naya turun, dia melihat mansion yang sudah begitu bersih dan rapi dengan makanan yang sudah tersusun rapi di meja.
"Dalam 5 menit kau harus siap, kalau tidak awas saja" ucap Jay yang melewati Naya
"saya udah siap, rencananya mau beres-beres dulu baru berangkat ke kampus" ucap Naya yang mengikuti Jay dari belakang
"kau mau ke kampus dengan penampilan mu yang seperti itu?, heh jelek sekali" ucap Jay yang mengatai Naya
"pak Anderson, anda selalu mengejek saya, anda tidak boleh menghina saya begitu"ucap Naya
"Naya Aruna mulai sekarang panggil saya Jay oppa, kalau kamu memanggil saya dengan sebutan pak lagi, akan saya bawa kamu ke kandang harimau peliharaan saya" ancaman Jay yang membuat Naya melotot dan ketakutan.
"ba..baik Jay oppa" ucap Naya
"bagus,, sekarang kau ikutlah dengan mereka untuk berbelanja barang-barang keperluan mu, dan buang baju-baju jelek mu itu" ujar Jay yeng mengelus rambut Naya dan menunjuk kearah JaytrackDream.
"annyeong uri Naya~ya" sapa Jake, Reyhan, Haekal, Mark, Andy dan Clayton barengan sambil tersenyum dan melambaikan tangannya, kecuali Jackie yang terlihat cuek dan dingin.
Naya yang melihat mereka pun kebingungan
"aku harus kuliah hari ini" ucap Naya
"diam dan pergi ikut mereka, tapi makan dulu"perintah Jay
Naya pun pergi ke meja makan untuk makan bersama Jay, Naya bingung melihat ke tujuh laki-laki tadi hanya diam dan tak ikut makan
" kalian gak ikut makan"tanya Naya
"aku sangat laper" sahut Haekal yang mendapat pukulan dari Mark
"awww, sakit" ucap Haekal yang kemudian diam saat melihat tatapan Jay
"ayok ikut makan" ujar Naya sambil tersenyum
"tidak apa-apa, kami tidak lapar" ucap Mark sambil tersenyum
"kami sebenarnya laper, sangat laper, tapi kami tidak bisa ikut makan karena Jay Hyung tak akan mengizinkannya" ucap Clayton dengan savage
"duduklah" ucap Jay cuek
"yey, akhirnya peri turun ke bumi, selamat makan semua" teriak Haekal yang mengambil makanan.
"terimakasih Hyung" ucap Jake dan Mark dengan senyum
selesai sarapan pagi, Naya oun pergi ke mall dengan JaytrackDream.
"jaga dia" ucap Jay pada Mark.
"baik Hyung, kami pergi dulu" sahut Mark
"pak Yoel antar kan mereka ke mall" perintah Jay pada supir mansion nya
"baik tuan" ucap supir itu.
akhirnya mereka pun jalan menuju mall, di dalam mobil Naya mulai berkenalan dengan JaytrackDream satu per satu.
"Naya jangan sungkan sama kami, kami ini orang baik" ucap Mark
"iya Naya aku kan juga oppa kamu" sahut Jake yang tersenyum ramah
"aku benar-benar senang sekarang mempunyai oppa" sahut Naya yang tersenyum
"aku sedikit lupa tentang masa lalu ku, aku saja tidak mengingat momen dengan mama dan papa, yang aku Ingat cuma wajahnya karena ada foto" cerita Naya yang membuat JaytrackDream terdiam.
"dulu aku selalu berdoa supaya papa dan mama menjemput ku dan mengajak ku ke alam mereka" sahut Naya yang lesu
"kenapa kamu berdoa seperti itu Naya" tanya Reyhan
"saat aku masuk SMA aku bekerja untuk membiayai hidupku dan hidup keluarga om ku" cerita Naya
"jujur saat SMA kelas 12 pun aku ingin mengakhiri hidupku, karena om Eric yang terus ingin melecehkan aku, dan tante jessica tidak pernah percaya pada ku" cerita Naya lagi.
"untung saat masuk kuliah aku bertemu dengan dua orang yang sangat baik, yang menjadi sahabat ku sekarang, mereka sangat baik, aku sangat beruntung bukan" ucap Naya yang tersenyum
"Naya kau tak berniat melaporkan om mu itu ke polisi" tanya Andy
"aku tak tega, walaupun jahat mereka juga pernah merawat ku" sahut Naya yang tersenyum
"wah Naya, kamu benar-benar hebat, kamu masih bisa tersenyum di saat kamu menceritakan kepedihan hidup mu" ucap Haekal
"cuma manusia bodoh yang masih baik pada orang jahat" ucap Jackie cuek
"kau sama aja dengan Jay oppa" ucap Naya
"kau memanggilnya Jay oppa?" tanya Jake
"iya, dia yang minta, lagi pula aku sangat berhutang padanya, kalau bukan karena dia mungkin kemaren hidupku sudah hancur, makannya aku akan mendengarkan apa yang dia bilang dan menuruti semua perintahnya" ucap Naya teguh
"wah Naya kami sangat bangga pada adik kecil ini ya kan Jackie" ucap Jake yang memegang kepala Naya
"aku tidak" ucap Jackie cuek
"yak, dia adik mu" teriak Reyhan dengan kesal
"benar kau tak boleh begitu" ucap Andy
"itu sebabnya aku lebih suka Jake oppa dari pada dia wleeekkk" ucap Naya yang mengejek Jackie.
setelah 20 menit perjalanan mereka pun sampai ke mall.
...****************...
...****************...
...****************...
Hei guys ini cerita baru dari author, jangan lupa tambahkan ke list favorit kalian, like dan komen juga bye..bye...
maaf jika ada kata yang typo
...----------------...
...----------------...
...----------------...