I Can'T Stop Thinking About You

I Can'T Stop Thinking About You
Kandungan Cyntia



Brakk..


Seketika orang-orang yang melihatnya berhamburan dan menolong Cyntia. Dengan cepat Cyntia di larikan ke rumah sakit.


Setelah di periksa, Cyntia langsung di bawa ke ruang operasi. Bayinya harus di angkat. Karena janin dalam kandungannya hancur. Dan dengan terpaksa Cyntia harus di kuret.


"Apa masih tak ada keluarga yang dapat di hubungi?" tanya dokter yang menangani Cyntia.


"Belum dok, ponsel pasien mati dan kami masih harus memperbaikinya." jelas perawat.


"Ya sudahlah, kita harus tetap mengoperasi nona ini sekarang. Siapkan semuanya sus." jelas dokter.


"Baik dok." suster dengan cepat menyiapkan peralatan untuk operasi.


Setelah Ariel dan Letta keluar dari ruang perawatan..


"Ini sakit sekali Reil." ucap Letta manja ketika Ariel membawanya ke ruang UGD.


"Kau puas melihat wajah Cyntia marah seperti itu? Itu kan yang kau mau? Dan satu lagi. Aku sengaja mengajakmu untuk periksa ke UGD karena ini. See? Kau bisa jalan kan? Sudahlah Letta lupakan rencana busukmu untuk membuat aku dan Cyntia pisah." jelas Ariel.


"Apa maksudmu Riel? Aku tak mengerti." jawab Letta yang juga bingung. Apa Ariel tau jika dia hanya bersandiwara?


"Kau memang licik Letta. Lihat saja. Setelah ini aoa yang akan aku lakukan padamu." jawab Ariel.


Dia tau jika Letta yang selalu cari gara-gara pada istrinya. Makanya itu Ariel mengikuti semua permainan Letta.


Ariel hanya ingin kebohongan Letta terbongkar sendiri tapi yang tak di sangka Ariel kenapa harus ada Cyntia. Itu yang di sesalkan Ariel. Pasti Cyntia sangat marah padanya kalau sudah begini.


"Kemana Cyntia? Apa dia sudah pulang?" tanya Ariel. Ariel mengambil ponselnya dan menghubungi Cyntia. Tapi ponselnya sudah tak aktif.


"Pasti Cyntia sangat marah padaku. Oh Tuhan, kau bodoh sekali Ariel." ucap Ariel yang merutuki kebodohannya sendiri.


Dengan cepat Ariel menuju penthousenya. Ketika masuk Ariel di kejutkan dengan dekorasi ruangan yang sudah di hiasi dengan pernak-pernik hiasan dinding. Dan di tengah ruangan Ada kue ulang tahun serta tulisan ungakapan hati Cyntia untuk Daniel.


"Happy birthday to my first, my everthing. I was waiting for someone like you in my life. I love you my Husband." ucap Ariel yang membaca kata-kata yang di siapkan Cyntia untuknya. Ariel tersenyum haru ketika membacanya.


Ternyata istrinya menyiapkan acara ulang tahun untuknya. Betapa bodohnya Ariel. Kau bodoh Ariel! Sangat bodoh.


"Honey kau di mana?" teriak Ariel yang kembali mencari Cyntia.


"Honey, please kau di mana? Aku minta maaf. Tolong maafkan aku honey." Ariel terus mencari Cyntia tapi tak juga di temukan.


"Soner cari Cyntia. Aku kehilangannya. Aku tidak menemukannya. Terakhir aku bertemu dengannya di rumah sakit. Segera laporkan padaku jika kau sudah menemukan istriku." ucap Ariel tegas.


"Baik tuan." ucap Soner dan menutup teleponnya.


Dengan cepat Soner membawa anak buahnya untuk mencari Cyntia di sekitar rumah sakit dan melihat rekaman cctv.


"Honey maafkan aku. Maafkan aku. Kembalilah honey." ucap Ariel frustasi yang menyugar rambutnya ke belakang.


"Aaarrghhh... ****! Kau bodoh Ariel!" teriak Ariel.


JANGAN LUPA LIKE KOMEN VOTE FAVORITE DAN HADIAH YA KAKAK. TERIMA KASIH ❤❤❤❤❤