
Rintik hujan perlahan jatuh membasahi bumi, kuyub tubuh Kayra yang masih belum beranjak dari pusara.
Rintik rintik semakin lama semakin deras saat Kayra mulai bangkit hendak kembali ke mobil. Seseorang menatap Kayra dari kejauhan, sejak dia datang sampai akan pulang.
"Apa yang Kayra lakukan di tempat ini... " gumam seseorang itu sambil membawa payung hitam untuk melindungi dirinya dari hujan.
Tak lengah kedua netra seseorang itu mengamati pergerakan Kayra yang menuju tempat parkir.
"Sepertinya kamu sangat menikmati hujan ini.. Bagaimana jika kamu sakit Kayra.. " kembali seseorang itu membatin sebelum memutuskan untuk masuk kembali ke dalam mobilnya .
Mobil Kayra melaju kembali menuju ke rumah, pakaian basah kuyup tapi Kayra cuek saja. Bagi Kayra hujan adalah salah satu cara bagi dirinya meluapkan air mata tanpa ketahuan.
Kayra selalu merasa lebih tenang usai menangis di pusara Ayra Azalea.
Malam harinya di tempat lain.
"Jadi hanya kita doang nih yang hadir ?" ucap Dante yang baru saja tiba.
"Hhmm... Aku ada hal penting yang harus kita bahas. " ucap Elena yang sudah tiba duluan sejak tiga puluh menit yang lalu.
"Apa ini soal Liam ?" ucap Lisa ikut menimpali,
"Ya.. dan ini bukan sekedar tentang Liam teman kita tapi.. video yang trending di jagad sosial media. Apa kalian tahu siapa pelakunya ?" tanya Elena memancing satu per satu rasa penasaran Dante juga Lisa.
Keduanya menggeleng, sesaat kemudian Elena menghela nafas pelan lalu mengucapkan sebuah nama, "Kayra.. "
"Dari mana kamu bisa menyimpulkan hal itu Elena, Kayra adalah bagian dari geng sosisalita kan, mana mungkin ??" ucap Dante tak habis pikir.
"Kamu pikir aku mengada ada begitu ? Liam sendiri yang cerita, saat malam itu Kayra ikut ke tempat Liam untuk memilih bonus arisan. Liam juga mengatakan kecurigaannya pada sosok Kayra yang mengulik terlalu banyak informasi lewat pria peliharaannya. " menggebu sekali saat Elena mengatakan semua itu , tepat seperti yang Liam katakan padanya.
"Actually gaess.. pagi hari setelah malam itu Aku lihat Kayra mengantar David pulang, David masih mengenakan pakaian yang sama saat kita arisan, dan aku curiga mereka ada hubungan deh. " Lisa mencibikkan bibir kesal jika mengingat kejadian itu.
"Seandainya benar David dan Kayra ada hubungan maka aku sendiri yang akan memisahkan mereka" geram Lisa sambil mengepalkan tangan.
"Tapi masalahnya disini, kita hanya berprasangka, menduga ini itu tanpa ada bukti jika Kayra adalah pelaku penyebar video tersebut, atau bahkan jika kita speak up tentang bagaimana Kayra mendapatkan rekaman video di tempat Liam, bukankah artinya kita menjerumuskan diri kita ke dalam masalah yang lebih gawat ??? Hell no.. aku tidak mau ikut campur. " Dante mengangkat kedua tangannya sambil menggeleng seolah berkata, Aku menyerah gak mau ikut campur.
"Ada benarnya juga kamu Dante, niat hati ingin mengatakan kebenaran tapi justru kita yang kena masalah. Tapi setidaknya kita sudah tahu dan bisa berhati hati saat bertemu Kayra, dan kita harus susun rencana untuk membalas Kayra kan ?" ucapan Elena bermaksud memprovokasi teman teman sosialita nya.
"Entah bagaimana dengan kalian tapi selama Kayra tidak menggoda David apalagi merebutnya dariku, tidak ada yang perlu aku khawatirkan.. " ucap Lisa singkat dan tegas sambil mulai menuangkan white wine di gelas kristal.
Dalam hati Lisa tidak peduli tentang hal lain kecuali David.. David.. dan David..
"Dasar budak cinta bodoh kamu Lisa, hahahaa.. " Dante menertawakan Lisa yang seolah sengaja membutakan diri demi memiliki David.
"Setidaknya kita juga harus bersiap mengumpul kan semua informasi tentang Kayra, kita harus mengambil alih semua hartanya sebelum dia sadar, setelah itu kita hancurkan Kayra seperti saat kita menghancurkan Ayra azalea. " ucap Elena tegas dan menggebu sambil menatap tajam ke arah satu per satu teman sosialita nya.
"Setuju... cheers !!" ketiga anggota geng sosialita itu mengangkat gelas kristal berisi white wine lalu melakukan cheers sebagai tanda kesepakatan akan tujuan yang sama.
Selanjutnya ketiga anggota geng sosialita tersebut semakin larut dalam perbincangan membahas sosok Kayra.