Finding Your Way Home In Another World With The Gender Change Skill/Shadow & The Jester [Remake]

Finding Your Way Home In Another World With The Gender Change Skill/Shadow & The Jester [Remake]
Chapter 29 : Pergi Dari Dimensi [Meadow]



“Baiklah, nama kamu sekarang adalah Shimotsuki Miyuki!!” Ucap Souji dengan nada yang antusias.


Ketika mendengar hal tersebut, Niji dan gadis kecil itu langsung memiringkan kepala mereka ke samping secara bersamaan. Lalu gadis kecil itu membuka mulutnya untuk berbicara.


“Shimotsuki..... Miyuki?” tanya gadis kecil itu dengan ekspresi bingung.


“Ya, Miyuki di kampung halaman ku memiliki arti Salju yang Indah. arti nama ini sangat cocok dengan mu, karena kamu memiliki rambut dan kulit yang seperti salju yang sangat indah. Sedangkan Shimotsuki adalah nama keluargaku, karena kamu adalah anak Papa” Aku mengatakan hal itu sambil tersenyum hangat ke arah Miyuki.


Pada saat mendengar hal tersebut, gadis kecil itu langsung memiliki senyum cerah di wajahnya. Lalu dia mulai turun dari pangkuanku.


Lalu dia mulai berjalan beberapa langkah, setelah dia berjalan sekitar 10 langkah dari tempat aku dan Niji berada. Kemudian Miyuki langsung berbalik ke arah kami dan Miyuki mulai membuka mulutnya untuk berbicara.


“Mulai sekarang namaku adalah Shimotsuki Miyuki!! Putri dari Shimotsuki Souji dan Shimotsuki Niji!! Serta aku mencintai Papa dan Mama!!” Ucap Miyuki dengan nada gembira sambil menepuk dada nya sendiri dan tersenyum dengan sangat ceria.


Setelah aku dan Niji mendengar pernyataan dari Miyuki, kami berdua hanya bisa tersenyum hangat kepadanya.


Setelah jeda beberapa detik, Niji akhirnya mulai berdiri dan berjalan menuju ke arah Miyuki. Lalu Niji langsung memeluknya dan dia mulai membuka mulutnya untuk berbicara.


“Imut!! Mama juga mencintai Miyuki-chan!!” Ucap Niji sambil mencubit pipi Miyuki.


“Miyuki juga sangat mencintai Mama!!” Ucap Miyuki sambil mengangkat satu tangannya ke atas dengan senyum di wajah nya yang menjadi semakin cerah.


Melihat tingkah laku mereka berdua, aku secara tidak sengaja tertawa, yang membuat mereka berdua langsung menatap ke arah ku dengan mata yang bertanya-tanya.


“Papa kenapa kamu tertawa?” Tanya Miyuki dengan wajah lugu sambil memiringkan kepalanya ke samping.


“Itu benar, kenapa kamu tertawa Darling?”  Lanjut Niji sambil mulai menatap mataku dengan bingung.


Setelah mendengar pertanyaan dari kedua orang tersebut, aku tersenyum kecil kepada mereka dan mulai berjalan menuju Miyuki. Setelah sampai tepat di depan Miyuki, aku mulai membuka mulutku untuk berbicara.


“Itu karena, Papa tidak menyangka, Putri Papa menjadi sangat cantik dan imut ketika dia sedang tersenyum” Ucapku sambil mengangkat Miyuki dan mulai menggendong nya di bahuku.


Setelah Miyuki duduk di bahuku, dia mulai membuka mulutnya untuk berbicara sambil memeluk kepalaku.


“Miyuki juga sangat menyayangi Papa!!” Ucap Miyuki dengan nada gembira sambil memeluk kepalaku dengan lebih erat.


Pada saat Miyuki mengencangkat pelukkannya, tiba-tiba terdengar sebuah suara tulang yang patah di sekitar bagian leher ku.


Krakk!!


Sialan!! Ada apa dengan tingkat kekuatan dari Miyuki ini!! Kenapa aku merasa bahwa Miyuki mewarisi kebiasaan buruk dari Niji!! Saking mirip nya dia bahkan mematahkan tulangku ketika memeluk ku!!


Setelah aku protes dalam pikiran ku selama lebih dari 30 menit yang hanya berlalu beberapa detik saja di dunia nyata. Tiba-tiba Miyuki mengatakan sesuatu hal, yang membuatku membeku selama beberapa saat.


”Papa, Miyuki ingin jalan-jalan dan melihat seluruh dunia!!” Ucap Miyuki dengan nada yang sangat gembira.


Pada saa mendengar hal itu, aku dan Niji membeku beberapa saat, lalu Niji mulai menurunkan Miyuki dari pundak ku dan berjalan menuju kursi yang sebelumnya dia duduki.


Ketika mereka sudah menjauh dariku, aku mulai menanyakan sesuatu hal kepada Heavenly-san.


Neh Heavenly-san, apakah sekarang aku sudah bisa membawa mereka keluar dari sini?


Aku menanyakan hal itu kepada Heavenly-san sambil menatap ke arah langit. Setelah jeda sekitar 1 menit, Heavenly-san akhirnya menjawab pertanyaan ku.


