Not An Angel

Not An Angel
15



Happy reading!


-


-


-


Ini sudah jam 8 malam, seharian aku fokus mengerjakan tugas ku, aku juga sedikit terus melihat sekitar ruang utama perpustakaan, tapi master dominic tidak muncul-muncul, seperti nya pekerjaan sangat sibuk, walaupun aku tidak tahu apa itu.


Tetapi karena sudah waktunya, jadi aku memutuskan untuk membuat makan malam, aku tidak membuat makan siang tadi karena lupa, aku sempat khawatir kalau master dominic akan marah padaku karena lupa membuat makan siang.


Tapi sore nya aku memeriksa ke ruangannya, tidak ada keberadaan pria bersurai jingga itu, jadi aku sedikit lega sekaligus sedikit penasaran karena belum kembali hingga sekarang.


Aku melepas ikatan apron ku, dan menaruh kembali apron itu di tempatnya, hari ini aku memutuskan untuk memasak sup daging dengan sayur, sebagai pelengkap aku membuat telur yang ku goreng dadar.


Aku membawa dua set makanan tersebut beserta kopi susu dan coklat hangat juga air putih dan dua gelas kosong, karena cukup banyak aku membawa nya dengan kereta kecil, martha memberi tahu ku kemarin ketika aku membawa makan siang dan aku sedikit kesulitan, martha melihatnya dan memberitahu ku bahwa ada kereta makanan kecil di dapur.


Yang membuat ku sedikit jengkel, master dominic tidak mengatakan soal ini sama sekali.


Aku mengetuk pintu kantor, tidak ada jawaban, "master dominic, makan malam sudah jadi." Aku bersuara tapi masih sama.


Aku memutuskan untuk membuka kenop pintu ruangan itu, "maaf permisi." Aku melihat sekitar ruangan  dan sama seperti sebelumnya tidak ada sosok master sama sekali.


Aku menoleh ke arah makan malam yang sudah ku buat, "mungkin ku taruh sini saja." Aku membawa kereta kecil itu masuk ke dalam ruangan, aku ingin menaruh makanan master di meja tapi banyak sekali buku-buku dan kertas-kertas yang berserakan sehingga tidak menampakkan celah kosong sama sekali.


"Ini benar-benar harus di bersihkan." Ujar ku sembari mendengus panjang, aku teringat dengan kalimat master dominic.


"Terakhir kali, aku pernah meminta asisten ku dulu untuk membersihkan ruangan ku, dan tanpa sengaja laporan penelitian ku selama 5 tahun terbuang olehnya..."


Aku pun sempat ragu, tetapi aku memutuskan untuk tetap melakukannya, dengan sangat hati-hati layaknya barang rapuh, aku memindah kan buku- buku dan kertas-kertas yang berserakan itu, menumpuk nya satu sama lain dengan perlahan-lahan. 


Ketika ada tempat cukup untuk menaruh makanan aku menyudahkan kegiatan rapih ku lalu menaruh makanan master dominic berserta kopi susu miliknya di atas nampan kecil dan menaruh nya ke atas meja, lalu menutupnya dengan penutup makanan yang seukuran.


Setelah selesai aku menoleh ke seluruh ruangan, ya sangat berantakan, benar-benar perlu di bereskan.


Aku mendengus.


"Oh kau ada disini." Aku hampir berteriak, dengan cepat aku menoleh ke arah master dominic yang tengah berdiri di belakang ku dengan jarak cukup jauh, kemudian aku menatapnya dengan raut cemberut, master menatapku dengan sorot tidak mengerti, aku mendengus.


"Maaf master, apa master bisa muncul dengan tanda atau semacam sapaan? tidak tiba-tiba seperti itu? Setiap saat jantung selalu hampir lompat tahu." Protes ku.


Master dominic mengedikkan bahu nya, "Mau bagaimana lagi, begitu cara kerja sihirnya." Ujar nya santai, aku mendengus kali ini lebih panjang.


"Omong-omong kau sudah membuat makan malam rupanya, maaf Achilles aku lapar jadi aku makan dulu." Ujar pria itu, aku baru sadar ada seseorang di belakang tubuh master, karena master dominic sangat tinggi sehingga orang itu tidak terlihat.


Aku memperhatikan pria yang di panggil Achilles itu, tubuhnya hampir setinggi master dominic, ia mengenakan baju yang tidak pernah ku lihat sebelumnya, baju itu tidak ada di kekaisaran roxane, apa itu baju dari negeri lain, entah lah.


Rambutnya berwarna perak dan manik matanya sama seperti master dominic, pria itu awalnya menoleh ke arah lain, kemudian ia sadar aku terus memperhatikan nya, ia menoleh ke arah ku dan matanya menatapku dengan sorot terkejut.


"Tuan, gadis ini bisa melihat ku, apa dia penyihir?" Tanya pria itu pada master dominic, aku mengangkat sebelah alis ku.


"Oh iya, bisa di anggap dia baru menetas, dia memiliki power gate, tapi belum di latih, masih sangat baru, oh benar sekalian saja ku kenalkan." Master dominic berjalan ke arah kami sembari membawa sebuah buku ber sampul kulit dan memberikan nya pada Achilles.


"Eloise kenalkan ini adalah salah satu hespirvit ku, achilles, dia pengguna panah." Ujar master dominic.


