
" wah wah tak ku sangka kau akan menikah secepat ini dan kau menikah dengan mantan bos mu lagi " ucap kaysa menggoda clea sehingga membuat clea memukul gemas tangan sahabat nya itu.
" berhenti lah menggoda ku" ucap clea kesal akibat terus-terusan di goda membuat semua orang tertawa .
𝙚𝙥𝙞𝙨𝙤𝙙𝙚 𝙨𝙚𝙗𝙚𝙡𝙪𝙢𝙣𝙮𝙖.....
setelah semua selesai dengan acara pernikahan dadakan clea dan alex akhirnya mereka pun memutuskan pulang bersama-sama menuju mansion orang tua alex .
clea yang satu mobil dengan alex pun di buat tak karuan memikirkan tentang malam pertama , apakah alex akan menuntut hak nya atau tidak pikir nya . sedangkan alex yang mengetahui itu pun berniat menggoda clea dengan tampang datar nya.
" setelah ku pikir-pikir aku seperti nya akan mengingkari janji ku" ucap alex datar membuat clea yang sendari tadi gelisah memikirkan tentang malam pertama nya pun di buat terkejut ketika mendengar ucapan alex yang nampak serius tersebut.
" sa-yang kau su-dah ber-janji tak ak-an men-yen-tuh ku sam-pai aku ber-sedia sen-diri" ucap clea terbata-taba saking gugup dan takut nya .
" ku pikir apa guna nya aku menikahi mu jika kau tak memberi hak ku" ucap alex datar namun dalam hati ia tertawa jahat ketika melihat wajah clea yang pucat .
" jika begitu kenapa kau mau menikahi ku , aku kan sudah bilang jika kau cari wanita lain saja tapi kau dulu tak mau dan sekarang kau ...... " belum selesai clea berbicara meluapkan ketakutan nya ia harus terhenti karena alex dengan tiba-tiba mencium nya dengan lembut .
" berhenti lah mengomel aku tak akan meminta nya sampai kau sendiri yang mengizinkan nya " ucap alex setelah mencium clea membuat clea berkedip-kedip sebentar setelah itu memalingkan wajah nya ke arah jendela mobil tuk menyembunyikan rona wajah nya sedangkan alex hanya terkekeh saja .
******
sampai nya di mansion mondro mereka pun langsung menuju kamar masing-masing sedangkan clea yang ingin menuju kamar nya pun tangan nya langsung di tarik oleh alex .
" apa kau akan membuat ku jadi bahan omongan orang lain karena kita tidur berpisah kamar" ucap alex dingin kemudian menarik tangan clea menuju kamar nya akhirnya pun clea hanya bisa pasrah ketika ia di seret menuju kamar alex .
di dalam kamar alex , clea pun bergegas keluar kamar alex menuju kamar nya tuk mengambil baju ganti untuk nya ketika alex di kamar mandi , setelah ia selesai mengambil baju ganti nya ia pun menyiapkan baju ganti untuk suami dadakan nya .
𝙘𝙡𝙚𝙠... pintu kamar mandi terbuka dan nampak lah alex keluar dengan hanya menggunakan handuk yang melingkar di pinggang nya , badan nya yang masih ada sisa bulir air pun nampak mengalir di badan sixpack nya di tambah lagi rambutnya yang basah dan acak-acakan membuat clea yang tak sengaja menengok pun terpana.
tiba-tiba .. 𝙘𝙡𝙚𝙩𝙖𝙠... clea yang tengah terpesona tak menyadari bahwa alex sudah di hadapan nya dan menyentil dahinya hingga membuat clea memekik kesakitan.
" apa kah kau sudah puas melihat kebugaran tubuh ku " ucap alex dingin hingga membuat clea yang tengah mengelus-ngelus dahinya pun gelagapan.
" siapa yang terpana melihat tubuh mu aku tadi han hanya sedang melamun mengigat sesuatu" ucap clea gelagapan dan dengan secepat kilat ia mengambil baju gantinya dan berlari menuju kamar mandi .