[Menjawab]


[Master dapat membawa individu bernama Niji dan Miyuki keluar dari tempat ini]


Mendengar jawaban dari Heavenly-san, senyum kecil mulai muncul di wajah ku. Aku kembali menanyakan sesuatu hal kepada Heavenly-san, sambil berjalan menuju Niji dan Miyuki.


Kalau begitu Heavenly-san, bagaimana cara kami keluar dari dunia ini?


[Menjawab]


Mendengar jawaban dari Heavenly-san, aku mulai mempercepat langkah kaki ku. Setelah aku sampai di dekat mereka, aku langsung membuka mulutku untuk berbicara.


“Baiklah kalian berdua, ayo pergi” Ucap ku sambil tersenyum ke arah Niji dan Miyuki.


Setelah mendengar pernyataan dariku, Niji dan Miyuki mulai menatap ku dengan mata bingung. Lalu Miyuki mulai membuka mulutnya untuk berbicara.


“Papa, kita akan pergi kemana?” Tanya Miyuki sambil memiringkan kepalanya ke samping.


“Itu benar Darling, Kemana kita akan pergi?” Lanjut Niji sambil menatap ku dengan bingung.


Setelah mendengar pertanyaan dari mereka berdua, aku mulai berjalan maju dan mendekat ke arah Miyuki. Lalu aku mulai membuka mulut ku untuk berbicara.


“Bukankah Putri Papa ini ingin melihat seluruh dunia. Kalau begitu, kita harus keluar dari tempat ini untuk berkeliling dunia” Ucap ku sambil tersenyum ke arah nya.


Pada saat mendengar apa yang aku katakan, Miyuki langsung melompat ke arah ku dan memelukku dengan sangat erat. Lalu Miyuki membuka mulutnya untuk berbicara.


“Yey!! Miyuki sayang Papa!!” Ucap Miyuki sambil tersenyum dengan cerah ke arah ku.


Setelah mendengar hal tersebut, aku menoleh ke arah Niji dan mulai menanyakan sesuatu hal kepadanya. Tapi, sebelum aku bisa menanyakan hal tersebut. Niji langsung memotong nya dan mulai berbicara kepadaku.


“Tenang saja Darling, aku akan mengikuti kemana pun kamu pergi. Karena kita sekarang adalah keluarga” Ucap Niji sambil berjalan ke arah ku. Setelah dia sampai di dekatku dia langsung memeluk ku dan menyandarkan kepalanya di dadaku.


Ketika mendengar hal tersebut, aku langsung tersenyum dan mulai membelai rambut Niji. Lalu aku mulai membuka mulutku untuk berbicara.


“Kalau begitu, mari kita pergi sekarang” Ucap ku sambil menatap mereka berdua dan tersenyum dengan lembut ke arah mereka.


Setelah melihat mereka mengangguk. Aku mulai mengalihkan pandanganku ke arah langit dan langsung memejamkan mataku, lalu mulai bertanya kepada Heavenly-san.


Neh Heavenly-san, bisakah kita keluar dari tempat ini sekarang?


Aku menanyakan hal itu sambil membelai rambut Niji dan Miyuki dengan kedua tanganku. Setelah jeda beberapa detik, Heavenly-san akhirnya menjawab pertanyaan ku dengan nada suara yang hangat.


[Menjawab]


[Itu sangat mudah]


Mendengar jawaban dari Heavenly-san. Senyuman di wajah ku menjadi semakin dalam. Lalu aku mengalihkan pandanganku ke arah Miyuki dan Niji yang sedang memeluk ku.


Setelah beberapa saat aku memperhatikan Miyuki dan Niji. Aku mulai kembali berbicara dengan Heavenly-san.


Neh Heavenly-san, bisakah kamu mulai memindahkan kami dari sini sekarang?


[Menjawab]


[Memulai pemindahan Master dengan Individu bernama Niji dan Miyuki]


Ketika aku mendengar kata-kata dari Heavenly-san, penglihatan ku perlahan-lahan menjadi semakin gelap. Hal yang terakhir kali aku lihat sebelum penglihatan ku di penuhi oleh kegelapan adalah, senyum hangat dari Niji dan Miyuki.


☆-----___-----___-----☆


Catatan Author:


Maaf ya kalau author baru up bab baru sekarang, karena thor sekarang lagi sangat sibuk di RL.


Jadi jadwal up nya kemungkinan bakal jadi kacau ke depannya.


Dan juga jangan khawatir, novel ini gak bakal thor drop. Karena ini novel pertama thor jadi thor pengen coba namatin novel ini. Walaupun kemungkinan Novel ini bakal tamat di bab 1000an. Doain aja semoga thor sanggup namatin nya.


Ohh ya thor juga mau bilang, kalau sifat si MC ini ke depannya nanti bakal jadi lebih sadis(Kemungkinan nya sih bakal kelihatan banget pas si MC ketemu lagi dengan Saki). Dan juga thor di sini mau nanya nih, mending masukin Saki ke Harem MC apa gk usah ya.


dan ya cuma itu aja sih, kalau begitu thor pamit dulu.