Unreasonable Ceo

Unreasonable Ceo
Bab 52



"Non Naomi!"


Basreng dan Chireng memanggil Naomi menggunakan tenaga dalam. Meskipun terdengar lantang namun hanya terdengar oleh Naomi saja.


Tetapi sayang, kali ini Naomi telah memblokir akses Basreng dan Chireng. Sehingga Naomi tidak bisa mendengar panggilan mereka berdua.


"Non Nao-?" Basreng tidak melanjutkan panggilannya.


Mereka berdua tengadahkan wajah ke langit menatap bulan yang bersinar terang tiba tiba berubah warna menjadi merah menyala.


"Celaka.." ucap Basreng pelan.


"Aku hampir lupa, malam ini bulan purnama." Timpal Chireng, lalu mengalihkan pandangannya pada Basreng.


"Kau benar, apa yang harus kita lakukan?" Tanya Basreng, membalas tatapan Chireng. Jelas terlihat raut wajah kekhawatiran.


Basreng menyilangkan kedua tangannya di dada, di ikuti Chireng melakukan hal yang sama. Mereka berdua berdiri tegap saling berhadapan dengan mata terpejam.


"Wussss!!"


Tiba tiba angin berhembus kencang, menerpa rambut dan wajah mereka. Basreng membuka mata, di ikuti Chireng. Keduanya menoleh ke arah samping. Nampak Dr Khucay berdiri tegap, rambutnya pun berdiri semua. Wajahnya suram, tapi tiba tiba ia tertawa terbahak bahak.


Basreng dan Chireng menautkan kedua alisnya memperhatikan Dr Khucay.


"Apa yang lucu?" Tanya Chireng.


Seketika Chireng berhenti tertawa, lalu ia berlari ke arah berlawanan sambil berkata.


"Ikuti aku!!"


Basreng dan Chireng melesat secepat kilat mengejar Dr Khucay yang sudah berada jauh.


Tak lama Dr Khucay sudah berada di sebuah hutan lebat, di susul Basreng dan Chireng. Mereka bertiga terkejut melihat Klan Iblis athrogna dan klan serigala sudah mengepung Naomi dan Alrick.


"Naga emas dari neraka.." ucap Dr Khucay pelan, namun jelas terdengar oleh Basreng dan Chireng.


Belum habis rasa terkejut mereka bertiga, ketakutan semakin jelas terlihat. Tidak hanya klan serigala dan iblis. Di balik semak semak, klan vampire dan klan penyihir sudah siap memburu Naomi. Namun Dr Khucay mengingatkan Basreng dan Chireng untuk tidak larut dalam situasi sulit.


Pasalnya, semua klan akan memiliki kekuatan besar di saat bulan purnama tiba. Jika mereka berhasil melukai Naomi dan mengambil darahnya, itu artinya sebuah kehancuran akan tiba menimpa semua mahluk hidup termasuk manusia.


"Aaaaaakhhh!!" Terdengar jeritan melengking dan terdengar memilukan dari mulut Naomi karena perubahan bentuk tubuhnya.


"Celaka!" Seru Basreng.


"Dokter Khucay! Kau lindungi Non Naomi, sisanya biar kami yang urus!" Perintah Basreng.


Dr Khucay mengangguk lalu menghentakkan kedua kakinya ke tanah. Seketika tubuhnya melayang dan terbang ke atas langit lalu menukik dengan sayap perak di punggungnya mendekati Naomi dan memberikan perisai pelindung untuk gadis itu, sementara Dr Khucay sendiri terus berputar mengelilingi tubuh Naomi supaya musuh tidak dapat menyentuhnya.


Basreng dan Chireng merapalkan mantra, lalu dari kedua tangan mereka keluar bola api berukuran besar, lalu mereka lemparkan ke arah semak semak.


"Bummm!!""


"Bummm!!"


"Bleddarrr!!"


Bola api menghantam pohon besar dan klan vampir juga klan penyihir yang bersembunyi. Asap tebal membumbung ke langit, pohon tumbang menercikkan api. Suara lolongan dari klan serigala yang terkena bola api milik Basreng dan Chireng.


Namun sayang, bulan purnama semakin terang dan memberikan kekuatan untuk mereka. Saat itu juga, mereka memiliki kekuatan dua kali lebih besar dari sebelumnya.


Sementara Dr Khucay terbatuk dan mengeluarkan darah. Salah satu sayapnya mulai patah karena perisainya mulai memudar akibat kekuatan Naomi yang semakin besar dan perlawanan dari klan iblis dan serigala.


"Auuuuuu!!"