𝘮𝘢𝘯𝘢 𝘢𝘥𝘢 𝘰𝘳𝘢𝘯𝘨 𝘮𝘦𝘭𝘢𝘮𝘶𝘯 𝘴𝘢𝘮𝘱𝘢𝘪 𝘪𝘯𝘨𝘪𝘯 𝘮𝘦𝘯𝘦𝘵𝘦𝘴𝘬𝘢𝘯 𝘢𝘪𝘳 𝘭𝘪𝘶𝘳 . 𝘣𝘢𝘵𝘪𝘯 𝘢𝘭𝘦𝘹 𝘴𝘦𝘳𝘢𝘺𝘢 𝘵𝘦𝘳𝘬𝘦𝘬𝘦𝘩.
setelah 30 menit akhirnya clea pun keluar dari kamar mandi yang sudah menggunakan piyama tidurnya sedangkan alex hanya sibuk berkencan dengan laptop nya .
" jika kau berani tidur di sofa maka kau akan menyadari dirimu tak berpakaian utuh lagi esok pagi " ancam alex datar tanpa mengalihkan pandangan nya dari laptop nya
dengan gerakan secepat kilat clea langsung merebahkan dirinya di kasur king size milik alex dan menyelimuti dirinya hingga leher dan memegang nya erat , ia melakukan itu hanya untuk mengantisipasi hal yang ia takutkan . sedangkan alex hanya terkekeh kecil kemudian melanjutkan pekerjaan nya .
******
ketika jam menunjukan pukul jam 12 malam clea yang terusik dari tidur nya pun membuka mata hendak bangun mengambil air minum , namun ia menyadari sesuatu dimana alex ? tapi karena ia yang sudah sangat haus akhirnya pun langsung melangkahkan kakinya ke lantai bawah menuju dapur tuk mengambil air minum .
di lantai bawah clea yang setengah sadar mendengar sebuah suara , clea yang mendengar itu pun dengan langkah mengendap-ngendap menuju dapur , ketika di depan dapur ia yang mengintip dari celah dinding pun tak melihat seorang pun di dapur , ketika akan berbalik ia pun di kejutkan dengan seorang yang berwajah papan datar dan berdiri tegap di belakang nya .
siapa lagi kalau bukan alex , clea yang akan berteriak pun langsung di bekap alex . setelah mampu menguasai dirinya akhirnya clea pun melepas tangan alex dari mulutnya.
" sayang apa yang kau lakukan tengah malam begini" ucap clea seraya mengelus dada .
" apa yang kau lakukan tengah malam begini" ucap alex yang malah bertanya balik bukan nya menjawab .
" aku hanya ingin minum tapi ketika mendengar suara sesuatu aku pun mengendap-ngendap takut jika itu maling " ucap clea seraya melangkah menuju kedalam dapur tuk mengambil minum.
" apa yang kau lakukan sayang " ucap clea yang nampak melihat alex yang tengah menghidupkan kompor .
" membuat kopi" ucap alex singkat dan dengan gerakan cepat clea pun merebutnya.
" biar aku saja , itu sudah tugas ku melayani mu" ucap clea kemudian ia membuatkan alex kopi sedangkan alex berdiri melihat apa yang di lakukan clea.
setelah selesai mereka pun bersama-sama naik ke lantai atas dan memasuki kamar mereka.
di dalam kamar clea yang melihat alex yang nampak sangat memaksakan dirinya pun mendekat ke arah alex dan memegang bahu alex.
" kau bukan robot jadi istirahat lah kau bisa melanjutkan nya esok pagi" ucap clea lembut kemudian mengambil alih laptop alex dan mematikan nya setelah itu ia pun menyusul alex yang sudah merebahkan dirinya .
ketika clea memejamkan matanya tiba-tiba ia merasakan sebuah tangan melingkar di pinggang nya dan membalikkan tubuh nya membawa tubuh clea kedalam dekapan hangat yang mana alex lah pelakunya .
clea yang sudah sangat mengantuk pun akhirnya pasrah membiarkan suaminya itu memeluknya , akhirnya mereka pun tidur saling berpelukan untuk menyalurkan perasaan nyaman dan hangat dalam diri masing-masing.
sampai sini dulu ya , jangan lupa like and komen yang positif ya supaya aku tambah semangat buat novel nya ❤
oh iya aku juga mau kasih tau ke kalian yang udah nggak sabar liat resepsi pernikahan alex jadi untuk acara resepsi alex di laksanakan di episode selanjutnya karena aku berubah pikiran sebenarnya niat nya di episode ini tapi karena lagi nggak ada ide jadi aku batalin maafin author ya😂❤