"Dan achilles ini eloise, murid ku dan asisten ku yang kini memegang perpustakaan." Jelas akhir master dominic.


"Senang berkenalan dengan mu nona eloise." Sapa achilles.


"Ah tidak, panggil saja eloise, dan senang berkenalan dengan mu juga, hmm omong-omong master," master mengangkat sebelah alisnya.


"Hespirvit itu apa?", Master terdiam sebentar.


"Ah jadi kau belum sampai situ ya, benar juga sih, kau kan bukan aku." Ujar master dominic entah kenapa aku merasa tersindir kalau aku lambat belajar.


"Sekali-kali aku harus bertindak layaknya seorang guru untuk mu kan, jadi kamu akan menerima pelajaran pertama dari ku secara langsung, ah bagaimana kita melakukannya sembari menyantap makan malam?"


"Baiklah." Aku mengangguk.


"Dunia ini pernah hancur sekali, dan tidak ada yang tahu penyebab kehancuran itu terjadi, tetapi, sebelum itu, terdapat sebuah kehidupan. 


Namun, kehidupan apa dan bagaimana sebelumnya, kita tidak tahu pasti, hanya saja, di setiap kehidupan yang telah terjadi, pasti akan menjadi sejarah bagi masa depan.


Dan seseorang tidak diketahui mengumpulkan seluruh informasi sejarah itu, penyihir pertama setelah kehancuran.


Ia mengumpulkan seluruh sejarah dan informasi, benda dan artefak dari kehidupan itu, kemudian mengembangkan semua itu agar bisa di gunakan di kehidupan saat ini.


Salah satunya, hespirvit.


Hespirvit adalah roh pahlawan yang pernah berjuang di peperangan pada kehidupan itu, dan kita bisa menggunakan mereka sebagai kekuatan kita, selama kita memiliki sihir, tapi itu membutuhkan sihir yang besar, penyihir biasa tidak mampu mendapatkan atau mengikat kontrak dengan mereka.


Hanya satu penyihir yang mampu, penyihir berkah risilv.


Risilv adalah sebutan alam semesta yang kita tempati sekarang, itu sebutan sihirnya, setiap mahkluk hidup pada umumnya memiliki sihir, tapi seberapa kuatnya itu tergantung pada mahkluk tersebut.


Penyihir berkah risilv, adalah penyihir yang di berkati oleh alam, yang berarti mereka dapat menggunakan sihir alam semesta tanpa batas.


Walau begitu bukan berarti mereka yang memilikinya adalah penyihir yang terkuat, karena mahkluk hidup pun memiliki batasan, mereka tidak bisa menggunakan seluruh sihir dari alam semesta ini walaupun risilv mengizinkan.


Jika mereka memaksa, mereka akan hancur, tapi berbeda jika mahkluk itu terkutuk."


Pria itu mengakhiri penjelasan nya yang sangat panjang dengan senyum, lalu ia meminum kopi nya dan menyuap sendok terakhir dan makan malamnya habis.


"Bagaimana?" Tanya pria itu sembari menuangkan air putih ke salah satu gelas kosong.


"Iya saya mengerti." Ujar ku.


"Benar-benar seorang guru, dia sangat hebat."


"Omong-omong master, maksudnya Mahkluk terkutuk itu apa?" Tanyaku, mendadak mata master dominic menggelap, suasana mendadak hening sebentar.


Tidak lama kemudian, ia menaruh gelas nya dan mengelus kepalaku, dan tersenyum dan mata itu berubah menjadi sendu dan sedih.


"Ya begitulah, tolong rapihkan ini eloise." Master dominic sudah menghabiskan makan malamnya, pria itu bangkit, achilles berjalan mendekat ke arah master dominic.


"Tadi pelajaran bonus dari ku, sisanya kau pelajari lagi dari buku yang sudah ku berikan sebelum nya, aku pergi dulu, tidak perlu menunggu ku pulang."


Setelah itu master dominic menghilang meninggalkan ku sendiri.


Aku memegang kepalaku yang di elus master dominic tadi, dan teringat dengan sorot matanya.


"Sesuatu buruk pernah terjadi di masa lalu, dan itu berkaitan dengan kutukan."


Mendengar kata kutukan itu sudah tidak asing, menurut kamus bahasa nya, kutukan adalah segala hal yang mengandung keburukan.


Aku tidak tahu pasti apa itu, tapi aku ingin tahu, aku akan mencoba mencari nya di buku.


Aku merapihkan alat makan dan barang lain yang ku bawa tadi lalu pergi dari ruangan tersebut.


-


-


-


To be continued


❇️ Eloise's Study Note ❇️


Power gate: Gerbang sihir yang berada dalam tubuh manusia, tidak semua manusia memilikinya, kebanyakan dari kalangan penyihir, ksatria, bangsawan yang masih memiliki hubungan darah dengan kekaisaran dan anggota kerajaan juga kekaisaran.


Hespirvit: Roh pahlawan masa lalu yang di panggil atau di bangkitkan dengan kekuatan sihir besar, dan terikat kontrak dengan sang penyihir.


(Bisa juga di panggil dari dunia lain, tapi perlu kekuatan sihir yang sangat besar dan pengorbanan yang tidak sedikit.)


Risilv: sebutan sihir untuk alam semesta, seperti tumbuhan dan segala hal yang berkaitan dengan alam.