Wa'Alaikum Salam Mei

Wa'Alaikum Salam Mei
Episode 52



SELAMAT MEMBACA


Acara yang dinanti dan dipersiapkan dengan matang pun tiba.


Para anak kelas 12 memakai pakaian terbaiknya dengan dandanan yang super wah, sedangkan anak kelas 11 dan 10 masih mengenakan baju seragamnya.


Acara pelepasan akan dimulai pukul 10.00 wib sedangkan pukul 08.00-10.00 digunakan untuk mengumumkan juara kelas.


Para siswa tertib duduk ditempat yang sudah disediakan begitupun dengan tamu undangan dan para wali murid, panggung besar itu terlihat sangat megah dan indah dengan berbagai dekorasi.


Pengumuman juara kelas diumumkan oleh pak kepala sekolah langsung. Setelah usah membacakan nama-nama juara dari kelas 10, dilanjut pembacaan nama-nama juara dari kelas 11. seperti biasa Natasya masih bertahan di posisi pertama kelasnya.


Natasya yang dipanggil namanya pun naik keatas panggung dan mendapat piagam dan hadiah dari sekolah.


Piagam itu diberikan langsung oleh pak Herlambang yang hadir bersama istrinya untuk melihat anaknya wisuda.


“Wahhh MasyaAllah Sya... loe masih mempertahankannya. Gue gak nyangka temen gue yang gila ternyata benar-benar pintar” ucap Alika yang duduk disamping Rara


“Loe yang gila, gue sih masih waras” jawab Natasya


Celetak


Rara menjitak jidat Alika kemudian mengatakan


“Makanya belajar” ucap Rara


“Gue belajar terus ko” balas Alika dengan memanyunkan bibirnya


“Ia loe belajar terus, terus ketiduran sampai buku yang nonton loe ngorok” ucap Rara


“Hahaha suka bener” sahut Natasya


Alika pun makin memanyunkan bibirnya dan mengalihkan pandangan dari Rara dan Natasya.


Natasya yang melihat Alika ngambek menaikkan satu alis dan menggerakkan bola matanya kearah Alika seraya memberi kode pada Rara untuk segera menggelitiki Alika.


Rara yang paham kemudian langsung berpindah tempat duduk disebelah kiri Alika dan Natasya menggeser duduknya ketimpat duduk Rara.


Aksi gelitik menggelitiki pun terjadi, Alika tertawa kegelian


“Hussss berisik, bisa diem gak!” ucap Sandra yang duduk di ujung kanan sebaris dengan Alika, Natasya dan Rara


“Sirik aja loe weeee” jawab Alika sambil menjulurkan lidahnya meledek Sandra


Sandra yang merasa diledek Alika bangkit dari duduknya dan berjalan hendak menghampiri Alika namun ketika ia melangkah melewati beberapa kursi yang membuat jarak diantara mereka Sandra terjatuh. Sontak membuat ketiga gadis idaman para pria itu semakin dibuat tertawa.


Sandra yang malu karena terjatuh mengurungkan niatnya dan memilih kembali ketempat duduk.


Acara wisuda itupun selesai tepat pukul 14.00 wib. Para gadis alias fansnya Adrian langsung menyerbu nya untuk meminta foto bersama dan memberikan bingkisan, tak ayal Robi dan Bili pun ikut berfoto juga.


Tak sedikit dari mereka yang caper (cari perhatian) dan sok baik didepan Adrian dengan maksud agar terlihat sempurna dimata kedua orang tua Adrian.


“Tumben si bala-bala gak ikut menyerbu ka Adrian? biasanya dia paling caper tuh kalau ada pemilik sekolah” ucap Alika yang melihat Sandra masih duduk di kursinya


“Pake cara lain dong Al” balas Rara


“Maksduny Ra?” tanya Alika tak paham


“Noh liat” Rara menggerakkan bola matanya menunjuk kearah Sandra


“Baru juga gue ngira dia udah merelakan ka Adrian, ternyata si bala-bala itu masih saja dengan sifatnya” ucap Alika yang melihat Sandra dengan menyunggingkan seyumnya


“Namanya juga ulet bulu” sahut Rara


“Eh loe gak kesana Sya?” lanjut Alika yang melihat Natasya hanya diam memperhatikannya bicara


“Nagpain?” tanya Natasya balik


“Ya nemuin camer (calon mertua) lah” balas Alika


“Camer camer mata loe peang” ucap Natasya yang berdiri mengambil godibagnya


“Yeeehh didoain malah gak mau, ya udah buat gue ya” balas Alika yang berdiri dan hendak menghampiri Adrian


“Eh mau kemana loe?” tanya Rara


“Ketemu casua”balas Alika yang menghentikan langkahnya


“Apaan tuh?” tanya Natasya


“Calon Suami hahaha” jawab Alikan dengan tertawa


Rara dan Natasya melihat Alika dengan menggeleng gelengkan kepalanya


Kemudian Natasya yang tak sengaja melihat Robi lewat memanggilnya


“Ka Ka dicariin Alika” ucap Natasya memanggil Robi


“Ih ih ih ngapain loe manggil ka Robi” Alika memundurkan langkahnya


“Kan loe bilang mau ketemu casua, udah gue panggil tuh” balas Natasya


“Kurang aja loe, bukan dia maksud gue” Alika bersembunyi dibelakang Rara


Robi yang merasa dipanggil Natasya menghampirinya


“Ada apa Sya?” tanya Robi


“Itu ka Alika nyariin” balas Natasya dengan tawanya yang melihat Alika kesal dan bersembunyi dibelakang Rara


“Kenapa Al? Loe mau foto sama gue?” ucap Robi


“Ihhh kePDan loe ka, gak usah percaya Natasya” balas Alika


“Hmmm ok lah, gue kesana dulu ya ada yang harus di urus sebentar. Eh kalau mau foto bisa diatur nanti” ucap Robi berlalu pergi yang menggoda Alika


“Idih sok ganteng tuh orang” gumam Alika bergidik jijik dengan ucapan Robi


*****


TERUS DUKUNG DENGAN LIKE KOMEN DAN JADIKAN FAVORIT YANG


TERIMAKASIH


☺️😊